Pemkot Bandarlampung Salurkan Bantuan Program Sosial BI

Redaksi

Senin, 30 Agustus 2021 - 12:41 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Wali Kota Bandarlampung Eva Dwiana (kanan) menerima bantuan sosial bagi warga terdampak Covid-19 secara simbolis dari Kepala Kpw Bank Indonesia Provinsi Lampung, Budiharto Setyawan (tengah), di Gedung Parkir Semergou Pemkot setempat, Senin (30/8). Foto: Netizenku.com

Wali Kota Bandarlampung Eva Dwiana (kanan) menerima bantuan sosial bagi warga terdampak Covid-19 secara simbolis dari Kepala Kpw Bank Indonesia Provinsi Lampung, Budiharto Setyawan (tengah), di Gedung Parkir Semergou Pemkot setempat, Senin (30/8). Foto: Netizenku.com

Bandarlampung (Netizenku.com): Kantor Perwakilan (Kpw) Bank Indonesia Provinsi Lampung memberikan bantuan kepada warga terdampak pandemi Covid-19 di Kota Bandarlampung.

Penyerahan bantuan sosial berlangsung secara simbolis di pelataran parkir Gedung Semergou Pemkot setempat, Senin (30/8).

Baca Juga: Pemkot Bandarlampung Terima Bantuan Paket Sembako PTPN VII

Kepala Kpw BI Lampung, Budiharto Setyawan, mengatakan bantuan sosial yang diberikan berupa 2.000 paket sembako, 100 alat pelindung diri, dan 1.200 alat tes antigen.

Baca Juga  Pemprov Matangkan Sistem Pengendalian Internal

“BI punya kegiatan Program Sosial Bank Indonesia. Kita punya kepedulian kepada masyarakat,” kata dia.

Budiharto menjelaskan Program Bank Indonesia Sosial terdiri dari 3 pilar yakni pengembangan kapasitas ekonomi UMKM, kedua bidang pendidikan beasiswa kepada universitas, sekolah, bantuan perpustakaan, dan yang ketiga kepedulian sosial.

“Kepedulian sosial seperti hari ini, pemberian program sosial dalam rangka penanganan Covid-19 kepada Satgas Percepatan Penanganan Covid-19 Kota Bandarlampung,” ujar dia.

Paket sembako akan disalurkan kepada masyarakat yang terpapar Covid-19 dan sedang melakukan isolasi mandiri, dan berikutnya alat pelindung diri untuk tenaga kesehatan.

Baca Juga  4 Pilar Kebangsaan, Ahmad Muzani Tekankan Toleransi

Wali Kota Bandarlampung Eva Dwiana yang menerima bantuan tersebut mengatakan bantuan paket sembako akan didistribusikan kepada masyarakat yang terdampak secara ekonomi dan sosial akibat pandemi Covid-19.

“Untuk teman-teman disabilitas, dan para pekerja seni pada wedding organizer yang juga saat ini terdampak. Tadi juga dapat bantuan minuman dari PT Kino. Kita juga sudah menerima bantuan dari beberapa perusahaan BUMN,” kata Eva Dwiana selaku Kepala Satgas Percepatan Penanganan Covid-19 Kota Bandarlampung.

Baca Juga  PPKM Darurat, Pasien Isoman di Bandarlampung Terima Bantuan Sembako

Wali kota mengapresiasi para pengusaha yang turut serta dalam penanganan Covid-19 di Kota Bandarlampung.

“Semoga kita semua diberikan kelancaran dalam menghadapi pandemi ini, dengan berkolaborasi secepatnya kita bisa menuju zona aman,” tutup dia. (Josua)

Baca Juga: Pemkot dan BUMN Berkolaborasi Wujudkan Zona Hijau

Berita Terkait

Salat Idulfitri Perdana sebagai Gubernur, Mirza Akan Tunaikan Salat Ied di Lapangan Enggal
ILS-BAZNAS Lampung Salurkan Kado Ramadan untuk Kader dan Pasien TBC
Bank Lampung Butuh Satu Orang Ini
Purnama Wulan Sari Mirza Terpilih Jadi Ketua PMI Lampung
Berbagi Bahagia Bersama BRI Group, RO Bandarlampung Salurkan 1.680 Paket Sembako
BPJS Kesehatan Komitmen Akses Layanan JKN Tetap Buka Selama Libur Lebaran
KPU Lampung: Uji Publik Calon Pengganti PSU Pesawaran Berlangsung Hanya Sampai Besok!
Pasar Murah Jelang Idul Fitri, PLN UID Lampung Siapkan 1000 Paket Sembako

Berita Terkait

Senin, 7 April 2025 - 19:34 WIB

Jurnalisme Sastrawi Tulisan Memikat yang Tidak “Laku”

Kamis, 3 April 2025 - 14:19 WIB

Menerka Arah Media Massa, Mau Untung Malah Buntung

Selasa, 1 April 2025 - 12:37 WIB

Belajar Menambal Kredibilitas dari The New York Times

Senin, 31 Maret 2025 - 20:48 WIB

Obrolan Wartawan di Sela Ketupat Lebaran

Minggu, 30 Maret 2025 - 17:53 WIB

Wartawan, Storyteller yang Bukan Pengarang Bebas

Sabtu, 29 Maret 2025 - 21:45 WIB

Merapat ke Markas Tempo

Jumat, 28 Maret 2025 - 22:47 WIB

Kita Pernah Punya Wartawan Jihad, Kapan Ada Lagi?

Rabu, 26 Maret 2025 - 22:34 WIB

Tak Perlu Kepala Babi dan Bangkai Tikus untuk Membuat Kicep

Berita Terbaru

Kinerja Ekspor Lampung Kembali Bergairah. F: META AI

Ekonomi

Kinerja Ekspor Impor Lampung Kembali Bergairah

Selasa, 8 Apr 2025 - 14:53 WIB

Inflasi di Lampung Masih Persoalan 'Perut'. F: META AI

Ekonomi

Inflasi di Lampung Masih Dipicu Persoalan ‘Perut’

Selasa, 8 Apr 2025 - 13:52 WIB

Perkembangan
Indeks Harga Konsumen
Provinsi Lampung Maret 2025. BPS Lampung

Ekonomi

Deflasi Berlalu, Maret 2025 Lampung Inflasi 1,58 Persen

Selasa, 8 Apr 2025 - 13:10 WIB

Cover majalah Pantau edisi terakhir (foto: ist)

Celoteh

Jurnalisme Sastrawi Tulisan Memikat yang Tidak “Laku”

Senin, 7 Apr 2025 - 19:34 WIB