Siswa SD di Bandarlampung Akan Divaksinasi

Redaksi

Senin, 22 November 2021 - 20:24 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Salah satu pelajar SMA mengikuti program vaksinasi Covid-19 yang digelar BIN Daerah Lampung di SMPN 29 Bandarlampung, Rabu (29/9). Foto: Netizenku.com

Salah satu pelajar SMA mengikuti program vaksinasi Covid-19 yang digelar BIN Daerah Lampung di SMPN 29 Bandarlampung, Rabu (29/9). Foto: Netizenku.com

Bandarlampung (Netizenku.com): Sedikitnya 2.700 siswa Sekolah Dasar (SD) usia 12 tahun ke atas akan divaksinasi Covid-19 oleh Dinas Pendidik dan Kebudayaan (Disdikbud) Kota Bandarlampung.

“Dari jumlah itu ada yang sudah diantar orang tuanya ke Puskesmas,” kata Kasi Kelembagaan Disdikbud Bandarlampung, Mulyadi, Senin (22/11).

Pemkot Bandarlampung mulai melaksanakan vaksinasi Covid-19 bagi anak usia 12-17 tahun, khususnya siswa SMP, sejak September 2021 lalu sebagai ikhtiar memutus rantai penularan Covid-19 di kota setempat.

Hal itu menindaklanjuti Surat Edaran Kementerian Kesehatan RI HK.02.02/1/1727 /2021 tentang Vaksinasi Tahap 3 Bagi Masyarakat Rentan Serta Masyarakat Umum Lainnya dan Pelaksanaan Vaksinasi Covid-19 Bagi Anak Usia 12-17 Tahun.

Data Disducapil Bandarlampung menyebutkan anak usia 12-17 tahun di kota setempat sebanyak 137.152 jiwa.

“Vaksinasi kemarin kan tidak menyasar siswa SD, pas kita data ada sekitar 2.700 orang,” kata dia.

Baca Juga  Lima Penyandang Tuna Netra Diduga Ditipu Pengembang

Mulyadi menjelaskan vaksinasi siswa SMP hingga saat ini masih berlangsung bahkan vaksinasi Covid-19 di beberapa SMP sudah hampir mencapai 100 persen.

“Dari kelas 1 sampai kelas 3 SMP, kecuali yang tidak boleh divaksinasi kan memang enggak boleh vaksin,” ujar dia.

Hingga Oktober 2021 tercatat vaksinasi Covid-19 pelajar SMP sederajat mencapai 82,2 persen dan yang belum divaksinasi 17,8 persen.

Sebanyak 38.728 siswa kelas 7, 8, dan 9 SMP sederajat telah divaksinasi dari total jumlah siswa 47.823 orang dan yang belum divaksinasi 9.095 siswa.

Baca Juga  Vaksinasi Pendidik dan Tenaga Kependidikan Ditarget Akhir Juni 2021

“Ada beberapa sekolah yang sudah didatangi pihak Puskesmas untuk menuntaskan yang belum divaksinasi. Saya belum tahu laporannya,” kata dia.

Mulyadi menyampaikan, vaksinasi Covid-19 bagi siswa SD akan berlangsung di sekolah masing-masing. Penyuntikan dilakukan per kecamatan yang dijadwalkan pada awal 2022 mendatang. (Josua)

Berita Terkait

PMII Pertanian dan TANGAN Lampung Bersinergi Hijaukan Tanjung Sari
Junanto Herdiawan Dikukuhkan Sebagai Kepala BI Provinsi Lampung
Smartfren Perkuat Jaringan Sambut Ramadan dan Idul Fitri 1445H
Gerakan PMII Bandarlampung Yang Tidak Dipimpin Dapid Itu Palsu
Komitmen Tanpa Batas, BPJS Kesehatan Berikan Layanan JKN Selama Libur Lebaran
Kanwil Kemenkumham Lampung Ngobras Perkuat Sinergi dan Kolaborasi
PGN Catatkan Pendapatan USD3,65 Miliar Sepanjang 2023
Tradisi Ziarah Kubur Buat “Untung” Pedagang Bunga

Berita Terkait

Kamis, 28 Maret 2024 - 16:28 WIB

Tubaba Akan Beri Bantuan Unggas Untuk Keluarga Beresiko Stunting

Kamis, 28 Maret 2024 - 14:10 WIB

Pemkab Tubaba Siap Salurkan THR Kepada 3256 Penerima

Kamis, 28 Maret 2024 - 13:43 WIB

Pemkab Tubaba Siap Salurkan Dana Hibah Parpol Pileg 2019

Kamis, 28 Maret 2024 - 13:14 WIB

PUPR Tubaba Wujudkan Konektivitas Jalan Mantap Antar Wilayah

Kamis, 28 Maret 2024 - 13:02 WIB

Jelang Idul Fitri Pemkab Tubaba Gelar GPM

Kamis, 28 Maret 2024 - 12:21 WIB

Target PAD Tubaba Over 100,15 Persen

Kamis, 28 Maret 2024 - 10:11 WIB

Tubaba Tingkatkan Taraf Hidup Lewat Rumah Layak Huni

Rabu, 27 Maret 2024 - 21:40 WIB

Tubaba Berhasil Tekan Laju Inflasi Daerah

Berita Terbaru

Tulang Bawang Barat

Tubaba Akan Beri Bantuan Unggas Untuk Keluarga Beresiko Stunting

Kamis, 28 Mar 2024 - 16:28 WIB

Tulang Bawang Barat

Pemkab Tubaba Siap Salurkan THR Kepada 3256 Penerima

Kamis, 28 Mar 2024 - 14:10 WIB

Pringsewu

Pj Bupati Pringsewu Panen Perdana Padi Organik Teknologi BBM

Kamis, 28 Mar 2024 - 14:05 WIB