Krui (Netizenku.com): Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) Kabupaten Pesisir Barat, menghadirkan Kepala Bagian Penanganan Pelanggaran dan Penyelesaian Sengketa Bawaslu Provinsi Lampung, Erwin Prima Rinaldo, sebagai narasumber Rakor evaluasi penanganan pelanggaran pada Pilkada 2020 lalu.
Pada anggota Bawaslu dan Paswascam se-Pesisir Barat dalam kegiatan yang dipusatkan di Kecamatan Pesisir Tengah, Erwin, berharap dengan evaluasi seluruh komponen pengawas Pilkada tahun 2020, dapat menilai kinerja masing-masing.
\”Evaluasi ini tentu kita harus jujur dengan pengawasan yang telah dilakukan, apakah sudah sesuai dengan aturan atau belum, sehingga hasil penilaian ini dapat menjadi rujukan untuk bekerja lebih baik lagi pada agenda politik ke depan,\” kata dia.
Karena kata Erwin, dalam penanganan pelanggaran pada seluruh tahapan Pemilu, sebagai pengawas harus mempunyai strategi, sehingga penanganan dapat diselesaikan dengan cepat, sehingga kepastian hukum akan dirasakan baik oleh peserta Pemilu maupun masyarakat secara umum.
\”Dalam pengawasan harus merujuk kepada aturan yang berlaku, mempunyai strategi yang terukur, sehingga dalam memberikan putusan akan cepat dan tepat, karena secepatnya ada kepastian hukum bagi peserta dan masyarakat merupakan bukti bahwa kita telah bekerja dengan baik dan terstruktur,\” jelasnya.
Dengan evaluasi ini juga diharapkan Erwin, sebagai sarana Bawaslu Pesisir Barat dalam pengumpulan data, fakta dan informasi yang valid, sebagai bahan laporan akhir terkait pengawasan Pilkada Pesisir Barat 2020 kepada Bawaslu RI dan Bawaslu Lampung.
\”Pilkada 2020 sudah memasuki tahapan akhir, maka sebagai bentuk pertanggungjawaban, Bawaslu Pesisir Barat harus membuat laporan akhir yang harus disampaikan kepada Bawaslu RI dan Bawaslu Provinsi Lampung, dan evaluasi ini dapat menjadi sarana pengumpulan data, fakta dan informasi yang valid,\” ujar Erwin.
Sementara Komisioner Bawaslu Pesisir Barat, Abd. Kodrat, mengatakan pengawasan dari pra sampai pasca Pilkada sudah berjalan dengan baik, dengan demikian pihaknya menyampaikan ucapan terima kasih atas kerjasama tim pengawas, kecamatan, PKS dan PTPS.
\”Alhamdulillah seluruh jajaran pengawas Pilkada dari semua tingkatan telah bekerja dengan baik dan maksimal, sehingga Pilkada di Pesisir Barat berjalan dengan lancar, semoga silaturahmi yang baik akan tetap terjaga walaupun nanti diantara kita sudah berakhir menjalankan tugas pengawasan,\” kata dia. (Iwan/len)