Lampung Barat (Netizenku.com): Dalam rangka melaksanakan Operasi Bina Waspada Krakatau 2018, Kapolres Lampung Barat, Akbp Tri Suhartanto, bersilaturahmi ke Pondok Pesantren (Ponpes) Darus Solihin di Marang Kecamatan Biha Kabupaten Pesisir Barat, Senin (10/9).
Operasi Kepolisian Kewilayahan ini diselenggarakan dengan sasaran pembinaan dan penyuluhan terhadap orang/kelompok yang diduga berpotensi Radikal di wilayah hukum Polres Lampung Barat dan Pesisir Barat dengan sandi Operasi Bina Waspada Krakatau 2018.
Kegiatan yang dilaksanakan selama 12 hari ini memiliki tujuan meniadakan/meminimalisir paham radikalisme di seluruh wilayah hukum Polres Lampung Barat dan Pesisir Barat. \”Tujuan kedua adalah terbangunnya kondisi masyarakat dalam mencegah dan menangkal segala bentuk paham radikalisme di seluruh wilayah hukum Polres Lampung Barat dan Pesisir Barat,\” jelas Kapolres.
\”Operasi ini cocok dilaksanakan pasca tertangkapnya teroris di Ngambur, Kabupaten Pesisir Barat beberapa waktu yang lalu,\” tambahnya.
Dalam kesempatan itu, Kapolres Lampung Barat, Akbp Tri Suhartanto, juga menyerahkan tali asih ambal sajadah untuk Ponpes Darus Solihin. \”Alhamdulillah kita masih bisa membantu, semoga bermanfaat,\” pungkasnya. (Iwan)