Penerima Bantuan Bedah Rumah Menurun Drastis

Redaksi

Selasa, 14 Agustus 2018 - 14:18 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Pesawaran (Netizenku.com): Program bedah rumah tahun 2018 untuk masyarakat berpenghasilan rendah (MBR) di Kabupaten Pesawaran, baik itu yang dibiayai dari APBN maupun APBD saat ini mengalami penurunan yang cukup drastis hingga 70 persen.

lni terjadi karena pada saat pembahasan program tersebut dianggap tidak masuk dalam skala proritas .

\”Untuk tahun ini bantuan MBR APBD Pesawaran itu hanya berjumlah 50 penerima, beda jauh dengan tahun 2017 mencapai 160 penerima sedangkan yang dari APBN untuk tahun ini hanya 411 penerima ,sebelumnya hingga 464 penerima,\” kata Kabid Perumahan dan Pemukiman Pu-Pera Pesawaran, Ricke Leony, di ruang kerjanya, Selasa (14/8).

Baca Juga  Pekan Depan, Pesawaran Berangkatkan 100 Jamaah Umroh

Kemerosotan bantuan MBR tersebut lantaran program tersebut dianggap oleh pemerintah tidak masuk dalam skala prioritas masih fokus di pembangunan insfratruktur. \”Untuk yang APBN itu pelaksanaannya sudah berjalan dan hampir selesai sedangkan untuk yang APBD itu masih dalam tahap pengumpulan matrial,\” jelas Leoni.

Namun diungkapkan dia, meskipun bantuan bedah rumah tersebut mengalami penurunan pihaknya akan tetap berupaya memberikan bantuan dengan beda program yakni rehab rumah sederhana sehat yang bertujuan untuk membantu masyarakat berpenghasilan rendah dalam meningkatkan kualitas rumahnya.

Baca Juga  KPU Pesawaran Tetapkan DPT Pilkada 2020

\”Untuk mengakomodir yang tidak mendapatkan bantuan tersebut, kita ada kegiatan namanya rehab rumah sederhana sehat yang bertujuan untuk membantu masyarakat berpenghasilan rendah, dalam meningkatkan kualitas rumahnya tang saat ini masih dalam tahal verifikasi,\” ungkapnya.

Lebih lanjut Leoni mengatakan, untuk bantuan bedah rumah baik itu yang dibiayai dari APBN maupun APBD itu masing-masing penerima mendapatkan bantuan sebesar Rp15 juta dalam bentuk matrial bangunan.

Baca Juga  Satlantas Pesawaran akan Operasi Patuh Krakatau

\”Untuk yang APBN yang mendapatkan bantuan itu ada 8 desa di 3 kecamatan yakni Desa Maja Kecamatan Marga Punduh, Pagar Jaya Punduh Pedada, Sukarame Marga Punduh, Wiyono, Taman Sari Kecamatan Gedongtataan serta Desa Margodadi, Gunung Rejo dan Batu Raja Kecamatan Waylima. Sedangkan untuk yang APBD itu 5 desa di 2 kecamatan yakni Desa Hanura, Cilimus Kecamatan Teluk Pandan dan Desa Mulyosari, Wates dan Poncorejo Kecamatan Wayratai,\” pungkasnya.(soheh)

Berita Terkait

Warga Melintasi Sungai Tanpa Jembatan, Ini Penjelasan Dinas PUPR Pesawaran
FMPB Pesawaran Endus Dugaan Korupsi BKAD
Rangkaian HUT Pesawaran ke-17, Masyarakat Bersholawat Bersama
Sejumlah Aparat Desa Pesawaran Keluhkan Gaji yang Belum Dibayar
DPRD Pesawaran Paripurna Persetujuan Raperda APBD Perubahan 2024
Perdana, Caleg Gerindra Terduga Pelaku Aniaya Dipanggil Polres Pesawaran
Bupati Pesawaran Ajak Masyarakat Bijak Sebelum Mengajak
Bupati Pesawaran Siap Dikritik Bahkan Dijewer Mualim Taher, Siapakah Dia?

Berita Terkait

Jumat, 26 Juli 2024 - 15:03 WIB

Pemprov Lampung Lelang Ulang Empat JPTP

Jumat, 26 Juli 2024 - 14:36 WIB

Olahraga Adalah Kunci Pj Gubernur Samsudin Bugar Layani Masyarakat

Jumat, 26 Juli 2024 - 09:48 WIB

Meski Warga NU Nyalon di Pilkada, Tak Semerta NU Lampung Berpolitik

Kamis, 25 Juli 2024 - 16:23 WIB

Baru Pertengahan Semester, PMHP DKP Lampung Capai Target Retribusi 97 Persen

Kamis, 25 Juli 2024 - 11:54 WIB

Disdikbud Lampung Siap Implementasikan Penghapusan Jurusan IPA dan IPS di SMA

Kamis, 25 Juli 2024 - 11:16 WIB

Hingga Triwulan Kedua, PMHP DKP Lampung Sertifikasi 3 Produk Perikanan 

Rabu, 24 Juli 2024 - 18:19 WIB

Pj Gubernur Lampung Ajak Generasi Muda Bangga Berbahasa Lampung

Rabu, 24 Juli 2024 - 17:59 WIB

Bahasa Lampung Terancam Punah, Pj Gubernur Lampung Paparkan Program Pelestariannya

Berita Terbaru

Tulang Bawang Barat

Haderiansyah Hadiri HUT ke-17 IPeKB Tingkat Provinsi Lampung

Jumat, 26 Jul 2024 - 21:09 WIB

Tiga dosen Fakultas Kebidanan Poltekkes Tanjungkarang, berfoto bersama dengan Sekretaris Dinkes Tubaba, Kader Posyandu, dan guru PAUD di Kecamatan Tulangbawang Udik. (Arie/NK)

Tulang Bawang Barat

Dosen Kebidanan Poltekkes Tanjungkarang Pengabdian Masyarakat di Tubaba

Jumat, 26 Jul 2024 - 19:42 WIB

Ratusan siswa YP Unila antusias ikuti kegiatan Telkomsel, program edukasi bertemakan Grow Digital Education By.U yang diperuntukkan bagi siswa khususnya kelas XI dan XII. (Ist/NK)

Bandarlampung

Telkomsel Hadirkan Program Edukasi Grow Digital Education By.U

Jumat, 26 Jul 2024 - 17:13 WIB

Pj Gubernur Lampung ketika selesai menyeka keringat seusai bermain tenis lapangan. (Foto: Luki)

Lampung

Pemprov Lampung Lelang Ulang Empat JPTP

Jumat, 26 Jul 2024 - 15:03 WIB