Lampung Butuh 13.515.937 Dosis Vaksin Covid-19

Redaksi

Jumat, 23 Juli 2021 - 21:07 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Sumber: Kementerian Kesehatan RI

Sumber: Kementerian Kesehatan RI

Bandarlampung (Netizenku.com): Kepala Dinas Kesehatan Provinsi Lampung, Reihana, menyampaikan Lampung mengalami kekurangan vaksin Covid-19.

Reihana mengatakan sasaran penerima vaksin Covid-19 di Lampung sebanyak 6.645.226 orang.

“Dimana kita ketahui satu orang itu harus mendapatkan dua kali vaksinasi dan ada 10% nanti untuk tambahannya jika belum terdaftar. Jadi dosis yang kita perlukan untuk vaksinasi di Provinsi Lampung ini sejumlah 14.619.497 dosis,” kata Reihana dalam video konferensi persnya, Jumat (23/7).

Namun sampai saat ini, lanjut dia, Lampung baru mendapatkan distribusi dropping vaksin dari Kementerian Kesehatan berjumlah 1.103.560 dosis.

Baca Juga  PTM Terbatas, Deni Ribowo: guru dan siswa prioritas vaksinasi

“Dalam arti kekurangan vaksin di Provinsi Lampung ini sejumlah 13.515.937 dosis,” ujar dia.

Reihana menjelaskan jajaran dinas kesehatan melakukan vaksinasi sesuai dengan jumlah vaksin yang diterima dari Kementerian Kesehatan RI.

“Jadi dengan sasaran kita sekitar 14 juta, kita baru menerima satu juta dosis vaksin. Masih banyak sekali kekurangan kita,” kata dia.

Lampung Butuh 13.515.937 Dosis Vaksin Covid-19
Kepala Dinas Kesehatan Provinsi Lampung, Reihana, dalam video konferensi pers, Jumat (23/7). Foto: Netizenku.com

Untuk mempercepat capaian vaksinasi di Lampung, gubernur mengirimkan surat kepada Menteri Koordinator Pemulihan Ekonomi Nasional (PEN), dan Menteri Koordinator Maritim dan Investasi, meminta percepatan dropping vaksin dari pusat agar jajaran dinas kesehatan, baik kabupaten/kota, provinsi, bisa bekerja lebih maksimal dengan dosis yang dikirimkan.

Baca Juga  Satgas Covid-19 Tidak Keluarkan Izin untuk Wahana Bermain Anak

“Tentu saja kita berharap secara bertahap bisa memenuhi target kita sejumlah 6 juta orang tersebut. Bagi masyarakat harap sabar menunggu sambil mematuhi protokol kesehatan dan menjalankan dengan ketat,” kata dia.

Reihana turut mengapresiasi pelaksanaan vaksinasi yang dilakukan TNI/Polri. Terlebih layanan mobil vaksinasi keliling Polda Lampung yang diluncurkan pada Rabu, 21 Juli 2021 di Lapangan Saburai, Enggal.

“Mobil vaksinasi keliling yang bisa menjangkau akses ke tempat vaksinasi yang sulit bagi lansia atau yang sakit, dan tidak sempat datang ke tempat vaksinasi,” ujar dia.

Baca Juga  Inkubasi Suntik Dosis Kedua Vaksin Covid-19 Jadi 28 Hari

Baca Juga: Balitbangkes Temukan Varian Delta Tersebar di Lampung

Namun meski di tengah keterbatasan vaksin Covid-19 bagi masyarakat Lampung, Reihana berharap secara pribadi dan sebagai Kepala Dinas Kesehatan Provinsi Lampung, agar kabupaten/kota ikut membantu warga non domisili setempat dalam mendapatkan vaksin Covid-19.

“Provinsi Lampung juga bagian dari NKRI, jika ada e-KTP yang tidak berdomisili di tempat yang didatangi vaksinasi, mohon dibantu diberikan vaksinnya karena kita semua adalah rakyat Indonesia bersatu dalam NKRI,” pungkas dia. (Josua)

Berita Terkait

Rahmat Mirzani Djausal: Politik Uang adalah Musuh Utama Demokrasi yang Harus Kita Lawan Bersama
Teguh Endaryanto Nakhodai PERHEPI Bandar Lampung
PWRI Lampung Gelar Pelatihan Jurnalistik Bangun Profesionalisme Wartawan
Pj. Gubernur Lampung Samsudin Tinjau Kesiapan Buffer Stock, Pastikan Kebutuhan Masyarakat Saat Terjadi Bencana
Pemprov Lampung Ikuti Rapat Koordinasi Pengendalian Inflasi dan Antisipasi Bencana Hidrometeorologi
IPM Lampung Timur dan Kota Metro ‘Lampu Kuning’
Bawaslu Lampung Terima Kunjungan Kerja Pj. Gubernur Terkait Kesiapan Pengawasan Pilkada Serentak 2024
Lampung Urutan 28 dari 34 Provinsi dalam Kualitas Pelayanan Publik

Berita Terkait

Kamis, 21 November 2024 - 15:41 WIB

Kejari Tanggamus Musnahkan Barang Bukti yang Telah Inkracht

Senin, 18 November 2024 - 11:57 WIB

KPU Tanggamus Helat Simulasi Pemungutan dan Penghitungan Suara Pilkada

Sabtu, 16 November 2024 - 17:49 WIB

Cabup Saleh Asnawi Kukuhkan 2.800 Tim Jalan Lurus Perubahan di Tiga Kecamatan

Sabtu, 16 November 2024 - 17:11 WIB

Kasatreskrim: Transaksi Judol Togel di Wonosobo Capai Rp25 Jutaan/Bulan

Sabtu, 16 November 2024 - 16:43 WIB

Gerak Cepat, Polres Tanggamus Berantas Judi Online

Jumat, 15 November 2024 - 17:07 WIB

Ribuan Tim Pemenangan Jalan Lurus Perubahan Kotaagung Dikukuhkan

Kamis, 14 November 2024 - 21:28 WIB

Paslon 02 Kian Mantap Raih Kemenangan di Pilkada Tanggamus

Kamis, 14 November 2024 - 21:15 WIB

DPRD Tanggamus Paripurna Sumpah Janji PAW Heru Antori

Berita Terbaru

Penjabat bupati Lampung Barat, Nukman memimpin rakor DESK Pilkada di aula Pesagi, Kamis (21/11).

Lampung Barat

Jelang Pilkada, Nukman Pimpin Rakor DESK

Kamis, 21 Nov 2024 - 17:11 WIB