Pemilu 2019, Ketua DPRD Metro Ajak Warga Gunakan Hak Pilih

Redaksi

Selasa, 19 Maret 2019 - 19:12 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Metro (Netizenku.com): Menjelang pelaksanaan pemilihan umum (pemilu), Ketua DPRD Metro Anna Morinda mengajak seluruh masyarakat untuk menggunakan hak pilihnya.

Ia mengajak masyarakat untuk datang ke Tempat Pemungutan Suara (TPS) pada 17 April 2019 mendatang. “Saya mengajak kepada semua masyarakat untuk datang ke TPS. Jangan sampai kita tidak menggunakan hak pilih kita. Soal yang mau dipilih, masyarakat semua lebih pinter dan ahli. Silahkan pilih mana yang paling baik diantaranya, baik pemilihan presiden maupun pemilihan anggota DPRD, anggota DPR RI dan juga anggota DPD RI,” ujarnya, Selasa (19/3).

Sekali lagi ia menghimbau masyarakat untuk datang ke TPS pada 17 April 2019 mendatang. Terlebih saat ini masih 28 hari lagi dari kontestasi terbesar yang pernah ada di Indonesia yakni pilpres dan pileg serentak seluruh Indonesia.

“Kita berharap ini dijadikan momentum untuk bersama-sama mendorong rakyat ke TPS. Mari sukseskan pemilu di 2019 ini, kenapa penting karena pada saat inilah kita memilih wakil-wakil kita,” paparnya.

Diakuinya, saat inilah momentum masyarakat memilih siapa yang nanti akan mendaftar sebagai driver dari Indonesia dalam pikpres mendatang. Tapi kata Anna, ada hal yang lebih penting dari itu semua, yakni satu bangsa satu Indonesia yang dimiliki ini harus tetap dijaga.

“Maka kita semua lah yang harus turut serta untuk mengambil bagian di dalam mengamankan proses Pemilu, termasuk teman-teman wartawan. Dengan segala hati saya mohon support dan bantuan sukarelanya gotong royongnya untuk mensosialisasikan betapa pentingnya kita memberikan pilihan dan suara kita di TPS nanti,” tukasnya.

Dalam kesempatan tersebut Anna juga menyampaikan apresiasinya terhadap jajaran kepolisian dan Dandim 0411 yang telah memberikan rasa aman bahkan edukasi untuk datang ke TPS pada 17 April.

“Saya memgapresiasi kinerja Polres Metro dan Dandim 0411 LT. Dan saya ucapkan selamat berjuang untuk KPU dan Bawaslu untuk melaksanakan kontenstasi pemilu 17 April 2019 mendatang. Semoga berjalan lancar dan aman. Mari kita wujudkan demokrasi yang sehat untuk kemajuan kita bersama, bangsa Indonesia,” tukasnya.(Rival)

Berita Terkait

Rahmat Mirzani Djausal Tinjau Pelaksanaan Program MBG di Metro
Bola Panas, KPU Metro Batalkan Pencalonan Wahdi-Qomaru
Qomaru Bersalah Langgar Pidana Pemilu Segini Besar Dendanya
PN Kota Metro Dijaga Ketat, Qomaru Zaman Datang Bawa Tim Sukses
Calon Wakil Walikota Petahana Qomaru Jalani Persidangan Bersejarah di PN Kota Metro Senin Pagi Ini
Proses Hukum Tindak Pidana Pemilu, Keras di Metro Lembek di Pesawaran
PN Metro Segera Sidang Perdana Tindak Pidana Pemilu Qomaru
Polres Metro Teliti Berkas Dugaan Penyimpangan Dana Hibah 57 Miliar

Berita Terkait

Jumat, 6 Juni 2025 - 15:55 WIB

Sapi Presiden, Hadiah Iduladha untuk Warga Lamsel

Kamis, 5 Juni 2025 - 11:37 WIB

DLH Lamsel Bersih-Bersih Pantai Rangai

Selasa, 3 Juni 2025 - 19:09 WIB

Bupati Lamsel Lunasi Janji, THLS Kini Gajian Rutin

Selasa, 3 Juni 2025 - 16:25 WIB

Sukadamai Jadi Percontohan Program Desaku Maju

Senin, 2 Juni 2025 - 12:58 WIB

Lampung Selatan Raih Peringkat 2 SPI KPK

Sabtu, 31 Mei 2025 - 21:54 WIB

Tiga Bulan Tak Digaji, Pemkab Lamsel Bantu Karyawan PT San Xiong Steel

Selasa, 27 Mei 2025 - 17:00 WIB

BNNK Lampung Selatan Canangkan Desa Titiwangi sebagai Desa Bersinar

Senin, 26 Mei 2025 - 22:40 WIB

Lampung Selatan Raih Opini WTP Sembilan Kali Berturut-turut

Berita Terbaru

Tulang Bawang Barat

Program TubabaQ Berdaya Resmi Diluncurkan

Kamis, 12 Jun 2025 - 19:14 WIB

Tulang Bawang Barat

Pemkab Tubaba dan Kejari Jalin Kerja Sama Berantas Korupsi

Kamis, 12 Jun 2025 - 17:59 WIB

Pringsewu

Polisi Gelar Latihan Pengendalian Massa Terpadu di Pringsewu

Kamis, 12 Jun 2025 - 16:40 WIB