Lebih Sepekan, Pencarian Kakek Ahmad Mario Belum Membuahkan Hasil

Redaksi

Rabu, 21 Juli 2021 - 17:26 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Gisting (Netizenku.com): Hingga hari ke delapan pencarian tim gabungan atas hilangnya kakek 76 tahun bernama Ahmad Mario, warga Dusun 2B Blok 3 Pekon Gisting Bawah, Kecamatan Gisting, Kabupaten Tanggamus, di sekitaran lereng gunung Tanggamus belum membuahkan hasil.

Menurut Kasubbag Humas Polres Tanggamus, Iptu M. Yusuf SH, pihak kepolisian khususnya Polsek Talangpadang telah bergabung bersama tim pencari guna menemukan Ahmad Mario.

“Untuk sementara melakukan pencarian hari ke delapan, kakek Ahmad Mario belum ditemukan,” kata Iptu M. Yusuf dalam keterangannya mewakili Kapolres Tanggamus, AKBP Oni Prasetya, SIK., Rabu (21/7).

Iptu M. Yusuf menjelaskan, dalam pencarian tersebut kepolisian bergabung dengan Basarnas, relawan pendaki, dan masyarakat Kecamatan Gisting dengan titik area pencarian.

“Tim terlibat sebanyak 40 orang dibagi menjadi tiga regu, regu pertama melakukan pencarian ke arah Utara tempat di mana dulu korban pernah berkebun. Regu kedua ke arah Selatan dan regu ketiga ke arah Barat di lereng Tanggamus,” jelasnya.

Sambungnya, dalam pencarian tersebut belum ada tanda-tanda ditemukannya tanda atau jejak keberadaan Ahmad Mario, namun tim yang mendapatkan informasi warga ada yang pernah melihat di area Batu Kelir lereng Tanggamus sehingga menjadi fokus pencarian di Batu Kelir.

Baca Juga  Rutan-Lapas Kotaagung Jalin Kerjasama dengan Polres Tanggamus

Kesempatan itu, Kasubbag Humas menyampaikan imbauan kepada masyarakat yang melihat kakek Ahmad Mario agar segera menginformasikan kepada pihaknya.

“Kami imbau, masyarakat yang berkebun di lereng Tanggamus, apabila melihat korban dapat segera mengiformasikan ke Polsek Talangpadang maupun Polres. Juga bisa melalui telepon 110,” harapnya.

Untuk diketahui, kakek Ahmad Mario (76) di laporkan tidak kembali ke rumah diperkirakan berada di lereng gunung Tanggamus.

Ia dilaporkan hilang oleh anaknya sejak Selasa, 13 Juli 2021 pukul 12.15 WIB, bermula pagi hari ia diketahui melaksanakan salat subuh dan kemudian tidak pulang ke rumah, hingga keluarga korban sudah mencari di sekitar rumah dengan hasil tidak ditemukan.

Baca Juga  Satres Narkoba Tanggamus Tes Urine Anggotanya

Terhadapnya dilakukan pencarian oleh tim gabungan Basarnas, Polsek Talangpadang Polres Tanggamus bersama Kecamatan Gisting namun hingga kini belum ditemukan.

Informasi yang dihimpun dari pihak keluarga, kakek Ahmad Mario dulunya pernah berkebun dengan jarang sekitar 2 KM dari posko pencarian di Pekon Sidokaton Kecamatan Gisting.

Berdasarkan informasi beberapa warga setempat, bahwa pernah melihat kakek Ahmad Mario, namun tidak menduga jika kakek tersebut sedang dicari. Warga yang melihat hanya berkesimpulan bahwa kakek Ahmad Mario adalah pekebun di sana. (Arj/len)

Berita Terkait

Pemkab Tanggamus Apel Perdana Pasca Libur Lebaran
Ketua IPNU Tanggamus: Pemuda Harus Dapat Memilih Pemimpin yang Tepat
Meriahkan HBP ke-60 Tahun, Lapas Kotaagung Bagikan Takjil
Kemenkumhan Gelar Apel Siaga Pengamanan Hari Raya seluruh Lapas
DPRD Tanggamus Paripurna LKPj Bupati Tahun 2023
Dinkes Tanggamus Gelar Baksos Operasi Bibir Sumbing di RS Batin Mangunang
Upacara HUT Ke-27 Tanggamus, Puncak Apresiasi dan Momentum Bersejarah
WBP Rutan Kotaagung Wakili Lampung Lomba MTQ Lapas/Rutan Nasional

Berita Terkait

Rabu, 17 April 2024 - 20:41 WIB

Pj Bupati Tubaba Ziarah ke Makam para Raja

Rabu, 17 April 2024 - 14:25 WIB

Pj Bupati Tubaba Tinjau Kesiapan Pelayanan Puskemas

Rabu, 3 April 2024 - 14:54 WIB

Trend Positif, Tubaba Komitmen Tingkatkan Capaian Pembangunan

Selasa, 2 April 2024 - 18:27 WIB

Pj Bupati Tubaba Safari Ramadan di Masjid Al-Muttaqin Gunung Terang

Jumat, 29 Maret 2024 - 21:14 WIB

Kwarcab Pramuka Tubaba Gelar Ceramah Ramadan dan Buka Bersama

Kamis, 28 Maret 2024 - 16:28 WIB

Tubaba Akan Beri Bantuan Unggas Untuk Keluarga Beresiko Stunting

Kamis, 28 Maret 2024 - 14:10 WIB

Pemkab Tubaba Siap Salurkan THR Kepada 3256 Penerima

Kamis, 28 Maret 2024 - 13:56 WIB

DPRD Tubaba akan Hearing Terkait LKPJ Bupati Terhadap APBD 2023

Berita Terbaru

Ilustrasi THR. Foto: Ist.

Lampung

Disnaker Lampung Catat 13 Pengaduan Ikhwal THR

Jumat, 19 Apr 2024 - 19:59 WIB