Kapolres Pesawaran Tanam Pohon di Lingkungan Polres dan Polsek

Redaksi

Rabu, 8 Januari 2020 - 12:45 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Pesawaran (Netizenku.com): Dalam rangka melakukan penghijauan, Kapolres Pesawaran, AKBP Popon A Sunggoro beserta seluruh anggotanya melakukan penanaman pohon sebanyak 450 batang yang tersebar di lingkup Polres dan seluruh Polsek yang ada.

\”Untuk total pohon yang sudah kita tanam dan sudah kita laporkan ke Polda, untuk 4 Polsek dan Polres ini, kami sudah menanam kurang lebih 450 batang pohon,\”kata kapolres, Rabu (8/1).

Diutarakannya, untuk jenis pohon yang ditaman tersebut meliputi beberapa jenis pohon yakni pohon buah-buahan dan tanaman keras yang sifatnya rindang.

\”Untuk tanaman pohon rindangnya yaitu jati, sonokeling dan ketapang sedangkan untuk buahnya ada mangga, durian, manggis, kelengkeng dan masih banyak lagi,\” jelasnya.

Sedangkan untuk bibit pohon yang didapat tersebut, diungkapkan Popon diperoleh dari partisipasi seluruh anggota yang ada.

\”Alhamdulilah kalau bibit yang kita tanam ini hasil dari swadaya kita sendiri, jadi anggota sudah meluangkan sedikit uangnya untuk membeli bibit, intinya tidak ada paksaan di sini, tapi wajib,\” ungkap Popon.

Baca Juga  Tekan Angka Kejahatan, Polsek Kedondong Patroli Rutin Malam Hari

Lebih lanjut ia mengatakan penanaman pohon tersebut selain program penghijauan juga sebagai bentuk kenang-kenangan dari seluruh anggota yang ada di Polres.

\”Ini sebuah bentuk kesadaran lebih, karena kami menyampaikan kepada anggota mari kita tinggalkan kenang-kenangan di Polres ini, jadi ketika suatu saat kita sudah pensiun dan kembali ke sini kita bisa melihat hasil yang sudah pernah kita tanam,\” ucapnya.

Bahkan ke depan lanjutnya lagi, untuk mencegah dan mengantisipasi bencana banjir dan tanah longsong di wilayah Pesawaran pihaknya akan melakukan penanaman pohon di hutan register.

Baca Juga  Dendi Minta Camat Tanggap Situasi

\”Dalam rangka melakukan penghijauan ini, untuk ke depan sudah kita rencanakan tapi kita tidak mungkin sendiri melainkan kita akan berkerjasama dengan melibatkan pihak Pemkab dalam hal ini bupati dengan Forkopimda yang ada, nanti kita sama-sama lakukan penanaman pohon di hutan register untuk melakukan pencegahan agar tidak terjadi banjir dan tanah longsor,\” ungkapnya. (Soheh)

Berita Terkait

Dendi Harap Pemprov Lampung Terus Perhatian ke Pemkab Pesawaran
Kapolres Pesawaran Imbau Organ Tunggal Tak Setel Musik Remik
Jumat Curhat, Kapolres Pesawaran Ajak Orang Tua Awasi Anak-anak
Dendi Tinjau Longsor dan Banjir di Desa Sukajaya Lempasing
Kapolres Pesawaran Tinjau Harga Bahan Pokok di Pasar
Dendi Sebut Pesawaran Bergantung Transfer Pusat dan PAD, Ini Dampaknya
Dendi Tinjau Kondisi Tanggul Jebol di Desa Bunut
Desa Bernung Kembali Salurkan Bantuan Pangan Beras

Berita Terkait

Kamis, 28 Maret 2024 - 16:28 WIB

Tubaba Akan Beri Bantuan Unggas Untuk Keluarga Beresiko Stunting

Kamis, 28 Maret 2024 - 14:10 WIB

Pemkab Tubaba Siap Salurkan THR Kepada 3256 Penerima

Kamis, 28 Maret 2024 - 13:43 WIB

Pemkab Tubaba Siap Salurkan Dana Hibah Parpol Pileg 2019

Kamis, 28 Maret 2024 - 13:14 WIB

PUPR Tubaba Wujudkan Konektivitas Jalan Mantap Antar Wilayah

Kamis, 28 Maret 2024 - 13:02 WIB

Jelang Idul Fitri Pemkab Tubaba Gelar GPM

Kamis, 28 Maret 2024 - 12:21 WIB

Target PAD Tubaba Over 100,15 Persen

Kamis, 28 Maret 2024 - 10:11 WIB

Tubaba Tingkatkan Taraf Hidup Lewat Rumah Layak Huni

Rabu, 27 Maret 2024 - 21:40 WIB

Tubaba Berhasil Tekan Laju Inflasi Daerah

Berita Terbaru

Tulang Bawang Barat

Tubaba Akan Beri Bantuan Unggas Untuk Keluarga Beresiko Stunting

Kamis, 28 Mar 2024 - 16:28 WIB

Tulang Bawang Barat

Pemkab Tubaba Siap Salurkan THR Kepada 3256 Penerima

Kamis, 28 Mar 2024 - 14:10 WIB

Pringsewu

Pj Bupati Pringsewu Panen Perdana Padi Organik Teknologi BBM

Kamis, 28 Mar 2024 - 14:05 WIB