Pelatih Timnas U-19 Coaching Clinic di Pringsewu

Redaksi

Rabu, 9 Mei 2018 - 15:30 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Pringsewu (Netizenku.com): Pelatih Timnas Indonesia U-19, Indra Sjafri mengunjungi Kabupaten Pringsewu Provinsi Lampung dalam rangka Coaching Clinic Sepak Bola, Rabu (9/5).

Kedatangan mantan juru taktik Bali United ini dalam rangka memberikan coaching clinic kepada pelatih-pelatih sepak bola di daerah tersebut. Acara itu merupakan bagian dari program Indra Sjafri Yusuf Mansur (ISYM) Management.

\”Targetnya karena pengalaman kami di timnas Indonesia, kita memang harus mulai dari bawah. Yang kita berikan kursus kepelatihan, coaching clinic kepada pelatih dan pelaku sepak bola di daerah,\” ungkap Indra Sjafri.

Baca Juga  JPU Kejari Pringsewu Bacakan Dakwaan Korupsi Bimtek Aparatur Desa

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Kegiatan coaching clinic ini dibagi menjadi dua sesi, sesi pertama yaitu praktikum teknik-teknik shooting, dribling dan passing di Lapangan Garuda Pekon Wonokriyo Kecamatan Gadingrejo dan di Graha KH. Ahmad Dahlan Kampus STIKes Muhammadiyah Pringsewu untuk pemaparan teori-teori kepelatihan anak usia 6-12 tahun.

Baca Juga  Ditolak Mendekati Istri Korban, Pria Tusuk Pedagang di Pasar Sarinongko Pringsewu

Kegiatan itu juga merupakan upaya yang dilakukan Indra Sjafri melalui ISYM Management untuk ikut berkontribusi dalam mewujudkan dan mendukung cita-cita yang dicanangkan PSSI untuk menjadi tuan rumah Piala Dunia 2034.

\”Untuk itu perlu persiapan. Persiapan itu tidak mungkin dilakukan oleh PSSI sendiri. Kami ingin berkontribusi membantu PSSI apa yang kami bisa, salah satunya melakukan kegiatan coaching clinic,\” tambahnya.

Baca Juga  Wabup Pringsewu Resmi Buka Festival Solosong Dangdut KOMDAP Se-Provinsi Lampung 2026

Dan untuk coaching clinic ini, Indra Sjafri sengaja menyasar ke pembinaan pelatih untuk usia 6 sampai 12 tahun karena sesuai dengan program dari federasi sepak bola Internasional, FIFA. Apalagi ia merupakan salah satu instruktur Grassroot FIFA. (Darma)

Berita Terkait

Pemkab Pringsewu Dorong Hilirisasi Singkong Lewat Workshop Mocaf Berbasis Klaster Berkelanjutan
Bupati Pringsewu Tekankan Kepemimpinan Berbasis Amanah pada Seminar Kepala OPD
Bupati Pringsewu Dorong Karang Taruna Jadi Motor Penggerak Ekonomi Kreatif
Bupati Pringsewu Hadiri Pisah Sambut Kepala Kejaksaan Negeri
Hari Keempat, Tim Gabungan Perluas Area Pencarian Mbah Kaliman di Pringsewu
Sepuluh Personel Polres Pringsewu Terima Satya Lencana Pengabdian dari Presiden RI
Wabup Umi Laila Pimpin Rakercab XI Gerakan Pramuka Pringsewu 2026
Wabup Pringsewu Resmi Buka Festival Solosong Dangdut KOMDAP Se-Provinsi Lampung 2026

Berita Terkait

Senin, 26 Januari 2026 - 18:48 WIB

Imigrasi Kalianda Gelar Syukuran Hari Bakti ke-76

Sabtu, 24 Januari 2026 - 10:35 WIB

Lampung Selatan Raih Predikat “Sangat Baik” ITKP 2025

Minggu, 18 Januari 2026 - 13:36 WIB

Tindak Lanjut Pengawasan Tuntas, Pemkab Lamsel Tuai Apresiasi

Kamis, 15 Januari 2026 - 21:42 WIB

Bupati Egi Resmikan Jalan Kota Baru–Sinar Rejeki

Kamis, 8 Januari 2026 - 08:58 WIB

Kapolres Lamsel Terima Satyalancana Wira Karya dari Presiden RI

Selasa, 6 Januari 2026 - 20:26 WIB

Unik, Pelantikan Pejabat Eselon II Lampung Selatan Digelar di Ruang Terbuka

Selasa, 6 Januari 2026 - 20:19 WIB

Polres Lampung Selatan Siap Amankan Konferkab IX PWI

Senin, 5 Januari 2026 - 13:01 WIB

Pemkab Lamsel Tegaskan TPG ASN ke-13 Cair Januari 2026

Berita Terbaru

Lampung Barat

Bambang Kusmanto Tinjau Pos Damkar Balik Bukit

Selasa, 27 Jan 2026 - 22:21 WIB

Lampung

DPRD Lampung Pastikan Tak Ada Irigasi Baru Tahun 2026

Selasa, 27 Jan 2026 - 15:03 WIB

Lampung

Inflasi Lampung Terkendali, Pemprov Waspadai Harga Pangan

Selasa, 27 Jan 2026 - 14:19 WIB