DKP3 Metro Lakukan Percobaan Tanam Varietas Padi Terbaru

Redaksi

Rabu, 22 September 2021 - 20:24 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Metro (Netizenku.com): Dinas Ketahanan Pangan Pertanian dan Perikanan (DKP3) Kota Metro, melakukan percobaan tanam varietas padi terbaru yang dapat panen di usia 70 hari.

Kepala DKP3 Kota Metro, Herry Wiratno, mengatakan dalam tanam perdana ini pihaknya mencoba terlebih dahulu di 5 hektar sawah yang ada di Kelurahan Margodadi.

“Ini merupakan program dari Departemen Pertanian di mana ada varietas padi baru yang dapat dipanen pada usia 70 hari. Jadi persawahan dapat panen 3-4 kali dalam setahun. Untuk jenisnya MD 70, kalau ini sukses bisa menjadi rebutan para petani karena usianya singkat,” kata dia saat melakukan tanam perdana masa tanam (MT) III, Rabu (22/9).

Dia menambahkan, pada MT III kali ini dia memastikan ketersediaan pupuk dan air aman sehingga tidak terjadi masalah.

“Saya kira untuk masa tanam ini mencukupi karena nanti bulan 11 sudah tanam lagi. Kita juga sudah bekerjasama dengan PU Perairan dan Distributor Pupuk untuk pasokan yang ada,” tambahnya.

Dia menjelaskan, dengan ini pihaknya perlu adanya kolaborasi dengan pihak-pihak terkait seperti TNI dan Polri sebagai pengawasan.
Dengan penandatanganan kesepakatan bersama peningkatan ketahanan gizi keluarga melalui gerakan tangguh nusantara dan kebun bibit kelurahan atau kebun kolektif.

Baca Juga  Upacara Harlah Pancasila, Pejabat Pemkot Metro Kompak Kenakan Baju Adat

“Kita berkolaborasi dengan TNI dan Polri dalam mengoptimalkan ketahanan pangan di Kota Metro. Kemudian, sejauh ini persentase ketahanan pangan kita bagus. Kita dapat menyuplai 3.000 ton gabah,” kata dia.

Pada kesempatan yang sama, Wali Kota Wahdi mengatakan, pemerintah selalu mengapresiasi kegiatan yang telah disepakati bersama, baik visi dan misi semua masyarakat memahami semuanya .

Baca Juga  Metro Serahkan Reward bagi Atlet Berprestasi di PON XX Papua

“Kita bangga bahwa kemarin gubernur Lampung mendapatkan abdi bakti tani, dan harapan gubernur capaian kita lebih dari 350 ribu ton,” ujarnya.

Dia menjelaskan, dalam pemberian penghargaan kemarin, Lampung juga dalam kategori jumlah panen tertinggi.

“Kita membutuhkan kreativitas yang sangat tinggi. Jadi bersama masyarakat para petani dan masyarakat dapat memanfaatkan lahan secara baik. Selanjutnya tentu kerjasama ini harus disikapi kelanjutannya. Ini juga sesuai dengan visi misi dan program. Termasuk juga prioritas program kedelapan,” jelasnya. (Rival/leni)

Berita Terkait

Usai Idul Fitri ASN Kota Metro Mulai Masuk Kerja
Yuliawati Apresiasi Kinerja Dinas Perdagangan Kota Metro
Walikota Metro Kuliah Subuh di Masjid Taqwa
Disperindag Lampung-Disdag Metro Gelar Pasar Murah Bersubsidi
Metro Terima Penghargaan Adipura 2023 dari KLHK
Pemkot Metro Terima Penghargaan Karya Bhakti Peduli Satpol PP
Gubernur Lampung Resmikan RSH Kota Metro
Bangkit Haryo Utomo Buka Safari Dongeng Kota Metro

Berita Terkait

Jumat, 19 April 2024 - 20:05 WIB

Disnaker Lampung Bakal Turunkan Tim Pengawas dan Mediator untuk Selesaikan Permasalahan THR

Jumat, 19 April 2024 - 19:59 WIB

Disnaker Lampung Catat 13 Pengaduan Ikhwal THR

Jumat, 19 April 2024 - 19:49 WIB

Realisasi penyaluran KUR Peternakan Lampung Capai Rp1,51 triliun

Kamis, 18 April 2024 - 21:58 WIB

Umar Ahmad dan Sinyalemen Dukungan PDI Perjuangan

Kamis, 18 April 2024 - 20:42 WIB

Gubernur Arinal Ajak Semua Pihak Wujudkan Lampung Sebagai Lumbung Ternak Nasional

Kamis, 18 April 2024 - 19:49 WIB

DPD PDI Perjuangan Santai Tanggapi Rumor Umar Ahmad-Edi Irawan

Kamis, 18 April 2024 - 13:38 WIB

Lampung Memperkaya Kalender Pariwisata dengan 90 Kegiatan Tahun 2024

Kamis, 18 April 2024 - 12:42 WIB

6 Trayek Baru Angkutan Perintis Lampung Diajukan

Berita Terbaru

Ilustrasi THR. Foto: Ist.

Lampung

Disnaker Lampung Catat 13 Pengaduan Ikhwal THR

Jumat, 19 Apr 2024 - 19:59 WIB