Ratusan Bonsai Hiasi Jalan Masuk Liwa Fair

Redaksi

Minggu, 16 September 2018 - 18:51 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Lampung Barat (Netizenku.com): Ratusan bonsai berjajar disepanjang jalan pintu masuk, menyambut kedatangan pengunjung Liwa Fair dalam rangka HUT Lampung Barat  (Lambar) ke-27 Tahun 2018, di kawasan Sekuting Terpadu Pekon Wates kecamatan Balikbukit.

Bonsai yang dipamerkan tersebut milik anggota Perkumpulan Penggemar Bonsai Indonesia  (PPBI) cabang Lambar, yang ikut serta menghiasi arena Liwa Fair dan menjadi destinasi utama yang dilihat secara langsung oleh pengunjung selain stan-stan yang memamerkan hasil pembangunan di Lambar.

\"\"

ADVERTISEMENT

ads

SCROLL TO RESUME CONTENT

Ketua PPBI Lambar, Widyatmoko Kurniawan mengatakan, pameran bonsai yang bermacam jenis tersebut merupakan sumbangsih PPBI dalam menyambut hari kelahiran Lambar yang ke-27, dengan harapan masyarakat Lambar lebih termotivasi untuk datang di arena Liwa Fair.

Baca Juga  Kukuhkan Penggemar Bonsai, Parosil Imbau Jaga Alam dan Lingkungan

\”Ini sumbangsih kecil kami sebagai penggemar dan penghasil bonsai di Lambar, dengan harapan masyarakat Lambar yang datang ke arena pameran dapat menikmati keindahannya,\” kata Wawan sapaan akrab Widyatmoko Kurniawan, Minggu (16/9).

Lebih lanjut Wawan yang merupakan dokter spesialis bedah tersebut mengatakan, bonsai yang dipamerkan merupakan hasil terbaik dari anggota PPBI, bahkan ada beberapa bonsai yang sudah meraih predikat terbaik pada tingkat provinsi maupun nasional.

\"\"

\”Bonsai yang kita hasilkan sudah mendapat apresiasi dari pihak luar, bahkan yang kita pamerkan saat ini sudah mendapat predikat bintang, baik tingkat provinsi maupun nasional,\” ujar Wawan.

Baca Juga  Walikota Titip Revisi UU Pemilu, Komisi II DPR RI Sindir KPU dan Bawaslu

Terpisah, Wakil Bupati Lambar, Mad Hasnurin, yang menyaksikan secara langsung pameran bonsai tersebut, mengaku kagum dengan karya penggemar bonsai di Lambar, selain memiliki nilai seni yang tinggi, juga bermacam spesies tanaman yang dihasilkan.

\”Jujur saya kagum, ternyata penggemar dan seniman bonsai di Lambar cukup banyak dan hasilnya luar biasa, yang menghasilkan karya terbaik dengan nilai seni yang sangat tinggi,\” kata Mad Hasnurin memberikan apresiasi saat meninjau dengan didampingi sejumlah kepala OPD.

Menurut Mad Hasnurin, apabila dilihat dari karya yang dipamerkan, harapannya kedepan bonsai dari Lambar bisa menembus pasar nasional, karena bonsai ini mempunyai nilai ekonomis yang sangat tinggi.

Baca Juga  Membanggakan, PDAM Dan BPRS Lambar Raih Top BUMD 2018 

\”Bonsai-bonsai ini tidak kalah bagusnya dari daerah luar, dan saya yakin kedepan apabila dipamerkan pada tingkat provinsi dan nasional, bonsai asal Lambar akan mempunyai nilai ekonomis yang sangat tinggi,\” kata Mad Hasnurin.

Jenis-jenis bonsai yang dipamerkan diperkirakan bernilai Rp1,5 miliar, diantaranya Kupa Landak/Anggur Brazil (sysigium caulifora), Beringin (Ficus benjamina), arabika atau klampis, Serut pagar (Carmona retusa), Cemara udang (Casuarina equisetifolla), dan Boxus yang bernilai Rp10 juta hingga Rp75 juta. (Iwan)

Berita Terkait

Nukman Apresiasi SMA Negeri 1 Liwa, Beri Dua Tiket Umroh
Dua Tokoh Ambil Formulir Pendaftaran Calon Kepala Daerah di PDI Perjuangan
Warga Tembelang Temukan Jejak Harimau Sumatera Kelilingi Kandang Sapi
PS Siliwangi-TP Sriwijaya Dukung Mukhlis Basri Maju Pilgub Lampung
48 Siswa SMA Negeri 1 Liwa Lolos SNBP
Tribal Bandarlampung Jelajahi Jalur Trajang Lambar, Ini Rutenya
Edi Novial-Mad Hasnurin, Sepakat Nyawa Manusia Lebih Berharga dari Harimau
Teror Harimau di Suoh, MB Minta Penanganan Cepat

Berita Terkait

Selasa, 23 April 2024 - 15:33 WIB

Evi Patmawati Buka Tanggamus Expo 2024

Sabtu, 20 April 2024 - 15:57 WIB

Wakil Ketua I DPRD Tanggamus Apresiasi Langkah Efisiensi Anggaran Pj Bupati

Rabu, 17 April 2024 - 20:18 WIB

Pemkab Tanggamus Apel Perdana Pasca Libur Lebaran

Minggu, 7 April 2024 - 22:37 WIB

Ketua IPNU Tanggamus: Pemuda Harus Dapat Memilih Pemimpin yang Tepat

Selasa, 2 April 2024 - 09:31 WIB

Meriahkan HBP ke-60 Tahun, Lapas Kotaagung Bagikan Takjil

Selasa, 2 April 2024 - 09:27 WIB

Kemenkumhan Gelar Apel Siaga Pengamanan Hari Raya seluruh Lapas

Minggu, 31 Maret 2024 - 20:18 WIB

DPRD Tanggamus Paripurna LKPj Bupati Tahun 2023

Sabtu, 23 Maret 2024 - 19:33 WIB

Dinkes Tanggamus Gelar Baksos Operasi Bibir Sumbing di RS Batin Mangunang

Berita Terbaru

Foto: Ist

Bandarlampung

NasDem Niat Gandengkan Eva Dwiana-Fauzan Sibron

Kamis, 25 Apr 2024 - 19:32 WIB

Pringsewu

Warga Lamtim Kembali Ditangkap Karena Gelapkan Sepeda Motor

Kamis, 25 Apr 2024 - 17:46 WIB

Metro

Metro Raih Peringkat Terbaik 9 Hasil EPPD 2024 Kemendagri

Kamis, 25 Apr 2024 - 17:00 WIB

Jalan Perintis E di Kelurahan Waydadi Baru, Sukarame, Bandarlampung usai diguyur hujan deras. Foto: Arsip/Agis

Bandarlampung

Dinas PU Klaim Telah Perbaiki 80 Ruas Jalan di Balam

Kamis, 25 Apr 2024 - 16:33 WIB