PCNU Bandarlampung Berharap Tidak Ada Klaster Covid-19 di Muktamar

Redaksi

Rabu, 22 Desember 2021 - 06:47 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Ketua PCNU Bandarlampung, Ichwan Adji Wibowo, di lokasi Bazar Muktamar Lapangan Saburai, Enggal, Selasa (22/12). Foto: Netizenku.com

Ketua PCNU Bandarlampung, Ichwan Adji Wibowo, di lokasi Bazar Muktamar Lapangan Saburai, Enggal, Selasa (22/12). Foto: Netizenku.com

Bandarlampung (Netizenku.com): Pengurus Cabang Nahdlatul Ulama (PCNU) Kota Bandarlampung berharap perhelatan Muktamar Ke-34 NU di Lampung, 22-23 Desember, tidak memunculkan klaster Covid-19, khususnya di kota Tapis Berseri.

“Semoga Muktamar sukses, berhasil, dan kalau bahasa Ketua Umum itu bermartabat, harapan yang lebih penting lagi tidak ada kemunculan pandemi Covid-19 akibat Muktamar ini,” kata Ketua PCNU Bandarlampung, Ichwan Adji Wibowo, Rabu (22/12).

Ichwan yang juga Camat Telukbetung Selatan mengatakan PCNU Bandarlampung terus berkoordinasi dengan seluruh stakeholder terkait penerapan protokol kesehatan Covid-19.

Baca Juga  Disdikbud Lampung Kembali Gelar UKG

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

“Yang menjadi tugas pokok sebetulnya panitia nasional, panitia daerah membantu panitia nasional, tapi kita menyambungkan koordinasi dengan semua pihak terutama pemerintah provinsi/kota dan seluruh stakeholder,” ujar dia.

Ichwan menuturkan Panitia Nasional Muktamar sudah mempresentasikan penanganan Covid-19 di Muktamar di hadapan Menteri Koordinator Bidang Perekonomian Airlangga Hartarto yang juga Ketua Komite Penanganan Covid dan Pemulihan Ekonomi Nasional (KPCPEN).

Baca Juga  Pompa Air di Perum Bukit Beringin Raya Rusak, Kadis Perkim Minta PT Sinar Waluyo Tanggung Jawab

Seluruh peserta Muktamar saat registrasi sudah diperiksa tes antigen dan wajib memakai aplikasi PeduliLindungi.

“Kegiatan bazar maupun persidangan, baik pembukaan maupun penutupan, semuanya prokes,” tegas dia.

Panitia nasional maupun daerah, lanjut Ichwan, menurunkan lebih dari 300 dokter untuk mencegah klaster Covid-19 di Muktamar Ke-34 NU.

Pemkot bersama Ikatan Dokter Indonesia (IDI) Cabang Kota Bandarlampung telah bekerja sama mendirikan pos pelayanan kesehatan di lokasi persidangan Muktamar.

Yaitu di Universitas Lampung, UIN Radin Intan Lampung, Universitas Malahayati, dan lokasi Bazar Muktamar Lapangan Saburai, Enggal.

Baca Juga  Yuliana Safitri, Kontraktor Perempuan Lampung yang Kini Menjalani Penahanan, Tetap Teguh Menghadapi Proses Hukum

“Kita juga menyiapkan beberapa tempat isolasi di RSPTN Unila, RSUD Abdul Moeloek, RSUD A Dadi Tjokrodipo, dan rumah sakit swasta yang memang selama ini merawat pasien Covid-19,” kata Ketua IDI Bandarlampung, dr Khadafi Indrawan Sp.An.

Kota Bandarlampung menjadi tuan rumah Muktamar NU bersama Kabupaten Lampung Tengah. Muktamar Ke-34 NU akan dibuka Presiden Joko Widodo di Pondok Pesantren Darussa’adah Lampung Tengah pada 22 Desember. (Josua)

Berita Terkait

Pompa Air di Perum Bukit Beringin Raya Rusak, Kadis Perkim Minta PT Sinar Waluyo Tanggung Jawab
Kwarda Lampung Sambut Pembentukan Racana UIM
Disdikbud Lampung Kembali Gelar UKG
Yuliana Safitri, Kontraktor Perempuan Lampung yang Kini Menjalani Penahanan, Tetap Teguh Menghadapi Proses Hukum
Fadli Zon Jadikan Lampung Panggung Pernyataan Pentingnya Pelestarian Budaya
Kampanye Anak Indonesia Hebat, Purnama Wulan Sari Mirza Ajak Perkuat Pendidikan Karakter Anak Usia Dini
KPK dan DPRD Lampung Perkuat Sinergi Pencegahan Korupsi
DPP ABRI Gelar Pelatihan Paralegal Nasional 2025

Berita Terkait

Selasa, 13 Januari 2026 - 13:28 WIB

DPRD Lampung, Jangan Klaim Wisata Besar Jika Tak Berdampak ke PAD

Selasa, 13 Januari 2026 - 12:24 WIB

Komisi V DPRD Lampung Dukung Pergub Perlindungan Guru

Senin, 12 Januari 2026 - 20:04 WIB

Mirzani Tekankan Bank Lampung Harus Berdampak bagi Ekonomi Daerah

Senin, 12 Januari 2026 - 16:57 WIB

Warga Way Dadi Desak Penyelesaian Lahan dalam RDP DPRD Lampung

Jumat, 9 Januari 2026 - 20:52 WIB

KETUM JPPN MENGHIMBAU PEMERINTAH UNTUK MEMBELI HASIL PANEN JAGUNG PETANI SESUAI HPP

Jumat, 9 Januari 2026 - 17:42 WIB

Wagub Jihan Apresiasi Penggalangan Bumbung Kemanusiaan Pramuka Lampung

Kamis, 8 Januari 2026 - 10:42 WIB

Komisi V DPRD Lampung Dukung Inisiatif Perda Anti LGBT

Rabu, 7 Januari 2026 - 11:59 WIB

Gubernur Lampung Tutup AI Ideathon 2025, Lahirkan Inovasi untuk Desa

Berita Terbaru

Lampung

Komisi V DPRD Lampung Dukung Pergub Perlindungan Guru

Selasa, 13 Jan 2026 - 12:24 WIB