Bandarlampung (Netizenku.com): DPD Partai Gerindra Lampung mengeluarkan rekomendasi kepada 4 calon kepala daerah (cakada) yang mengikuti Pilkada Serentak 2020, Kamis (27/8).
Gerindra mengeluarkan rekomendasi tahap pertama untuk cakada Lampung Tengah, Lampung Selatan, Waykanan, dan Pesawaran.
Sementara rekomendasi tahap kedua yang dijadwalkan pekan depan diberikan kepada cakada Bandarlampung, Pesisir Barat, dan Lampung Timur.
Sekretaris DPD Partai Gerindra Lampung, H Pattimura, membantah rekomendasi tahap dua untuk ketiga wilayah terakhir karena alotnya pendekatan cakada kepada partai.
\”Bukan karena lobi-lobian, enggak ada, biasa saja. Sejauh ini tidak ada masalah, hanya masalah teknis saja, karena memang dokumen antri banyak, ketika rekomendasi sudah jadi, itu dikeluarkan,\” kata Pattimura di Bandarlampung.
Hingga saat ini, lanjut dia, Gerindra belum pernah mengeluarkan surat tugas untuk ketiga wilayah tersebut.
\”Gerindra belum pernah mengeluarkan surat tugas dan lain-lain. Ini adalah surat pertama dan terakhir bagi yang sudah dapat. Jadi artinya ini final,\” ujarnya.
\”Bahkan di awal-awal, tidak ada surat menyurat atau surat tugas dan lain-lainnya itu,\” tegas dia.
Untuk Pilwakot Bandarlampung, rekomendasi partai berlambang garuda ini hanya menunggu evaluasi akhir dan keputusan dari dewan pimpinan pusat (DPP), DPD Gerindra Lampung hanya pelaksana.
\”Kalau untuk Bandarlampung semua sudah ada masukan ke DPP, tinggal evaluasi akhir dan memutuskan karena kita belum pegang SK-nya saja kita belum bisa bicara,\” katanya.
Pattimura juga menyampaikan penolakan partainya apabila Pilwakot Bandarlampung hanya diikuti satu calon saja.
\”Prinsipnya berdemokrasi kan calon tidak tunggal, mudah-mudahan tidak ada calon tunggal,\” harapnya.
Surat keputusan atau rekomendasi yang diserahkan kepada 4 cakada sudah ditandatangani Ketua Umum Gerindra Prabowo Subianto dan Sekretaris DPP Gerindra Ahmad Muzani, dan dipastikan tidak akan berubah hingga pendaftaran ke KPU, pada 4-6 September mendatang.
\”Clear, kalau sudah ditandatangani dan sampai ke tangan calon-calon bupati dan wakil bupati, insyaallah itu final dan tidak ada perubahan lagi,\” tutupnya. (Josua)