Asisten I Buka Lomba Dai Cilik, Qosidah, Hadroh dan Adzan Tingkat Kabupaten

Redaksi

Kamis, 14 November 2019 - 11:17 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Tulangbawang Barat (Netizenku.com): Asisten I Bidang Pemerintahan dan Kesra Kabupaten Tulangbawang Barat (Tubaba), Agus Subagio membuka secara resmi lomba Dai Cilik, Qosidah, Hadroh, dan Adzan tingkat kabupaten setempat di Balai Sesat Agung Bumi Gayow Komplek Islamic Center, di Rawakebo Kelurahan Panaragan Jaya, Kecamatan Tulangbawang Tengah, Kamis (14/11).

Kegiatan yang dimulai sekitar pukul 09.30 Wib dihadiri Ketua Harian DPD LASQI Tubaba Dra. Devianti Fauzi Hasan, Sekretaris DPD LASQI Provinsi Lampung Syaiful Irba, para pejabat di lingkup Pemkab Tubaba, dan para dewan juri tersebut diikuti oleh peserta 45 orang Da\’i Cilik, 10 peserta grup Qosidah, 10 peserta grup Hadroh, dan 18 orang peserta Adzan dari 9 kecamatan.

Baca Juga  Zaidirina Ingatkan ASN Tubaba Jaga Netralitas

Asisten I Bidang Pemerintahan dan Kesra, Agus Subagio mengatakan pihaknya mengapresiasi dan bangga atas terlaksananya kegiatan lomba hasil kerjasama Pemkab Tubaba dengan DPD LASQI. Sebab, kegiatan seperti ini akan semakin menambah semarak aktifitas seni, budaya, dan keagamaan di Kabupaten berjuluk Bumi Ragem Sai Mangi Wawai.

\”Melalui perlombaan ini semoga dapat membangun moral dan etika khususnya di kalangan generasi muda melalui lantunan seni religius yang edukatif. Lahir anak muda yang siap menghidupkan masjid (Memakmurkan) menjadi muadzin, dan para dai,\” kata dia saat membacakan sambutan bupati pada acara tersebut.

Baca Juga  Tubaba Akan Beri Bantuan Unggas Untuk Keluarga Beresiko Stunting

Agus berharap kegiatan ini dapat ditumbuh kembangkan di Kabupaten Tubaba, seraya berharap agar organisasi keagamaan dan juga organisasi kesenian, termasuk LASQI terus berupaya untuk meningkatkan frekuensi kegiatan, yang tentunya disertai pembinaan yang intensif sehingga akan memiliki kader-kader generasi muda yang semakin berkualitas  di masa mendatang.

Sementara, Ketua Harian DPD LASQI Tubaba Ny Devianti Fauzi mengucapkan terima kasih kepada semua pihak yang telah berperan aktif dalam penyelenggaraan kegiatan Lomba Qasidah, Hadrah, Lomba Dai Cilik, dan Lomba Azan, terutama atas dukungan yang telah diberikan oleh jajaran pemerintah daerah kabupaten Tulangbawang Barat.

Baca Juga  Jumat Tubaba Lelang Jabatan

\”Kegiatan ini sangat positif yang dapat memperkuat pelaksanaan syiar Islam, termasuk tentunya diharapkan dapat mendorong tumbuhnya para dai cilik sebagai kader untuk masa-masa yang akan datang,\” ulasnya.

Pihaknya yakin bahwa kegiatan seperti tersebut akan memberi manfaat yang besar bagi pengembangan diri para santri, pelajar, dan generasi muda di Tulangbawang Barat.

\”Kepada peserta yang mengikuti lomba ini saya berpesan, marilah kita jadikan kegiatan ini untuk lebih mengenal seni dan ajaran-ajaran agama Islam, sehingga kalian nantinya akan menjadi generasi yang makin takwa dan berakhlak mulia,\” singkatnya. (Arie)

Berita Terkait

Pemkab Tubaba Terima Bentor dan Kontainer Sampah dari CSR Bank Lampung
Ketua DPRD-Pj Sekda Tubaba Tinjau dan Beri Bantuan Korban Banjir
NoNa Ajak Semua Elemen Majukan dan Sejahterakan Masyarakat Tubaba
Dinas PUPR Tubaba Tinjau Titik Lokasi Banjir
Reses, Masyarakat Gunung Agung-Way Kenanga Harap Perbaikan Jalan
Tiyuh Mulya Jaya Realisasikan DD TA 2024 Total 1.2 Miliar
Tubaba Terima WTP dari BPK RI Sepuluh Kali Berturut-turut
Kepala Pusdiklatda Lampung Tutup KML Angkatan IV 2024

Berita Terkait

Senin, 30 Desember 2024 - 12:03 WIB

Komitmen Pj. Gubernur Lampung Melanjutkan Kota Baru Mulai Dari Masjid Al Hijrah Kota Baru Bersama Panitia Pembangunan Masjid

Selasa, 24 Desember 2024 - 22:29 WIB

Pj. Gubernur Samsudin Tinjau Arus Mudik Natal Dan Tahun Baru 2025 Di Pelabuhan Bakauheni

Sabtu, 21 Desember 2024 - 15:07 WIB

Pembangunan Masjid Al Hijrah Kotabaru Siap Dilanjutkan

Sabtu, 21 Desember 2024 - 10:12 WIB

Pj Gubernur Lampung Melepas Peserta Jalan Sehat Peringatan Hari Jalan 2024

Jumat, 13 Desember 2024 - 19:48 WIB

Pj. Gubernur Lampung Buka Kompetisi Drone Wonderful Lampung 2024

Minggu, 8 Desember 2024 - 16:53 WIB

Komunitas TurunTangan Lampung Selenggarakan Program Kaleidoskop Dunia

Kamis, 28 November 2024 - 14:23 WIB

Telkomsel Perluas Jangkauan Jaringan 4G/LTE di Pulau Legundi dengan Teknologi Rural Star

Sabtu, 28 September 2024 - 20:07 WIB

PT ASDP Indonesia Ferry Bakauheni Bantu Bangun MI Al-Ikhlas Pasca Terbakar

Berita Terbaru

Pringsewu

Dua Pelaku Penipuan dan Penggelapan Mobil Rental Ditangkap

Jumat, 24 Jan 2025 - 19:03 WIB

Lampung

Usai Dilantik, Mirza Siap Bangun Lampung 

Jumat, 24 Jan 2025 - 10:29 WIB