Polres-Dinkes Pringsewu Kembali Lakukan Vaksinasi Gratis

Redaksi

Senin, 12 Juli 2021 - 16:55 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Pringsewu (Netizenku.com): Untuk memutus mata rantai penyebaran Covid-19 dengan upaya meningkatkan kekebalan tubuh masyarakat, Polres Pringsewu bekerjasama dengan Dinas Kesehatan setempat, mulai Senin (12/7/21) kembali mengadakan kegiatan vaksinasi gratis di gerai vaksinasi presisi Mapolres.

Jika awalnya vaksinasi berlaku untuk seluruh masyarakat berumur 18 tahun ke atas, vaksinasi dosis kedua kali ini hanya dikhususkan bagi warga masyarakat yang sudah pernah melaksanakan vaksinasi dosis pertama pada Juni lalu.

Kapolres Pringsewu, AKBP Hamid Andri Soemantri SIK, yang disampaikan Kabag Ops, AKP Martono, SH. MH, mengatakan vaksinasi gratis ini merupakan kegiatan yang kedua kalinya dilaksanakan, setelah sebelumnya pada Juni 2021 lalu, yang diikuti 4.528 orang.

Lanjutnya, kegiatan vaksinasi dosis kedua direncanakan berlangsung hingga 27 Juli mendatang, dengan jarak interval 28 hari dari pelaksanakan vaksinasi dosis pertama.

“Vaksinasi dosis kedua akan berlangsung hingga 27 Juli mendatang dan hanya dikhususkan bagi masyarakat yang sudah melaksanakan vaksinasi dosis pertama,” tutur AKP Martono.

Dijelaskan Kabag Ops, vaksinasi dosis pertama tujuannya untuk memicu respons kekebalan awal, sedangkan dosis kedua (booster) untuk menguatkan respons imun yang telah terbentuk sebelumnya. Antibodi akan optimal setelah 14-28 hari dari suntikan kedua dilakukan.

Baca Juga  Kwarcab Pringsewu Ikuti Pelantikan Pengurus Mabida

“Namun setelah vaksinasi, masyarakat harus tetap patuhi 5M yakni memakai masker dengan benar, menjaga jarak serta hindari kerumunan, dan mencuci tangan pakai sabun di air mengalir serta mengurangi mobilitas diri, agar pendemi dapat segera berakhir,” jelasnya.

Kabag Ops mengharapkan, bagi masyarakat Kabupaten Pringsewu yang sudah pernah melaksankan vaksinasi dosis pertama di Polres setempat, untuk dapat kembali melaksanakan vaksinasi dosis kedua sesuai dengan jadwal yang telah ditentukan.

Baca Juga  Pemkab Pringsewu Gelar Apel Sinergitas dan Rapat Forkopimda

“Bagi yang sudah pernah mengikuti vaksinasi dosis pertama, kami harapkan untuk mengikuti vaksinasi dosis kedua di Polres Pringsewu sesuai jadwal yang sudah ditentukan mulai jam 8-12 di setiap harinya,” imbuhnya.

Dengan telah terlaksananya vaksinasi dosis kedua ini, diharapkan bisa menciptakan kekebalan kelompok yang sempurna sehingga dapat berkorelasi dengan menurunnya angka penyebaran Covid-19.

“Semoga pandemi ini cepat berakhir dan kita bisa kembali melakukan aktivitas seperti biasa lagi,” pungkasnya. (Rz/len)

Berita Terkait

Pj Bupati Pringsewu Panen Perdana Padi Organik Teknologi BBM
Berkas Lengkap, Lima Tersangka Narkoba Dilimpahkan ke JPU
Kapolres Pringsewu Cek Unit Pelayanan Publik
Marindo Lantik Kadis Dukcapil Pringsewu
Fauzi dan Taufik Qurohim Pasangan Ideal Pilkada Pringsewu
Jaksa Menyapa: Perlindungan Hukum Terhadap Pecandu Narkotika
Lima Remaja Diamankan Polisi dan Warga Saat Hendak Perang Sarung
Pemkab Pringsewu Awali Safari Ramadan 1445 H di Pagelaran

Berita Terkait

Rabu, 27 Maret 2024 - 18:57 WIB

Berkas Lengkap, Lima Tersangka Narkoba Dilimpahkan ke JPU

Rabu, 27 Maret 2024 - 18:53 WIB

Kapolres Pringsewu Cek Unit Pelayanan Publik

Selasa, 26 Maret 2024 - 14:49 WIB

Marindo Lantik Kadis Dukcapil Pringsewu

Kamis, 21 Maret 2024 - 18:07 WIB

Fauzi dan Taufik Qurohim Pasangan Ideal Pilkada Pringsewu

Kamis, 21 Maret 2024 - 18:01 WIB

Jaksa Menyapa: Perlindungan Hukum Terhadap Pecandu Narkotika

Senin, 18 Maret 2024 - 21:38 WIB

Lima Remaja Diamankan Polisi dan Warga Saat Hendak Perang Sarung

Senin, 18 Maret 2024 - 21:33 WIB

Pemkab Pringsewu Awali Safari Ramadan 1445 H di Pagelaran

Minggu, 17 Maret 2024 - 15:22 WIB

DBD Meningkat, Marindo Terbitkan SE Gotong Royong

Berita Terbaru

Ketua PMII Bandarlampung, Dapid Novian Mastur.

Bandarlampung

PMII Cabang Bandarlampung Segera Gelar Pelantikan

Jumat, 29 Mar 2024 - 17:11 WIB

Tulang Bawang Barat

Tubaba Akan Beri Bantuan Unggas Untuk Keluarga Beresiko Stunting

Kamis, 28 Mar 2024 - 16:28 WIB

Tulang Bawang Barat

Pemkab Tubaba Siap Salurkan THR Kepada 3256 Penerima

Kamis, 28 Mar 2024 - 14:10 WIB