Lampung Marriot Resort and Spa Tawarkan Sensasi Menginap dalam Paduan Kemewahan

Leni Marlina

Senin, 3 Juni 2024 - 11:34 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Pesawaran (Netizenku.com): Investasi di Lampung terus menggeliat, hal ini ditandai dengan Marriott International dengan bangga mengumumkan pembukaan Lampung Marriott Resort and Spa pada 1 Juni 2024. Terletak di sepanjang garis pantai yang indah di Desa Hurun.

Resort eksklusif ini menawarkan perpaduan keindahan alam yang bersebelahan dengan lembaga konservasi, akomodasi mewah, dan layanan yang luar biasa, menjadikannya tujuan utama bagi para pelancong yang mencari relaksasi, petualangan, dan pengalaman budaya.

Lampung Marriott Resort and Spa adalah tempat pelarian yang sempurna, menawarkan 200 kamar dan suite yang dirancang elegan dengan pemandangan menakjubkan dari laut dan lanskap sekitarnya. Setiap kamar dihiasi dengan tekstil wastra tradisional Indonesia, seperti tapis, batik dan ikat, dan dilengkapi dengan fasilitas mewah untuk memastikan pengalaman menginap yang nyaman dan tak
terlupakan. Harga mulai dari IDR 1.900.000 per malam, memberikan pengalaman premium dengan harga yang terjangkau.

Baca Juga  Kekerasan Perempuan dan Anak Tembus 677 Sepanjang November 2023

Dirancang untuk menyatu dengan lingkungan alaminya, arsitektur resort ini menghormati warisan budaya Indonesia dari Sabang sampai Merauke. Great room, yang dilapisi dengan 500 meter persegi lantai labradorite, yang dikenal dengan membawa energi baik, memancarkan keanggunan dan keindahan.

General Manager Lampung Marriott Resort and Spa, Caitie Lee, melalui rilisnya mengutarakan, Sthana Ballroom, terinspirasi oleh tradisi Jawa, menampilkan langit-langit tumpang sari dan karpet batik 3 negri, menciptakan ruang megah untuk pernikahan, konferensi, dan perayaan besar.

“Lampung Marriott Resort and Spa berlokasi di antara lembaga konservasi, di mana ada burung kakak tua, toucan yang hidup dalam harmoni di hutan sekitaran resort,” ujarnya.

Sementara tempat perayaan
Sthana Ballroom di Lampung Marriott Resort and Spa adalah mahakarya desain dan fungsionalitas, menawarkan tempat yang tak tertandingi untuk menyelenggarakan berbagai acara. Dengan kapasitas hingga 500 tamu, ballroom ini ideal untuk pernikahan, acara perusahaan, dan pertemuan sosial. Desain
arsitektur Sthana Ballroom adalah penghormatan kepada warisan budaya Indonesia yang kaya, mengintegrasikan elemen tradisional Jawa dengan kemewahan modern antar suku.

Baca Juga  Gubernur Kembangkan Agro Park dengan Tanaman Langka Hadiah Kehormatan PT. Petrokimia Gresik

Masih banyak fasilitas modern kelas dunia yang dapat dinikmati. Para tamu juga dapat menjelajahi tempat-tempat wisata terdekat yang menawarkan beragam pengalaman, termasuk mini zoo di area resort untuk bertemu dengan fauna eksotis asli Indonesia seperti Rusa, Burung Merak, Nuri Pelangi, Rangkong, Burung Beo, dan Kakatua.

Selain itu, resort ini dekat dengan destinasi populer lainnya, yaitu Pulau Pahawang yang terletak di lepas pantai Lampung, dengan pantai yang masih alami dan air jernih, serta kehidupan laut beragam. Tak hanya itu, tamu juga dapat mengunjungi Pantai
Gigi Hiu yang dikenal akan formasi bebatuan unik menyerupai gigi hiu yang menyuguhkan pemandangan indah dan suasana tenang, menjadikannya sebagai destinasi pilihan untuk snorkeling, diving, atau mengabadikan momen melalui lensa para fotografer.

Baca Juga  Tingkatkan Prestasi, ASN Diminta Berinovasi pada 2022

“Dengan mempertahankan komitmen pelayanan, Lampung Marriott Resort and Spa menyambut para tamu dengan desain yang menarik, akomodasi mewah, pengalaman berkesan, dan layanan sepenuh hati, sehingga resort ini menjadi pilihan ideal bagi mereka yang mencari pengalaman bekerja, relaksasi, dan petualangan berbeda,” ujar Caitie Lee.

Lampung Marriott Resort and Spa juga berkomitmen melayani setiap tamu dengan sepenuh hati. Untuk informasi lebih lanjut dan reservasi, silakan kunjungi www.lampungmarriott.com. (Len/Rls)

Berita Terkait

Lampung Siap Sambut Wisatawan Liburan Akhir Tahun, Bobby Bocorkan Strateginya
APBN Regional Lampung TKD Naik, Belanja K/L Menyusut, Ini Rincian Lengkapnya
Ini Dia Potensi Besar Lampung di Akhir Tahun yang Masih Terabaikan
Pasca Merger Sinyal 4G Smartfren Lebih Kuat dengan Jangkauan Luas
Ingat, 2025 Harga Singkong Minimal Rp900/Kg, Perusahaan Tidak Taat akan Ditindak
BPJS Kesehatan Rangkul Stakeholders Wujudkan Ekosistem JKN Tanpa Kecurangan
Nanda-Antonius Kalah, Pejabat Pesawaran Kocar-kacir Ajukan Pindah Tugas
Bulog Lampung Sukses Salurkan Bapang Beras 2023-2024, Bagaimana 2025?

Berita Terkait

Minggu, 22 Desember 2024 - 16:14 WIB

Pj. Gubernur Samsudin Hadiri Penutupan Rakernas II Pengurus Besar Mathla’ul Anwar

Sabtu, 21 Desember 2024 - 16:46 WIB

Pj. Gubernur Samsudin Buka Kegiatan Up Grading Keluarga Besar Jaringan Sekolah Islam Terpadu Wilayah Lampung

Sabtu, 21 Desember 2024 - 10:19 WIB

Pj Gubernur Lampung Membuka Kegiatan Pekan Keselamatan Jalan (PKJ) Tahun 2024

Jumat, 20 Desember 2024 - 15:02 WIB

Pj. Gubernur Lampung Serahkan DIPA dan TKD Tahun Anggaran 2025, Simbol Pelaksanaan APBN Pemerintahan Baru 

Rabu, 18 Desember 2024 - 21:56 WIB

Pj. Sekdaprov Buka Rakor Swasembada Pangan Provinsi Lampung

Rabu, 18 Desember 2024 - 20:38 WIB

Pastikan Kesiapan Siaga Nataru, PLN cek SPKLU di Jalur Mudik Sumsel-Lampung

Senin, 16 Desember 2024 - 22:07 WIB

Pj. Sekretaris Daerah Provinsi Lampung Membuka Gelar Pengawasan Daerah Provinsi Lampung Tahun 2024

Senin, 16 Desember 2024 - 22:01 WIB

Pemprov Lampung Ikuti Rakor Pengendalian Inflasi dan Percepatan RTRW-RDTR

Berita Terbaru

Tulang Bawang Barat

Kepala Pusdiklatda Lampung Tutup KML Angkatan IV 2024

Sabtu, 21 Des 2024 - 21:55 WIB

Foto: Istimewa

Lampung Selatan

Pembangunan Masjid Al Hijrah Kotabaru Siap Dilanjutkan

Sabtu, 21 Des 2024 - 15:07 WIB