Ni Ketut Dewi Nadi Mengakhiri Kegiatan Reses Tahap III dengan Penuh Aspirasi

Redaksi

Jumat, 29 September 2023 - 20:50 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Bandarlampung (Netizenku.com): Anggota DPRD Provinsi Lampung, Ni Ketut Dewi Nadi, menyelesaikan serangkaian kegiatan reses tahap III tahun 2023. Sebanyak dua belas titik di daerah pemilihannya telah dikunjungi untuk menyerap aspirasi masyarakat.

Dalam penutupan reses ini, Dewi Nadi didampingi oleh I Komang Koheri, anggota DPR RI, dan bersama-sama mereka menyapa masyarakat di dua kampung sekaligus. Kedua kampung tersebut adalah Kampung Asto Mulyo dan Kampung Sritejo Kencono, Kecamatan Kota Gajah, Kabupaten Lampung Tengah.

Baca Juga  Pendapatan Bumdes Dalam Setahun Capai Rp5 Miliar

Kegiatan ini dihadiri oleh tokoh agama, tokoh masyarakat, tokoh pemuda, kepala kampung, dan masyarakat sekitar yang ingin menyampaikan aspirasi mereka secara langsung kepada wakil mereka di lembaga legislatif.

Dari dua kampung yang dikunjungi, Dewi Nadi yang juga anggota komisi I mendengar berbagai macam aspirasi, termasuk perbaikan jalan usaha tani, pembuatan sumur bor, perbaikan balai kampung, jalan lingkungan, dan program ketahanan pangan.

Baca Juga  Tanggapan PHRI Soal Hotel di Bandarlampung Jadi Obyek Wisata

Menanggapi banyaknya aspirasi yang disampaikan, Dewi Nadi mengucapkan terima kasih kepada masyarakat dan berjanji untuk memperjuangkannya melalui lembaga DPRD Provinsi Lampung.

“Semua aspirasi yang disampaikan telah dicatat oleh tim saya, dan akan saya bahas melalui fraksi PDI Perjuangan DPRD Provinsi Lampung,” ujarnya.

Aspirasi yang paling sering muncul adalah permintaan perbaikan jalan lingkungan dan jalan usaha tani, pembuatan sumur bor untuk pengairan, serta program bedah rumah. Dewi Nadi berkomitmen untuk menjadikan aspirasi ini sebagai prioritas dan meminta kepada masyarakat untuk membuat proposal sebagai bentuk kelengkapan administrasi untuk mendukung pelaksanaan aspirasi tersebut. (Luki)

Berita Terkait

Jelang Arus Mudik, Mendagri Soroti Kondisi Jalan di Lampung, Perbaiki!
Lampung Menggeliat, Pemprov Segera Rekonstruksi 2 Ruas Jalan Senilai Rp19,44 M di Pringsewu
#Lampungtenang, Tiga Nama Calon Sekda Sudah di Meja Gubernur Lampung
Ekspor Sektor Pertanian Lampung Sumbang 23,11 % di Awal 2025
Layanan Penukaran Uang, BI Imbau Masyarakat Biasakan Transaksi Nontunai
Inflasi Lampung Februari 2025 Terjungkir Diskon Tarif Listrik
Seleksi Sekdaprov Lampung, Menunggu Tiga Besar
Fredy Pamit, Ini 5 Calon Penggantinya

Berita Terkait

Selasa, 11 Maret 2025 - 10:05 WIB

PGN Kebut Pembangunan Infrastruktur Gas Bumi Songsong Swasembada Energi

Senin, 10 Maret 2025 - 13:29 WIB

Momen RAFI 2025, Telkomsel Hadirkan Konektivitas Jaringan Terbaik Sumatera

Jumat, 7 Maret 2025 - 17:41 WIB

Best Mobile Network, Telkomsel Pertahankan Posisi Jaringan Seluler Terbaik di Indonesia

Jumat, 7 Maret 2025 - 16:24 WIB

Sukses Raih Emas, Ditjen EBTKE Dukung Program ELOC BESTARI PGE Area Ulubelu

Kamis, 6 Maret 2025 - 04:44 WIB

Deflasi Februari 2025 Cuma Numpang Lewat, Berikutnya Waspadai Gejolak Inflasi Barang Pangan dan Pendidikan

Kamis, 6 Maret 2025 - 01:51 WIB

Ekspor Sektor Pertanian Lampung Sumbang 23,11 % di Awal 2025

Selasa, 4 Maret 2025 - 14:59 WIB

Layanan Penukaran Uang, BI Imbau Masyarakat Biasakan Transaksi Nontunai

Senin, 3 Maret 2025 - 23:36 WIB

Inflasi Lampung Februari 2025 Terjungkir Diskon Tarif Listrik

Berita Terbaru

Tulang Bawang Barat

Kapolres Tubaba Buka Bersama Awak Media

Jumat, 14 Mar 2025 - 14:04 WIB

E-Paper

Lentera Swara Lampung | 118 | Jumat, 14 Maret 2025

Kamis, 13 Mar 2025 - 23:38 WIB

Lampung Barat

PELANTIKAN BUPATI DAN WAKIL BUPATI LAMPUNG BARAT

Kamis, 13 Mar 2025 - 22:05 WIB