Satgas Pangan Bandarlampung Pantau Distribusi Minyak Goreng

Redaksi

Selasa, 15 Februari 2022 - 18:24 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Tim Satgas Pangan Bandarlampung memantau distribusi minyak goreng di pasar modern, Selasa (15/2). Foto: Dok. Dinas Pangan

Tim Satgas Pangan Bandarlampung memantau distribusi minyak goreng di pasar modern, Selasa (15/2). Foto: Dok. Dinas Pangan

Bandarlampung (Netizenku.com): Satgas Pangan Bandarlampung terus melakukan pemantauan distribusi minyak goreng di pasar tradisional dan modern, Selasa (15/2).

Kepala Dinas Pangan Bandarlampung, I Kadek Sumartha, dalam keterangan tertulisnya mengatakan kegiatan pemantauan sesuai SK Wali Kota Bandarlampung Nomor:244/III.09/HK/2022.

Tim Satgas Pangan melakukan monitoring di Superindo Mall Kartini, Ramayana Robinson Rajabasa, Pasar Tempel Rajabasa, Pasar Untung mulai pukul 09.00-11.00 Wib. Tim menemukan minyak goreng mengalami kekosongan di pasar tradisional sejak 10 hari terakhir dari distributor.

Baca Juga  RSIA Belleza Diminta Tepati Janji Buat Sumur Bor Mushala

“Hasil pantauan tim di pasar-pasar modern, bahan pangan pokok strategis tersedia cukup, distribusi lancar, dan harga stabil. Khusus untuk komoditas minyak goreng ada pembatasan pembelian maksimum 2 liter per konsumen,” ujar Kadek.

Sementara pasokan komoditas pangan pokok lainnya lancar, tersedia dengan cukup dan tidak ditemukan adanya peningkatan permintaan, serta tidak ditemukan lonjakan harga atau harga stabil.

Baca Juga  Intimidasi Seniman, Herman: Saya Minta Diproses Hukum

Berikut harga rata-rata sejumlah komoditas dalam satuan kilogram di tingkat pedagang yang dicatat Tim Satgas Pangan Bandarlampung; Beras Rp11.500-Rp12.000, Tepung Terigu Rp8.500-Rp14.000, Bawang Merah Brebes Rp35.000, Bawang Putih Rp24.000.

Cabe Besar Rp 35.000, Cabe Rawit Merah/Setan Rp45.000, Daging Sapi Rp120.000, Daging Ayam Rp28.000-Rp30.000, Telur Ayam Rp19.500-Rp20.000, Gula Pasir Rp12.500-Rp13.500.

Kadek menyampaikan selain mengecek ketersediaan pasokan dan harga komoditas pangan, tim juga melakukan pemeriksaan sarana prasarana protokol kesehatan Covid-19.

Baca Juga  Flyover Retak, Kohar Persilahkan BPK Lakukan Audit

“Tim Satgas juga melakukan sosialisasi protokol kesehatan, pembinaan terkait tatalaksana dan keamanan pangan, serta pemeriksaan kebersihan sarana prasarana penyedia pangan,” tutup dia. (Josua)

Berita Terkait

Rahmat Mirzani Djausal: Politik Uang adalah Musuh Utama Demokrasi yang Harus Kita Lawan Bersama
Teguh Endaryanto Nakhodai PERHEPI Bandar Lampung
PWRI Lampung Gelar Pelatihan Jurnalistik Bangun Profesionalisme Wartawan
Pj. Gubernur Lampung Samsudin Tinjau Kesiapan Buffer Stock, Pastikan Kebutuhan Masyarakat Saat Terjadi Bencana
Pemprov Lampung Ikuti Rapat Koordinasi Pengendalian Inflasi dan Antisipasi Bencana Hidrometeorologi
IPM Lampung Timur dan Kota Metro ‘Lampu Kuning’
Bawaslu Lampung Terima Kunjungan Kerja Pj. Gubernur Terkait Kesiapan Pengawasan Pilkada Serentak 2024
Lampung Urutan 28 dari 34 Provinsi dalam Kualitas Pelayanan Publik

Berita Terkait

Kamis, 21 November 2024 - 16:47 WIB

Direktur PT FBA Seret 2 Tersangka Baru Kasus Korupsi

Kamis, 21 November 2024 - 15:41 WIB

Kejari Tanggamus Musnahkan Barang Bukti yang Telah Inkracht

Senin, 18 November 2024 - 11:57 WIB

KPU Tanggamus Helat Simulasi Pemungutan dan Penghitungan Suara Pilkada

Sabtu, 16 November 2024 - 17:49 WIB

Cabup Saleh Asnawi Kukuhkan 2.800 Tim Jalan Lurus Perubahan di Tiga Kecamatan

Sabtu, 16 November 2024 - 17:11 WIB

Kasatreskrim: Transaksi Judol Togel di Wonosobo Capai Rp25 Jutaan/Bulan

Sabtu, 16 November 2024 - 16:43 WIB

Gerak Cepat, Polres Tanggamus Berantas Judi Online

Jumat, 15 November 2024 - 17:07 WIB

Ribuan Tim Pemenangan Jalan Lurus Perubahan Kotaagung Dikukuhkan

Kamis, 14 November 2024 - 21:28 WIB

Paslon 02 Kian Mantap Raih Kemenangan di Pilkada Tanggamus

Berita Terbaru

Tulang Bawang Barat

Kwarcab Gerakan Pramuka Tubaba Gelar KPDK

Jumat, 22 Nov 2024 - 20:13 WIB

Pringsewu

Kapolres Pringsewu Turut Andil pada Agenda PWI Berbagi

Jumat, 22 Nov 2024 - 16:11 WIB

Pringsewu

Marindo Pimpin Persatuan Insinyur Indonesia Kabupaten Pringsewu

Jumat, 22 Nov 2024 - 15:36 WIB