Polda Lampung Terjunkan 28.271 Personel di Pilkada 8 Kab/Kota

Redaksi

Rabu, 18 November 2020 - 14:44 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Simulasi Pengamanan Pemungutan Suara Pilkada Serentak Tahun 2020, Rabu (18/11) pagi, di Mako Brimob Polda Lampung. Foto: Netizenku.com

Simulasi Pengamanan Pemungutan Suara Pilkada Serentak Tahun 2020, Rabu (18/11) pagi, di Mako Brimob Polda Lampung. Foto: Netizenku.com

Bandarlampung (Netizenku.com): Kapolda Lampung Irjen Pol Purwadi Arianto meminta jajaran kepolisian yang melakukan tugas pengamanan TPS di Pilkada Serentak 2020 untuk menjaga netralitas dan integritas.

Hal itu disampaikan usai pelaksanaan Simulasi Pengamanan Pemungutan Suara Pilkada Serentak Tahun 2020, Rabu (18/11) pagi, di Mako Brimob Polda Lampung.

\”Pimpinan tertinggi Bapak Kapolri, saya, dan Pak Kapolres mengharapkan jaga netralitas dan integritas dalam kontestasi pilkada serentak sesuai amanat konstitusi,\” kata dia.

Polda Lampung menerjunkan 28.271 personel pengamanan di Pilkada Serentak yang berlangsung di 8 kabupaten/kota dalam Operasi Mantap Praja Krakatau Tahun 2020. Ribuan personel ini akan mengamankan 10.675 TPS.

Baca Juga  Khoir: Kejadian Khusus di TPS Evaluasi Kinerja KPU

Personel pengamanan berasal dari aparat gabungan; Polri sebanyak 6.320 personel, TNI (bawah komando operasi) 601 personel dan Satuan Perlindungan Masyarakat (Linmas) 21.350 personel.

\”Pola pengamanan yang kami lakukan, khususnya pertimbangan dari perbandingan Polri, TPS, dan Linmas,\” ujar Irjen Pol Purwadi Arianto.

Pengamanan di TPS dikategorikan dalam TPS aman, rawan, sangat rawan, dan TPS Khusus.

Berdasarkan data Polda Lampung disebutkan jumlah TPS Aman (10.421), TPS Rawan (215), TPS Sangat Rawan (17), TPS Khusus (28).

Baca Juga  OPINI: Demokrasi Lokal yang Tergadai

\”Untuk TPS yang aman, 2 personel polisi, 10 TPS, dan 20 Linmas. Ada juga 2 personel polisi, 8 TPS, dan 16 Linmas.\”

\”Kemudian TPS yang rawan, biasanya 2 polisi untuk 2 TPS dan 4 Linmas, untuk yang sangat rawan 2 personel polisi di satu TPS bersama 2 Linmas, dan juga TPS Khusus dijaga 2 polisi menjaga satu TPS bersama 2 Linmas,\” jelas dia.

Kapolda menyampaikan hal yang paling fundamental dalam pengamanan pilkada adalah menerapkan protokol kesehatan di tengah-tengah masyarakat yang punya hak pilih dan saksi pasangan calon.

Baca Juga  Jelang Putusan, Berikut 8 Permohonan Ike-Zam Kepada Bawaslu Bandarlampung

\”Oleh sebab itu interaksi maksimal dengan stakeholder terkait, jangan pernah bosan mengimbau masyarakat untuk tetap disiplin dalam menerapkan protokol kesehatan dan pola hidup sehat,\” katanya.

Simulasi yang berlangsung secara sederhana diharapkan dapat memberikan gambaran kepada personel pengamanan yang akan bertugas sekalipun bukan di wilayah tugasnya.

\”Saya sarankan sebelum melaksanakan tugas, begitu datang pada H-1 melakukan audit lingkungan sekitar, bertemu dengan Babinsa dan Linmas. Segera mengenalkan diri, menjalin komunikasi dan bekerja sama dengan mereka, pahami situasi yang akan dihadapi,\” pungkas Kapolda. (Josua)

Berita Terkait

Presiden Prabowo Wanti-wanti Mendikti Agar Mahasiswa Tidak Terhasut
PAN Kembali Bantu Korban Banjir Bandar Lampung
Irham Jafar: 4 Pilar Kebangsaan Penting untuk Melawan Pergeseran Nilai
PSU Pilkada Pesawaran di Tengah Keterbatasan Anggaran, Ini Solusi dari Pak Sam
Sengketa Pilkada Pesawaran Berakhir, MK Putuskan Ini!!!
PAN Terus Pantau Banjir Bandar Lampung
PAN Kembali Kunjungi Korban Banjir
Gelisahku, Mungkin Kegelisahan Pj Gubernur Samsudin Juga

Berita Terkait

Kamis, 17 April 2025 - 18:54 WIB

Gubernur Lampung Ajak PPAD Bersinergi Wujudkan Lampung Maju Menuju Indonesia Emas

Kamis, 17 April 2025 - 18:37 WIB

Siap-Siap, Mulai Tanggal 1 Mei 2025 Pemprov Lampung Laksanakan Pemutihan Pajak Kendaraan Bermotor

Rabu, 16 April 2025 - 22:22 WIB

Pemprov Lampung dan APJII Bersinergi, Perkuat Digitalisasi dan Akses Internet Merata

Rabu, 16 April 2025 - 21:49 WIB

Pemprov Lampung Dukung Culture Literary Festival 2025, Tegaskan Komitmen Bangun SDM Unggul

Rabu, 16 April 2025 - 14:56 WIB

Kejati Selidiki Terbitnya Sertifikat dan Tagihan PBB di Kawasan TNBBS Lambar

Selasa, 15 April 2025 - 15:04 WIB

DWP Provinsi Lampung Gelar Halal Bihalal, Perkuat Sinergi dan Komitmen Perempuan Lampung Maju

Selasa, 15 April 2025 - 14:52 WIB

Pemprov Lampung Dukung Program Sekolah Unggul Garuda dan Kendalikan Inflasi Daerah

Selasa, 15 April 2025 - 14:42 WIB

TP. PKK Provinsi Lampung Gelar Rapat Koordinasi dan Halal Bihalal Penuh Kebersamaan

Berita Terbaru

Bupati Lampung Barat, Parosil Mabsus, saat memberi keterangan keberadaan perambah di TNBBS. (foto: Netizenku.com)

Lampung Barat

Parosil: Saya Dukung Pengosongan Hutan Lindung dari Perambah

Kamis, 17 Apr 2025 - 01:41 WIB