Kemendikdasmen Berencana ‘Hidupkan’ Kembali Jurusan SMA dan Kurangi Muatan Pelajaran SD-SMA

Suryani

Sabtu, 12 April 2025 - 22:02 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Foto: Ist/ukmindonesia.id

Foto: Ist/ukmindonesia.id

Pemerintah melalui Kementerian Pendidikan Dasar dan Menengah (Kemendikdasmen) berencana melakukan sejumlah perubahan signifikan dalam sistem pendidikan, mulai dari menghidupkan kembali jurusan di jenjang SMA hingga pengurangan muatan pelajaran dari tingkat SD hingga SMA.

Jakarta (Netizenku.com): Rencana tersebut disampaikan langsung oleh Menteri Pendidikan Dasar dan Menengah, Abdul Mu’ti, dalam acara Halalbihalal bersama Forum Wartawan Pendidikan (Fortadikbud) di Perpustakaan Kemendikdasmen, Jakarta, Jumat (11/4/2025).

“Jurusan akan kita hidupkan lagi: IPA, IPS, Bahasa. Di Tes Kemampuan Akademik (TKA) nantinya akan ada tes wajib Bahasa Indonesia dan Matematika,” kata Mu’ti seperti dikutip dari detik.com, Sabtu (12/4/2025).

Baca Juga  TPT SMK Lampung Tertinggi, Kolaborasi Pemprov–CSR Jadi Jalan Baru

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Mu’ti menjelaskan, jurusan yang dihidupkan kembali ini berkaitan dengan pelaksanaan TKA bagi siswa kelas 12 SMA yang akan dimulai pada November 2025. Hasil TKA tersebut dapat digunakan untuk mendaftar ke perguruan tinggi negeri tanpa melalui tes tambahan.

“Jika sebelumnya di SMA hanya dikenal jurusan IPA dan IPS, nanti siswa bisa memilih lebih spesifik, misalnya Fisika, Kimia, atau Biologi untuk IPA. Sementara untuk IPS, bisa memilih Akuntansi dan sebagainya,” paparnya.

Baca Juga  TPT SMK Lampung Tertinggi, Kolaborasi Pemprov–CSR Jadi Jalan Baru

Tak hanya itu, Mu’ti juga menegaskan muatan pelajaran di semua jenjang pendidikan akan disederhanakan. “Ingat, yang dikurangi adalah muatan setiap mata pelajaran, bukan jumlah mata pelajaran,” tegasnya.

Pengurangan ini menyasar pokok bahasan dalam setiap pelajaran, mulai dari SD hingga SMA. Langkah ini diambil untuk mendukung pendekatan deep learning, yakni pembelajaran yang menekankan pemikiran tingkat tinggi, bermakna, kontekstual, dan mendalam.

Baca Juga  Refleksi Pendidikan Lampung 2025: Akses Hampir Universal, Kualitas Guru di Hulu Jadi Penentu

“Materi akan dikurangi, mata pelajaran tetap, bahkan ada penambahan materi seperti coding dan artificial intelligence (AI), meskipun sifatnya pilihan. Tapi saya menduga, yang menerapkan akan cukup banyak,” ujarnya.

Ia pun mengingatkan bahwa seluruh perubahan ini akan mulai diterapkan pada tahun ajaran baru 2025/2026. “Tunggu sampai Peraturan Menteri (Permen) terbit,” pungkasnya. (*)

Berita Terkait

Refleksi Pendidikan Lampung 2025: Akses Hampir Universal, Kualitas Guru di Hulu Jadi Penentu
TPT SMK Lampung Tertinggi, Kolaborasi Pemprov–CSR Jadi Jalan Baru
Thomas Amirico Raih IWO Award 2025
Gubernur Mirza dan Jembatan Pendidikan Tampang Muda:  Gotong Royong Pemerintah untuk Masa Depan Anak Pelosok
Peminat Sekolah Negeri Menurun, Ini Kata Akademisi ITBA DCC
Satker Mitra Kerja Dilarang Berikan Gratifikasi ke Pegawai Kanwil DJPb Provinsi Lampung
Presiden Prabowo Wanti-wanti Mendikti Agar Mahasiswa Tidak Terhasut
Ada yang Beda pada Program Makan Bergizi Gratis Selama Ramadhan

Berita Terkait

Kamis, 8 Januari 2026 - 20:23 WIB

Dari Dapur MBG ke Meja Anak: Siapa yang Kenyang Sebenarnya?

Rabu, 7 Januari 2026 - 11:42 WIB

Kolaborasi dengan PTN, Jalan Cerdas Parosil Mabsus Membangun Daerah

Selasa, 6 Januari 2026 - 12:05 WIB

Bus DAMRI Akhirnya Masuk Lumbok Seminung, Wisata dan Aktivitas Warga Jadi Makin Gampang

Selasa, 6 Januari 2026 - 07:37 WIB

Sat Intelkam Polres Lampung Barat Gelar Doa Bersama Peringati HUT Intelijen Polri ke-80

Rabu, 31 Desember 2025 - 11:04 WIB

Tak Sekadar Imbauan, Arahan Parosil Mabsus Tumbuh di Polibag ASN

Senin, 29 Desember 2025 - 13:05 WIB

Fraksi ADEM DPRD Lambar Setujui Ranperda Cadangan Pangan Jadi Perda

Sabtu, 27 Desember 2025 - 12:27 WIB

ASN Lampung Barat di Persimpangan 2026

Jumat, 26 Desember 2025 - 21:30 WIB

Ketua DPRD Lambar Salurkan Bantuan PMI ke Pos Pelayanan Nataru Sumberjaya

Berita Terbaru

Tulang Bawang Barat

ADD Tubaba 2026 Menyusut, Siltap Kepala Tiyuh dan Aparatur Ikut Terpangkas

Kamis, 8 Jan 2026 - 17:03 WIB

Tulang Bawang Barat

Kementerian PUPR Survei Lahan Usulan Sekolah Rakyat di Tubaba

Kamis, 8 Jan 2026 - 16:07 WIB