Bandarlampung (Netizenku.com): Bidang Kesejahteraan Sosial (Kesos) DPW PKS Lampung melakukan kunjungan silaturahmi ke Ikatan Dokter Indonesia (IDI) Lampung di Gedong Meneng, Rajabasa, Kamis (27/5). Rombongan Bidang Kesos DPW PKS Lampung tersebut diterima langsung oleh Ketua IDI Wilayah Provinsi Lampung, Asep Sukohar.
Asep Sukohar meyambut baik kedatangan PKS yang ingin bersilaturahmi dengan IDI. Asep menceritakan situasi lapangan terkini terkait penanganan virus Corona oleh para dokter selaku ujung tombak dalam menangani para pasien terinfeksi Corona.
Banyaknya tenaga medis yang sudah berguguran karena menjaga digaris depan dalam berjuang melawan Covid-19.
Asep pun meminta PKS agar bisa bahu membahu membantu pemerintah bersama semua elemen di masyarakat, membantu permasalahan kesehatan khususnya dalam upaya peningkatan kesadaran keluarga, konstituen dan masyarakat pada umumnya dalam menjaga protokol kesehatan (prokes) untuk menjaga penyebaran Covid-19 dengan melakukan pencerdasan kepada masyarakat tentang pentingnya menjaga prokes dimanapun dan kapanpun.
“Saya harap PKS memainkan perannya untuk terus menyosialisasikan prokes di masyarakat,” kata Asep.
Linda Wuni, Ketua Bidang Kesos DPW PKS Lampung menyampaikan terima kasih atas waktu dan kesediaan IDI menerima kehadiran PKS. PKS juga siap menerima ajakan IDI.
Disampaikan juga oleh Ketua Bidang Kesos, Linda Wuni, bahwa DPW PKS Lampung mempunyai bidang yang konsen mengurusi pendidikan dan kesehatan yang berada di bawah Bidang Kesos.
Salah satu program kesehatan yang sudah rutin dilaksanakan oleh DPW PKS Lampung adalah Lumbung Darah, dimana masyarakat umum bisa mendapatkan pelayanan berupa donor darah bagi masyarakat yang membutuhkan.
“Selain Lumbung Darah kita juga akan membentuk Tim Satgas Covid-19 DPW PKS Lampung yang akan berjibaku dalam pelayanan, baik berupa akses informasi dan hal-hal lainnya yang terkait dalam penanganan Covid-19,” ujar dia.
“Kami berharap agar silaturahmi ini tidak hanya sekali, tetapi dapat ditindaklanjuti dengan kegiatan-kegiatan lainnya terutama yang berkaitan dengan kesehatan,” lanjut Linda.
Menanggapi hal tersebut IDI menyatakan bersedia melakukan kerjasama dengan PKS terkait kesehatan, khususnya penanganan Covid-19 di Provinsi Lampung. Kerjasama bisa berupa permohonan menjadi narasumber dalam kajian kesehatan dan sebagainya. (Josua)