Jalankan Program, Parosil Minta Dukungan Unila

Redaksi

Jumat, 1 Februari 2019 - 09:26 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Liwa (Netizenku.com): Kehadiran sejumlah akademisi Universitas Lampung, yang dipimpin langsung Rektor Prof. Dr. Ir. Hasriadi Mat Akin, MP di Lampung Barat (Lambar)  mendapat sambutan hangat dari Bupati dan Wakil Bupati, Parosil Mabsus dan Mad Hasnurin, Kamis (31/1) malam.

Silaturahmi dengan jamuan makan malam yang dilakukan di Lamban Dinas bupati Lampung Barat, Parosil secara langsung meminta dukungan Unila dalam menjalankan program. Karena menurut Parosil inovasi daerah akan lebih baik apabila sinergi dengan dengan akademisi.

\”Terimakasih atas kunjungan Rektor Unila beserta rombongan, dan saya berharap sinergisitas antara Unila dengan Lampung Barat terus ditingkatkan,\” harapnya.

Parosil menyampaikan harapannya, bahwa Unila akan mendukung Lampung Barat terhadap pengembangan program unggulan seperti Literasi, yang bertujuan untuk meningkatkan minat baca masyarakat.

\”Lampung Barat saat ini sedang menuju kabupaten Literasi, yang diawali dengan pembangunan Pekon literasi, Unila sebagai lembaga pendidikan tinggi negeri di Lampung tentu, sangat kompeten untuk membantu pengembangannya,\” kata Parosil.

Parosil yang juga alumni FKIP Unila, menambahkan, kabupaten Lampung Barat sebagai kabupaten konservasi dan pengembangan kabupaten tangguh bencana. Tentu kata dia Unila mampu membantu pengkajian resiko bencana untuk perencanaan yang komprehensif mencapai puncak kesadaran masyarakat.

Baca Juga  PMI Lambar Rampung Tuntaskan Vaksinasi 8000 Dosis

\”Unila tentu mempunyai SDM yang mampu melakukan kajian terhadap resiko bencana, dan bagaimana meningkatkan kesadaran masyarakat tangguh bencana, dan tentang pengembangan Lampung Barat sebagai kabupaten konservasi,\” ujar Parosil, di acara yang juga dihadiri Kasdim Mayor. Inf. Agus Susanto dan Kapolres Lampung Barat AKBP Doni Wahyudi, SIK.

Orang nomor satu di Lampung Barat ini juga menyampaikan beberapa program yang telah dijalankan terutama tentang peningkatan mutu pendidikan dan SDM Lampung Barat, yakni secara bertahap meningkatkan sarana dan prasarana gedung sekolah, pemberian seragam gratis dan beasiswa bagi siswa-siswi lulusan SLTA di Lampung Barat yang masuk fakultas kedokteran PTN.

Baca Juga  Polres Lambar Beri Penyuluhan Siswa SMP

\”Program utama kami adalah menuju Lampung Barat Hebat, tentu harus didukung oleh SDM berkwalitas, untuk itu kedepan tidak ada anak-anak Lampung Barat yang putus sekolah hanya alasan ekonomi. Sementara bidang kesehatan kami memberikan beasiswa untuk mencetak tenaga dokter melalui beasiswa,\” jelas Parosil.

Sementara Rektor Unila Hasriadi Mat Akin, mengaku siap memberikan bantuan dan pendampingan sebagai kontribusi pihaknya mendukung pembangunan dan inovasi yang dilakukan Lampung Barat.

\”Kami dari Unila siap mensukseskan program-program yang dijalankan Lampung Barat dengan memberikan pendampingan dan kajian, sehingga cita-cita mewujudkan Lampung Barat Hebat akan cepat tercapai,\” kata Hasriadi. (Iwan)

Berita Terkait

Dua Tokoh Ambil Formulir Pendaftaran Calon Kepala Daerah di PDI Perjuangan
Warga Tembelang Temukan Jejak Harimau Sumatera Kelilingi Kandang Sapi
PS Siliwangi-TP Sriwijaya Dukung Mukhlis Basri Maju Pilgub Lampung
48 Siswa SMA Negeri 1 Liwa Lolos SNBP
Tribal Bandarlampung Jelajahi Jalur Trajang Lambar, Ini Rutenya
Edi Novial-Mad Hasnurin, Sepakat Nyawa Manusia Lebih Berharga dari Harimau
Teror Harimau di Suoh, MB Minta Penanganan Cepat
Bambang Kusmanto Kantongi Suara Terbanyak Dapil Lambar 1

Berita Terkait

Kamis, 18 April 2024 - 21:58 WIB

Umar Ahmad dan Sinyalemen Dukungan PDI Perjuangan

Kamis, 18 April 2024 - 20:42 WIB

Gubernur Arinal Ajak Semua Pihak Wujudkan Lampung Sebagai Lumbung Ternak Nasional

Kamis, 18 April 2024 - 13:38 WIB

Lampung Memperkaya Kalender Pariwisata dengan 90 Kegiatan Tahun 2024

Kamis, 18 April 2024 - 12:42 WIB

6 Trayek Baru Angkutan Perintis Lampung Diajukan

Rabu, 17 April 2024 - 20:26 WIB

Musim Selancar, Disparekraf Lampung Klaim Telah Lakukan Koordinasi

Rabu, 17 April 2024 - 19:47 WIB

Arinal Apresiasi Komitmen ASN Lampung Pasca Libur Lebaran

Rabu, 3 April 2024 - 07:36 WIB

Perpusda Lampung Merabah Desa 

Senin, 1 April 2024 - 00:19 WIB

Lampung Berkomitmen Sukseskan LKS Nasional XXXII Tahun 2024

Berita Terbaru

Tulang Bawang Barat

Tubaba Beri Bantuan Jamban Sehat di Tumijajar

Jumat, 19 Apr 2024 - 10:33 WIB

Mantan Bupati Kabupaten Tubaba, Umar Ahmad. Foto: Ist.

Lampung

Umar Ahmad dan Sinyalemen Dukungan PDI Perjuangan

Kamis, 18 Apr 2024 - 21:58 WIB

Direktur Eksekutif YKWS, Febrilia Ekawati. Foto: Arsip.

Bandarlampung

YKWS: Banjir di Balam Bukan Semerta Bencana Alam

Kamis, 18 Apr 2024 - 21:32 WIB

Kepala Dinas Pariwisata Kota Bandarlampung, Adiansyah. Foto: Kiriman WA Adiansyah.

Bandarlampung

Libur Lebaran, Lonjakan Wisata Balam Capai 30 Persen

Kamis, 18 Apr 2024 - 20:38 WIB