Antisipasi Lonjakan Covid-19, Pringsewu Siapkan Rumah Karantina

Redaksi

Senin, 22 November 2021 - 19:22 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Pringsewu (Netizenku.com): Dalam rangka monitoring dan evaluasi pemanfaatan gedung sarana karantina, guna mendukung pencegahan penyebaran Covid-19, Bupati Pringsewu, Sujadi, meninjau Rumah Singgah Covid-19 Pekon Tulungagung, Kecamatan Gadingrejo, Senin (22/11).

Rumah singgah ini meminjam dan menempati Gedung Sarana Pengelolaan dan Promosi IKM milik Dinas Koperindag setempat, yang untuk sementara belum dipergunakan untuk kegiatan IKM.

Bupati Pringsewu didampingi Asisten Pemerintahan dan Kesra, Purhadi, Asisten Perekonomian dan Pembangunan, Masykur Hasan, Kadis Koperindag, Bambang Suhermanu, Kadis Kominfo, Hendrid, camat dan Kapekon setempat pada kesempatan tersebut meninjau setiap ruangan yang ada di rumah singgah.

Baca Juga  Indikasi Penipuan, Fauzi Minta Bendahara OPD Tak Layani Permintaan Dana

Menurut Sujadi, langkah tersebut sebagai persiapan, sehingga manakala terjadi lonjakan kasus Covid-19, Kabupaten Pringsewu telah siap mengantisipasi.

Namun demikian, bupati meminta pihak terkait untuk dapat melengkapi segala hal terkait administrasi dan lainnya sesuai mekanisme dan aturan yang berlaku.

Sementara itu, Kabid P2P Dinas Kesehatan Kabupaten Pringsewu, dr Hadi Muhtarom, menilai secara umum bangunan tersebut cukup layak, tinggal melengkapi sejumlah sarana dan prasarana. Akan tetapi ia mengharapkan bangunan tersebut tidak dipergunakan.

Baca Juga  Wakil Bupati Pringsewu Lantik Pj Kapekon Gumukrejo

“Artinya semuanya sehat dan tidak ada yang terpapar Covid-19,” kata Hadi.

Selain itu, ia juga mengimbau kepada masyarakat agar mereka yang terpapar Covid-19, bagi pasien tanpa gejala dapat diisolasi di Rumah Isolasi Terpadu, sedangkan yang mengalami gejala, dapat dirawat di RS Darurat Covid-19 Pringsewu di eks gedung RSUD lama.

“Di Provinsi Lampung, hanya provinsi dan Kabupaten Pringsewu yang memiliki RS Darurat Covid-19,” ungkapnya. (Rz/len)

Berita Terkait

Remaja Putri Jadi Korban Perundungan di Pringsewu, Polisi Lakukan Penyelidikan
Wabup Umi Apresiasi Peran Pensiunan Dukung Pembangunan
Kejari Pringsewu Kembali Terima Titipan Pengembalian Dana Hibah LPTQ 2022 
Cegah Kecurangan, Polres dan Koperindag Pringsewu Monitoring Harga dan Takaran Sembako di Pasar Sarinongko
Bupati Pringsewu Dorong Pembudidaya Ikan Terus Berinovasi dan Tingkatkan Kualitas Produksi
Polsek Pringsewu Kota Tangkap Dua Pelaku Penggelapan Motor
Bupati Pringsewu Buka Bimbingan Manasik Haji 2025
Bupati Pringsewu Sampaikan 3 Kunci Sukses Seorang Pelajar

Berita Terkait

Jumat, 18 April 2025 - 16:02 WIB

Kelompok Tani Revolving Sapi Tubaba Merugi, Akui Dipaksa Buat Laporan Keuntungan

Rabu, 16 April 2025 - 21:41 WIB

Dana Revolving Sapi Macet, Pemkab Tubaba Siap Libatkan APH Jika Tak Kunjung Dikembalikan

Rabu, 16 April 2025 - 21:16 WIB

Kejari Tubaba Tetapkan Tersangka Baru Kasus Korupsi Dinas PPKB

Rabu, 16 April 2025 - 10:57 WIB

BPK RI Lampung Mencium Aroma Pelanggaran Dana Revolving Sapi Tubaba 

Selasa, 15 April 2025 - 14:30 WIB

Rp3,6 M Dana Revolving Sapi Masih Mengendap di Sembilan Kelompok Tani Tubaba

Kamis, 10 April 2025 - 19:33 WIB

Kejari Tubaba Tahan Satu Tersangka Korupsi Pengelolaan Pasar Pulung Kencana

Rabu, 9 April 2025 - 21:00 WIB

Guna Peringati Hari Jadi ke-16, DPRD Kabupaten Tubaba Gelar Rapat Paripurna Istimewa

Selasa, 8 April 2025 - 20:31 WIB

Joko Kuncoro Kawal Aspirasi Warga, Tiga Ruas Jalan di Tubaba Direalisasikan Tahun Ini

Berita Terbaru

Ekonomi

Menimbang Ekonomi Lampung Kuartal I 2025

Minggu, 20 Apr 2025 - 20:12 WIB

Wakil Bupati Pringsewu saat menghadiri acara HUT ke-3 PPI Pringsewu sekaligus halalbihalal di Pekon Sukoharjo II, Kecamatan Sukoharjo, Minggu (20/4/2025), Foto: Reza/NK.

Pringsewu

Wabup Umi Apresiasi Peran Pensiunan Dukung Pembangunan

Minggu, 20 Apr 2025 - 18:51 WIB