Pesawaran (Netizenku.com): Meski hingga saat ini belum mendapatkan rekomendasi dari DPP PDIP tentang pencalonannya sebagai Calon Bupati Pesawaran, M. Nasir yang juga saat ini menjabat sebagai ketua DPRD ini terus menggalang dukungan ke semua lini.
Seperti yang dilakukannya hari ini untuk lebih mengenalkan dirinya ke masyarakat Andan Jejama pihaknya bersama simpatisan membagikan rompi yang bertuliskan Relawan M. Nasir Calon Bupati Pesawaran 2021-2024 ke ratusan pengemudi ojek pangkalan Gedongtataan di halaman gedung Koni setempat, Senin (6/1).
Menurut, M. Nasir, pembagian rompi kepada tukang ojek tersebut adalah merupakan salah satu bentuk perhatian dirinya terhadap para pengemudi ojek yang mangkal di Kecamatan Gedongtataan.
\”Hari ini sebagai bentuk simpatik saya kepada saudara-saudara saya. Syukur kalau sering di gunakan. Kita tidak melihat apakah 5 atau 3 tahun menjadi bupati, tapi saya selaku putra daerah Pesawaran ingin melihat Pesawaran lebih hebat lagi,\” ucapnya.
Pihaknya berjanji jika terpilih nanti sebagai bupati dirinya akan menguatkan kelembagaan dan memberikan fasilitas kepada komunitas ojek yang ada di Pesawaran.
\”Saya kira para tukang ojek ini merupakan salah satu komponen yang penting dalam kehidupan kita. Kalau saya jadi bupati, akan saya fasilitasi agar kehidupan mereka lebih baik. Mulai dari penguatan kelembagaan dan fasilitasnya,\” janji M.Nasir di depan ratusan tukang ojek pangkalan se-Kecamatan Gedongtataan.
Untuk itu, pihaknyanya meminta doa dan dukungan kepada seluruh tukang ojek yang ada agar bisa ikut serta pada Pilkada 2020.
\”Saya yakin ada yang sudah kenal dan ada yang belum. Alhamdulillah pada hari ini saya berkesempatan bertemu dan bersilaturhami. Insha Allah pada 2020 ini saya mengikuti kontestan Pilkada Pesawaran, mohon doa restunya, menjadi niat dan cita-cita kita bersama membawa Pesawaran lebih hebat lagi. Kalau saya sendiri saya tidak mampu, kalau dapat dukungan dari komponen masyarakat niat itu bisa tercapai,\” ungkapnya.
Bahkan dalam kesempatan tersebut pihaknya menegaskan jika diberi amanah kelak memimpin Kabupaten Pesawaran dirinya tidak akan menjadi kapal keruk.
\”Kalau mau maju, jangan serakah jangan menjadi kapal keruk, komitmen. Kalau orang pintar itu banyak. Insha Allah jika saya jadi, industri dan pariwisata serta pelaku usahanya bakal berkembang, yang jelas kita akan mengoptimalkan tempat wisata yang ada,\” janji Nasir lagi. (Soheh)