Bandarlampung (Netizenku.com): Para penggiat usaha mengapresiasi iklim usaha di Kota Bandarlampung.
Hal itu disampaikan Direktur Makmur Grosir Supermarket Otomotif Lampung, James S Chandra.
Makmur Group membuka cabang di Kota Bandarlampung dan menjadi satu-satunya di Provinsi Lampung.
“Bandarlampung iklim usahanya cukup bagus dengan pemerintahan saat ini,” kata dia, Selasa (25/1).
James yang juga pemilik Makmur Grosir Supermarket Otomotif ini mengatakan usahanya melayani pembelian eceran dan grosir.
“Selama ini kita distribusi ke Lampung secara grosir. Untuk kemudahan masyarakat, belanja di sini bisa secara eceran dan grosir,” ujar dia.
Wali Kota Bandarlampung Eva Dwiana yang membuka Grand Opening Makmur Grosir Supermarket Otomotif mengapresiasi penggiat usaha yang berinvestasi di daerahnya.
Kehadiran para penggiat usaha ini diharapkan dapat meningkatkan PAD Kota Bandarlampung.
“Penggiat usaha sekarang semuanya ada di Bandarlampung, kita memberikan kemudahan-kemudahan kepada pengusaha,” ujar dia.
“Mudah-mudahan bisa melayani masyarakat. Penggiat usaha banyak, sukses, Bandarlampung juga ikut sukses,” lanjut Eva Dwiana. (Josua)
Baca Juga: Pemkot Berikan Kemudahan Izin Berusaha di Masa Pandemi Covid-19