Fauzi Gelar Kunjungan Kerja ke Polres Pringsewu

Redaksi

Rabu, 12 Januari 2022 - 19:37 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Pringsewu (Netizenku.com): Wakil Bupati, Dr Hi Fauzi, dengan didampingi sejumlah jajarannya menggelar kunjungan kerja ke Polres Pringsewu.

Kunjungan orang nomor dua di jajaran Pemerintah Kabupaten Pringsewu tersebut disambut langsung Kapolres, AKBP Rio Cahyowidi, S.I.K, M.I.K bersama sejumlah pejabat utamanya, Rabu (12/1/22).

Fauzi mengatakan, kunjungan tersebut selain untuk bersilaturahmi, juga dalam rangka meningkatkan hubungan kerjasama yang sinergis antara Pemerintah Kabupaten dan Kepolisian Resor Pringsewu.

Baca Juga  Kesal Hutang Tidak Dibayar, Karyawan Koperasi Nekat Rampas HP Nasabah

Ia berharap, hubungan baik yang selama ini terjalin erat antara pemerintah daerah dan kepolisian setempat dapat lebih ditingkatkan.

“Pemerintah Kabupaten Pringsewu mengucapkan terima kasih kepada pihak kepolisian yang selama ini mendukung dan membantu pemerintah, terutama dalam menjaga keamanan wilayah dan ketertiban masyarakat, serta bantuan lainnya seperti penanggulangan pandemi Covid-19, percepatan vaksinasi dan lain sebagainya,” tutur Fauzi.

Baca Juga  Giat TMMD ke-108, Prajurit Tetap Menjaga Kesehatan

Sementara itu, AKBP Rio Cahyowidi menyatakan pihaknya siap mendukung dan membantu Pemerintah Kabupaten Pringsewu, terutama dalam menciptakan kondusifitas wilayah serta penanggulangan pandemi Covid-19.

“Melalui motto Presisi (Prediktif, Responsibilitas, Transparansi, Berkeadilan), pihaknya siap bertransformasi menjadi lembaga yang mengedepankan ketepatan dalam memberikan pelayanan dan ketelitian dalam melakukan tindakan,” ujarnya.

Turut hadir dalam kunjungan tersebut Asisten Pemerintahan dan Kesra Purhadi, Asisten Perekonomian dan Pembangunan Masykur Hasan, Asisten Administrasi Umum Hasan Basri, Kepala Bakesbangpol Sukarman, Kepala Satpol-PP Ibnu Harjianto, Kepala BPBD Edi SP, Kadis PMP Eko Sumarni, Kadis Pertanian Siti Litawati, Kabid Perikanan Budidaya dan Tangkap Hijrah Amin, Kabid Kesmas Rahmadi serta Kabag Hukum Aditya diterima oleh Kapolres Pringsewu AKBP Rio Cahyowidi di Ruang Satreskrim Polres Pringsewu. (Rz/len)

Berita Terkait

Remaja Putri Jadi Korban Perundungan di Pringsewu, Polisi Lakukan Penyelidikan
Wabup Umi Apresiasi Peran Pensiunan Dukung Pembangunan
Kejari Pringsewu Kembali Terima Titipan Pengembalian Dana Hibah LPTQ 2022 
Cegah Kecurangan, Polres dan Koperindag Pringsewu Monitoring Harga dan Takaran Sembako di Pasar Sarinongko
Bupati Pringsewu Dorong Pembudidaya Ikan Terus Berinovasi dan Tingkatkan Kualitas Produksi
Polsek Pringsewu Kota Tangkap Dua Pelaku Penggelapan Motor
Bupati Pringsewu Buka Bimbingan Manasik Haji 2025
Bupati Pringsewu Sampaikan 3 Kunci Sukses Seorang Pelajar

Berita Terkait

Jumat, 18 April 2025 - 16:02 WIB

Kelompok Tani Revolving Sapi Tubaba Merugi, Akui Dipaksa Buat Laporan Keuntungan

Rabu, 16 April 2025 - 21:41 WIB

Dana Revolving Sapi Macet, Pemkab Tubaba Siap Libatkan APH Jika Tak Kunjung Dikembalikan

Rabu, 16 April 2025 - 21:16 WIB

Kejari Tubaba Tetapkan Tersangka Baru Kasus Korupsi Dinas PPKB

Rabu, 16 April 2025 - 10:57 WIB

BPK RI Lampung Mencium Aroma Pelanggaran Dana Revolving Sapi Tubaba 

Selasa, 15 April 2025 - 14:30 WIB

Rp3,6 M Dana Revolving Sapi Masih Mengendap di Sembilan Kelompok Tani Tubaba

Kamis, 10 April 2025 - 19:33 WIB

Kejari Tubaba Tahan Satu Tersangka Korupsi Pengelolaan Pasar Pulung Kencana

Rabu, 9 April 2025 - 21:00 WIB

Guna Peringati Hari Jadi ke-16, DPRD Kabupaten Tubaba Gelar Rapat Paripurna Istimewa

Selasa, 8 April 2025 - 20:31 WIB

Joko Kuncoro Kawal Aspirasi Warga, Tiga Ruas Jalan di Tubaba Direalisasikan Tahun Ini

Berita Terbaru

Ekonomi

Menimbang Ekonomi Lampung Kuartal I 2025

Minggu, 20 Apr 2025 - 20:12 WIB

Wakil Bupati Pringsewu saat menghadiri acara HUT ke-3 PPI Pringsewu sekaligus halalbihalal di Pekon Sukoharjo II, Kecamatan Sukoharjo, Minggu (20/4/2025), Foto: Reza/NK.

Pringsewu

Wabup Umi Apresiasi Peran Pensiunan Dukung Pembangunan

Minggu, 20 Apr 2025 - 18:51 WIB