Hujan Deras Guyur Pesawaran, Beberapa Wilayah Tergenang Banjir

Leni Marlina

Jumat, 12 April 2024 - 19:31 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Pesawaran (Netizenku.com): Hujan deras yang mengguyur Kabupaten Pesawaran dari tengah malam hingga pagi tadi, menyebabkan banjir di sebagian besar wilayah yang berada di dekat aliran sungai pada Jumat (12/4/24) dini hari.

Bupati Pesawaran Dendi Ramadhona, yang mengetahui hal itu telah memerintahkan jajarannya untuk meninjau lokasi dan memberi bantuan kepada warga terdampak.

Melalui Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Pesawaran, Dendi memberikan bantuan bahan pangan untuk membantu masyarakat korban banjir.

Kepala BPBD Kabupaten Pesawaran Sopyan A. Gani, mengatakan berdasarkan data dari Pusat Pengendalian Operasi (Pusdalops) BPBD, banjir yang terjadi disebabkan oleh hujan dengan intensitas tinggi dan waktu yang cukup lama, sehingga membuat debit air meningkat drastis dan sungai di sekitarnya tak mampu lagi menampung debit air.

Baca Juga  Lakukan Perekaman E-KTP, Disdukcapil Pesawaran Jemput Bola ke Desa-desa

“Hujan deras pada hari Jumat, 12 April 2024 pada Pukul 02.00 WIB sampai Pukul 04.00 WIB mengakibatkan meluapnya Sungai Way Padang Ratu di Kecamatan Kedondong, Way Lima di Kecamatan Way Lima, dan Way Ngison di Kecamatan Gedongtataan Kabupaten Pesawaran,” katanya.

Terdapat beberapa kecamatan yang terdampak banjir pada malam H + 3 Idul Fitri itu. Di Kecamatan Gedongtataan dilaporkan sebanyak 7 unit rumah tergenang air setinggi 50 cm di dusun 3 Desa Bagelen.

Baca Juga  Eriawan Mundur dari Pilkada Pesawaran

Lalu di Kecamatan Way Khilau, Desa Kubu Batu dan Desa Tanjung Rejo serta Desa Mada Jaya mengalami banjir hingga masuk ke rumah warga. Camat sudah meminta kepala desa agar segera membuka pintu bendungan untuk mengantisipasi air banjir semakin meluap

Kemudian di Kecamatan Way Lima, sebanyak lima desa di kecamatan itu terdampak banjir akibat meluapnya sungai Way Padang Ratu dan Way Awi.

Dari pantauan di lapangan, kondisi debit air sungai Way Padang Ratu dan Way Awi sudah berangsur surut, namun genangan masih memenuhi rumah warga. Banjir itu menggenangi rumah warga di Desa Tanjung Agung, Desa Gedung Dalom, Desa Kuta Dalom, Desa Baturaja dan Desa Sindang Garut.

Baca Juga  Gelapkan DD dan Bagi Hasil Pajak, Kades Sukaya Lempasing Dijeruji

Di Kecamatan Kedondong, banjir juga melanda beberapa rumah di Desa Teba Jawa, Desa Way Kepayang dan Desa Gunung Sugih. Hal itu membuat beberapa warga mengalami kerugian materil seperti kerusakan beberapa alat elektronik. Dilaporkan sampai saat ini banjir sudah surut dan warga secara swadaya telah membantu membersihkan rumah terdampak banjir. (Soheh)

Berita Terkait

Warga Melintasi Sungai Tanpa Jembatan, Ini Penjelasan Dinas PUPR Pesawaran
FMPB Pesawaran Endus Dugaan Korupsi BKAD
Rangkaian HUT Pesawaran ke-17, Masyarakat Bersholawat Bersama
Sejumlah Aparat Desa Pesawaran Keluhkan Gaji yang Belum Dibayar
DPRD Pesawaran Paripurna Persetujuan Raperda APBD Perubahan 2024
Perdana, Caleg Gerindra Terduga Pelaku Aniaya Dipanggil Polres Pesawaran
Bupati Pesawaran Ajak Masyarakat Bijak Sebelum Mengajak
Bupati Pesawaran Siap Dikritik Bahkan Dijewer Mualim Taher, Siapakah Dia?

Berita Terkait

Jumat, 26 Juli 2024 - 15:03 WIB

Pemprov Lampung Lelang Ulang Empat JPTP

Jumat, 26 Juli 2024 - 14:36 WIB

Olahraga Adalah Kunci Pj Gubernur Samsudin Bugar Layani Masyarakat

Jumat, 26 Juli 2024 - 09:48 WIB

Meski Warga NU Nyalon di Pilkada, Tak Semerta NU Lampung Berpolitik

Kamis, 25 Juli 2024 - 16:23 WIB

Baru Pertengahan Semester, PMHP DKP Lampung Capai Target Retribusi 97 Persen

Kamis, 25 Juli 2024 - 11:54 WIB

Disdikbud Lampung Siap Implementasikan Penghapusan Jurusan IPA dan IPS di SMA

Kamis, 25 Juli 2024 - 11:16 WIB

Hingga Triwulan Kedua, PMHP DKP Lampung Sertifikasi 3 Produk Perikanan 

Rabu, 24 Juli 2024 - 18:19 WIB

Pj Gubernur Lampung Ajak Generasi Muda Bangga Berbahasa Lampung

Rabu, 24 Juli 2024 - 17:59 WIB

Bahasa Lampung Terancam Punah, Pj Gubernur Lampung Paparkan Program Pelestariannya

Berita Terbaru

Tulang Bawang Barat

Haderiansyah Hadiri HUT ke-17 IPeKB Tingkat Provinsi Lampung

Jumat, 26 Jul 2024 - 21:09 WIB

Tiga dosen Fakultas Kebidanan Poltekkes Tanjungkarang, berfoto bersama dengan Sekretaris Dinkes Tubaba, Kader Posyandu, dan guru PAUD di Kecamatan Tulangbawang Udik. (Arie/NK)

Tulang Bawang Barat

Dosen Kebidanan Poltekkes Tanjungkarang Pengabdian Masyarakat di Tubaba

Jumat, 26 Jul 2024 - 19:42 WIB

Ratusan siswa YP Unila antusias ikuti kegiatan Telkomsel, program edukasi bertemakan Grow Digital Education By.U yang diperuntukkan bagi siswa khususnya kelas XI dan XII. (Ist/NK)

Bandarlampung

Telkomsel Hadirkan Program Edukasi Grow Digital Education By.U

Jumat, 26 Jul 2024 - 17:13 WIB

Pj Gubernur Lampung ketika selesai menyeka keringat seusai bermain tenis lapangan. (Foto: Luki)

Lampung

Pemprov Lampung Lelang Ulang Empat JPTP

Jumat, 26 Jul 2024 - 15:03 WIB