Mukhlis Basri Hadir di Tengah Duka Warga Suoh-BNS

iwan

Sabtu, 13 September 2025 - 20:18 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Di tengah duka warga Pekon Banding Agung, Suoh, dan Bandar Agung, Kecamatan Bandar Negeri Suoh (BNS), Lampung Barat, akibat banjir besar, Mukhlis Basri hadir sebagai satu-satunya anggota DPR RI yang turun langsung ke lokasi dan menjadi harapan di tengah keputusasaan.

Lampung Barat (Netizenku.com): Mukhlis merupakan anggota Fraksi PDI Perjuangan yang menunjukkan kepeduliannya dengan meninjau langsung warga terdampak banjir di dua kecamatan tersebut. Didampingi Wakil Bupati Mad Hasnurin, Mukhlis tak hanya membawa bantuan, tetapi juga mengajak Kepala Balai Sumber Daya Air (SDA) Way Sekampung dan Way Mesuji untuk melihat kondisi lapangan.

Baca Juga  PDA Aisyiyah Lampung Barat Luncurkan PKBM

“Saya minta maaf baru bisa datang. Semoga bantuan ini bisa sedikit meringankan beban warga. Tapi yang paling penting adalah penanganan cepat dan permanen dari pihak terkait,” ujar Mukhlis saat menyerahkan bantuan, Kamis (12/9/2025).

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Dalam kunjungannya, Mukhlis meminta Balai SDA segera melakukan kajian dan penanganan terhadap kerusakan bendungan serta irigasi yang terdampak banjir. Menurutnya, fasilitas tersebut vital karena mengairi lebih dari 50 hektare sawah milik warga.

Baca Juga  Tujuh Pejabat Baru, Ujian Sesungguhnya Baru Dimulai

“Kerusakan ini harus segera diperbaiki. Normalisasi sungai juga penting dilakukan karena pendangkalan akibat banjir akan berdampak kedepan,” tegasnya.

Kepedulian Mukhlis mendapat apresiasi dari Wakil Bupati. Ia mengaku bangga masih ada anggota DPR RI yang benar-benar hadir saat masyarakat menghadapi musibah.

“Terima kasih Pak Mukhlis. Kehadiran Bapak menjadi penguat bagi warga kami yang sedang terkena musibah,” kata Hasnurin.

Sayangnya, dari sepuluh anggota DPR RI yang mewakili Dapil Lampung I, hanya Mukhlis Basri yang hadir dan memberikan perhatian langsung. Padahal, setiap anggota DPR RI menerima dana aspirasi dan reses miliaran rupiah yang seharusnya bisa dimanfaatkan untuk membantu konstituen ketika terjadi bencana.

Baca Juga  Sat Intelkam Polres Lampung Barat Gelar Doa Bersama Peringati HUT Intelijen Polri ke-80

Diketahui, banjir yang melanda wilayah Suoh dan BNS mencapai ketinggian 1 hingga 1,5 meter. Akibatnya, empat rumah hanyut, delapan rusak berat, sebelas rusak ringan, dan sekitar 60 rumah terdampak. Hingga kini, warga masih berupaya memulihkan kondisi dengan segala keterbatasan. (*)

Berita Terkait

Dari Dapur MBG ke Meja Anak: Siapa yang Kenyang Sebenarnya?
Wabup Lambar Sidak ASN: Masih Ada yang Bandel, Absen Tanpa Jejak
Kolaborasi dengan PTN, Jalan Cerdas Parosil Mabsus Membangun Daerah
Bus DAMRI Akhirnya Masuk Lumbok Seminung, Wisata dan Aktivitas Warga Jadi Makin Gampang
Sat Intelkam Polres Lampung Barat Gelar Doa Bersama Peringati HUT Intelijen Polri ke-80
Tak Sekadar Imbauan, Arahan Parosil Mabsus Tumbuh di Polibag ASN
Fraksi ADEM DPRD Lambar Setujui Ranperda Cadangan Pangan Jadi Perda
ASN Lampung Barat di Persimpangan 2026

Berita Terkait

Senin, 26 Januari 2026 - 15:55 WIB

Pengangkatan Petugas MBG Jadi Pegawai Negara, DPRD Lampung Soroti Nasib Guru Honorer

Sabtu, 24 Januari 2026 - 15:34 WIB

PKB Tetapkan Chusnunia sebagai Ketua DPW Lampung 2026–2031

Jumat, 23 Januari 2026 - 16:52 WIB

Pemprov Lampung Siapkan PKN Tingkat II 2026

Jumat, 23 Januari 2026 - 13:06 WIB

Kominfo dan PPPA Lampung Perkuat Sinergi PUSPAGA

Jumat, 23 Januari 2026 - 11:35 WIB

DPRD Lampung Dukung Rencana Pabrik Rokok HS di Lampung Timur

Kamis, 22 Januari 2026 - 18:59 WIB

HGU SGC Dicabut, Triga Lampung, Negara Harus Pastikan Tak Ada Kelebihan Lahan

Kamis, 22 Januari 2026 - 17:52 WIB

Yozi Rizal Minta Pemerintah Pusat Transparan soal Pencabutan HGU Anak Usaha SGC di Lampung

Kamis, 22 Januari 2026 - 17:41 WIB

Rokok Ilegal Marak, DPRD Lampung Dorong Penindakan Menyeluruh

Berita Terbaru

Lampung Selatan

Imigrasi Kalianda Gelar Syukuran Hari Bakti ke-76

Senin, 26 Jan 2026 - 18:48 WIB