Bupati Pesawaran Berangkatkan 100 Jamaah Umroh ke Tanah Suci

Redaksi

Senin, 24 Juni 2019 - 10:32 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Pesawaran (Netizenku.com): Bupati Pesawaran, Dendi Ramadhona melepas keberangkatan 100 jamaah umroh ke tanah suci Mekah. Namun, dari 100 jamaah yang diberangkatkan di Aula Islamic Center Masjid Aroyyan Gedongtataan pada, Senin (24/6) ini. ada satu orang jamaah terpaksa gagal berangkat lantaran sakit dan saat ini sedang di rawat di RSUD Pesawaran. Jamaah atas nama Tasirin Umar Abdulah (64) seorang guru ngaji warga Desa Gunung Sari Kecamatan Wayrilau.

Dalam sambutannya, Dendi sebelum melepas keberangkatan rombongan peserta jamaah umroh berpesan kepada para jamaah agar terus menjaga kesehatan, mengingat ibadah umroh lebih menekankan pada aktivitas fisik.

Baca Juga  17 Tahun Pesawaran, Masyarakat Gelar Doa Bersama Lintas Agama

\”Saya mengharapkan kepada para jamaah agar terus menjaga kesehatan, jagalah pola makan yang mengandung gizi cukup dan pilihlah makanan dan minuman yang tidak akan mengganggu kesehatan,\” harapnya.

Dendi juga berpesan agar para jamaah bisa memperpergunakan kesempatan Umroh ini untuk memperbanyak ibadah di tanah suci. Sehingga sepulangnya dari ibadah umroh nanti iman dan taqwanya akan lebih meningkat.

Baca Juga  Polwan Jelema Ghamik Polres Pesawaran Bantu Penyandang Disabilitas

\”Jaga nama baik Kabupaten Pesawaran dan Indonesia pada umumnya, selama dalam perjalanan, saat pelaksanaan ibadah umroh, hingga kepulangan ke tanah air. Ikutilah segala petunjuk, dan bimbingan dari ketua rombongan, karena kondisi di sana jauh berbeda dengan tempat asal kita, kurangi hal-hal yang tidak berkenaan dengan ibadah, seperti misalnya belanja berlebihan dan sebagainya,\” pesannya.

Sedangkan Khusus kepada ketua rombongan, dirinya menghimbau agar dapat melaksanakan tugas dan kewajiban dengan sebaik-baiknya.

Baca Juga  Kadis Menampik Pembangunan Gedung Galeri Pesawaran Proyek Rongsokan

\”Utamakan kerjasama, apabila ada sesuatu dan lain hal musyawarahkan kepada para peserta Umroh, sehingga tugas yang diemban akan semakin ringan,\” ungkapnya.

Diketahui peserta Umroh yang diberangkatkan yakni sebanyak 99 orang, 79 laki-laki dan 20 orang perempuan yang terdiri dari unsur  anggota Polri, imam masjid, guru ngaji, penjaga makam, marbot, pembantu penghulu, tokoh pemuda, tokoh adat, tokoh masyarakat, insan pers/media dan para juara I event tingkat Provinsi dan Nasional. (Soheh)

Berita Terkait

AMPP Mantapkan Barisan Jelang Aksi Damai Selamatkan Demokrasi
Demokrat Pesawaran Keberatan Keputusan KPU Terima Berkas Supriyanto-Suriansyah
AMPP-Tokoh Pendiri Pesawaran Gelorakan Seruan Aksi Damai PSU Pilkada
Gubernur Lampung Safari Ramadan ke Pesawaran
Dendi: Jangan Sampai Refocusing PSU Ganggu Pelayanan Dasar
Lagi, PTPN I Regional Dituding Serobot Tanah Adat 219 Hektar
PSU Pesawaran, AMP Nilai Keputusan MK Rugikan Masyarakat
PSU Pesawaran, Istri Aries Sandi akan Lawan Nanda-Antonius

Berita Terkait

Senin, 17 Maret 2025 - 03:14 WIB

Lampung Kejar Target Tak Ada Jalan Berlubang saat Lebaran

Senin, 17 Maret 2025 - 02:24 WIB

Satker Mitra Kerja Dilarang Berikan Gratifikasi ke Pegawai Kanwil DJPb Provinsi Lampung

Kamis, 13 Maret 2025 - 23:08 WIB

Jelang Arus Mudik, Mendagri Soroti Kondisi Jalan di Lampung, Perbaiki!

Kamis, 13 Maret 2025 - 21:17 WIB

Lampu Kuning, APBN Februari 2025 Defisit Rp31,2 Triliun, Apa Kabar Lampung?

Rabu, 12 Maret 2025 - 22:23 WIB

Lampung Menggeliat, Pemprov Segera Rekonstruksi 2 Ruas Jalan Senilai Rp19,44 M di Pringsewu

Selasa, 11 Maret 2025 - 18:13 WIB

Bupati-Wakil Bupati Tanggamus Rakor Akselerasi Penuntasan Pengelolaan Sampah

Selasa, 11 Maret 2025 - 10:05 WIB

PGN Kebut Pembangunan Infrastruktur Gas Bumi Songsong Swasembada Energi

Senin, 10 Maret 2025 - 13:29 WIB

Momen RAFI 2025, Telkomsel Hadirkan Konektivitas Jaringan Terbaik Sumatera

Berita Terbaru

Ilustrasi: Lampung Kejar Target Tak Ada Jalan Berlubang saat Lebaran (META AI)

Bandarlampung

Lampung Kejar Target Tak Ada Jalan Berlubang saat Lebaran

Senin, 17 Mar 2025 - 03:14 WIB

Lainnya

Pemprov Lampung Kebut Perbaikan Jalan

Minggu, 16 Mar 2025 - 22:00 WIB

Pesawaran

AMPP Mantapkan Barisan Jelang Aksi Damai Selamatkan Demokrasi

Minggu, 16 Mar 2025 - 08:47 WIB