Parosil Mabsus: Ganjar-Mahfud adalah Pasangan Terbaik Capres-Cawapres

Leni Marlina

Kamis, 1 Februari 2024 - 23:11 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Liwa (Netizenku.com): Berbagai keunggulan pasangan Capres-Cawapres Ganjar Pranowo-Mahfud MD, disampaikan Ketua DPC PDI Perjuangan Lampung Barat, Parosil Mabsus, saat melakukan kampanye terbuka di lingkungan Serdang Way Mengaku Balikbukit dan Pekon Buay Nyerupa, Kecamatan Sukau, Kamis (1/2).

Kata Parosil, Ganjar Pranowo merupakan gubernur berprestasi, dengan banyaknya penghargaan yang diterima, maka untuk membawa Indonesia lebih maju dan sejahtera, pasangan Ganjar-Mahfud merupakan pilihan yang tepat.

“Tiga Capres semuanya baik, tetapi Pak Ganjar yang terbaik, dia merupakan gubernur berprestasi, ditambah pengalaman dua periode sebagai anggota DPR RI, termasuk Pemilu serentak ini merupakan buah pikiran Ganjar Pranowo saat duduk sebagai anggota komisi II DPR RI,” kata Parosil.

Baca Juga  Modus Bisa Memijit, MF Cabuli Bunga

Diantara program pro rakyat yang akan dijalankan Ganjar-Mahfud, kata Parosil, satu keluarga miskin satu sarjana, pelatihan terhadap petani, internet gratis, seragam sekolah gratis, insentif guru ngaji, serta KTP Sakti.

“Di Jawa Tengah Ganjar mempunyai program SMK unggulan di mana lulusannya siap memasuki dunia kerja, KTP sakti merupakan langkah praktis dalam masyarakat menerima bantuan pemerintah, dari BLT, BNPT, KIP, KIS, PKH, yang tujuannya menghilangkan praktik Pungli dan akses kemudahan,” jelas Pakcik sapaan akrab Parosil.

Baca Juga  Diapit Red Zone Covid-19, Lambar Tingkatkan Pengamanan

Ganjar yang sudah berpengalaman, kata Parosil di dukung calon Cawapres Mahfud MD, yang terkenal bersih dan berintegritas, serta telah menduduki jabatan strategis baik di legislatif, yudikatif maupun eksekutif, serta sosok yang berani mengungkapkan kebenaran.

“Disatukannya Ganjar-Mahfud oleh ketua umum PDI Perjuangan ibu Megawati Soekartono Putri, untuk memimpin Indonesia kedepan, tujuannya untuk kemajuan dan kesejahteraan masyarakat, maka untuk mewujudkan cita-cita tersebut 14 Pebruari mendatang kita pilih Capres-Cawapres nomor urut 3,” tandas Parosil Mabsus, yang juga Caleg DPRD Lampung PDI Perjuangan nomor urut 2. (Iwan)

Berita Terkait

PELANTIKAN BUPATI DAN WAKIL BUPATI LAMPUNG BARAT
Parosil Pastikan Keresahan Penggarap Lahan TNBBS Tidak Terjadi
Polemik Petani Garap Hutan Kawasan, Mukhlis Basri Sayangkan Arogansi Aparat
Parosil Akui Retreat di Magelang Sangat Bermanfaat
Merdeka dari Bau Busuk, DLH Lambar Pindahkan TPS di Kompleks Pemkab
Pimda 272 Tapak Suci Putra Muhammadiyah Lambar Gelar UKT
KPU Lambar Tetapkan Parosil-Mad Hasnurin Bupati-Wakil Bupati Terpilih
DLH Lambar Bebal, Instruksi Pj Bupati Tangani Sampah Tak Diindahkan

Berita Terkait

Selasa, 11 Maret 2025 - 10:05 WIB

PGN Kebut Pembangunan Infrastruktur Gas Bumi Songsong Swasembada Energi

Senin, 10 Maret 2025 - 13:29 WIB

Momen RAFI 2025, Telkomsel Hadirkan Konektivitas Jaringan Terbaik Sumatera

Jumat, 7 Maret 2025 - 17:41 WIB

Best Mobile Network, Telkomsel Pertahankan Posisi Jaringan Seluler Terbaik di Indonesia

Jumat, 7 Maret 2025 - 16:24 WIB

Sukses Raih Emas, Ditjen EBTKE Dukung Program ELOC BESTARI PGE Area Ulubelu

Kamis, 6 Maret 2025 - 04:44 WIB

Deflasi Februari 2025 Cuma Numpang Lewat, Berikutnya Waspadai Gejolak Inflasi Barang Pangan dan Pendidikan

Kamis, 6 Maret 2025 - 01:51 WIB

Ekspor Sektor Pertanian Lampung Sumbang 23,11 % di Awal 2025

Selasa, 4 Maret 2025 - 14:59 WIB

Layanan Penukaran Uang, BI Imbau Masyarakat Biasakan Transaksi Nontunai

Senin, 3 Maret 2025 - 23:36 WIB

Inflasi Lampung Februari 2025 Terjungkir Diskon Tarif Listrik

Berita Terbaru

Tulang Bawang Barat

Kapolres Tubaba Buka Bersama Awak Media

Jumat, 14 Mar 2025 - 14:04 WIB

E-Paper

Lentera Swara Lampung | 118 | Jumat, 14 Maret 2025

Kamis, 13 Mar 2025 - 23:38 WIB

Lampung Barat

PELANTIKAN BUPATI DAN WAKIL BUPATI LAMPUNG BARAT

Kamis, 13 Mar 2025 - 22:05 WIB