Hendak Sholat, Pelajar Tubaba Ditodong Badik, Ponsel Dirampas

Redaksi

Selasa, 28 Agustus 2018 - 16:32 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

(Foto: Arie)

(Foto: Arie)

Tulangbawang Barat (Netizenku.com): Tim Gabungan Reskrim Polsek Tumijajar dan Tekab 308 Polres Tulangbawang menangkap Candra (18) pelaku curas di tempat wudhu Masjid Agung Daya Murni Kecamatan Tumijajar Senin (27/8) sekira pukul 16.30 WIB.

Warga Bujung Tenuk, Menggala, Kabupaten Tulangbawang itu dibekuk di bengkel depan minimarket dekat Terminal Menggala.

Candra ditangkap berkat ungkap kasus atas laporan Jodi RI (15) warga Panaragan Jaya Kecamatan Tulangbawang Tengah dengan laporan polisi nomor: LP/B- 85/ VII /2018/POLDA LAMPUNG/RES TUBA/SEK TUMIJAJAR. Tanggal 17 JULI  2018.

Kapolres Tulangbawang AKBP. Raswanto Hadiwibowo, S.IK,M.Si didampingi Kapolsek Tumijajar Iptu. Aladine, SH mengatakan kronologis penangkapan tersangka saat anggota Tekab 308 Polres Tuba dan Unit Reskrim Polsek Tumijajar melihat Candra di bengkel motor depan Indomaret Terminal Menggala.

Baca Juga  Warga: Jika Hujan Genangan Air Melebihi Lutut Orang Dewasa

\”Saat itu pelaku langsung diamankan. Setelah diinterograsi, tersangka mengaku telah melakukan pencurian dengan kekerasan di Masjid Agung Daya Murni, Tumijajar bersama Oki,\” terangnya kepada Netizenku.com, Selasa (28/8/2018).

Dituturkan, pada Selasa 17 juli 2018 sekira pukul 14 00 WIB, para pelaku dari Polres menanyakan surat-surat kendaraan yang dibawa korban Jodi di tempat wudhu Masjid.

Baca Juga  Sekda Tubaba Pimpin Rakor Seluruh SKPD dan Camat

Ketika diberitahu korban bahwa surat motor berada di rumah, pelaku langsung mengeluarkan sebilah badik dan menodongkan ke leher kiri korban.

Saat itu juga pelaku mengambil sebuah ponsel milik korban merek Xiaomi Redmi 5 Plus dari saku celana bagian depan.

\”Tersangka juga mencekik leher korban menggunakan tangan kiri dan menodongkan badik ke pinggang sambil berbicara, \’kejar kawan kamu yang satu itu, minta kunci motornya\’. Ketika korban menghampiri kawannya, para pelaku langsung melarikan diri menggunakan Motor Mio J warna biru,\” urai Kapolsek Aladine.

Jodi bersama temannya berada di Masjid untuk melaksanakan sholat, usai mengikuti kegiatan belajar mengajar di sekolah menggunakan motor Vixion.

Baca Juga  Sekkab Tubaba Ingatkan ASN Jangan Hanya Kejar Jabatan

\”Tiba di Masjid, Jodi langsung langsung ke tempat wudhu, sedangkan kawannya Stevanus menunggu di motor. Lalu Stevanus melihat ada dua orang laki-laki memarkirkan motor dan langsung menuju tempat wudhu, disitu tersangka melakukan curas,\” bebernya.

Dari hasil penangkapan Candra, polisi berhasil mengamankan barang bukti HP Xiaomi, motor pelaku dan helm.

\”Tersangka bersama barang bukti kami amankan di Mapolsek Tumijajar untuk dilakukan pemeriksaan lebih lanjut dan dijerat dengan pasal 365 KUHP,\” pungkasnya. (Arie)

Berita Terkait

Novianti-Ana Hadiri Pengajian Rutin PC Muslimat NU di Islamic Centre Tubaba
Firsada Ajak Pramuka Tubaba Tingkatkan Semangat Gotong Royong
Firsada Minta Kepalo Tiyuh Sampaikan Rencana dan Realisasi Anggaran
Kapolres Tubaba Hadiri Pelantikan 9 Pj Kepalo Tiyuh
Novriwan Jaya Serahkan Jabatan Sekda Tubaba ke Bayana
Andi Lian: Lampung Butuh Kepala Daerah yang Miliki Visi Perlindungan Anak
PW IPM Lampung Resmi Lantik PD IPM Tubaba
Lucu dan Uniknya Pilkada Tubaba, Simak di Sini!

Berita Terkait

Jumat, 6 September 2024 - 13:13 WIB

Peduli Sesama, Polres Lamteng Berikan Bansos untuk Warga Membutuhkan

Senin, 2 September 2024 - 15:54 WIB

Staf Ahli Bidang Pemerintahan, Hukum dan Politik Hadiri HUT ke-66 Dusun Sriwaluyo II

Kamis, 22 Agustus 2024 - 20:35 WIB

OJK-Polda Lampung Edukasi Bhabinkamtibmas Bahaya Aktifitas Keuangan Ilegal

Jumat, 16 Agustus 2024 - 17:59 WIB

Musa Ahmad Kukuhkan 40 Anggota Paskibraka Lampung Tengah

Jumat, 16 Agustus 2024 - 17:38 WIB

Sambut Hari Jadi Polwan ke-76, Polres Lampung Tengah Gelar Bhakti Kesehatan

Kamis, 15 Agustus 2024 - 15:17 WIB

Kapolres Lampung Tengah Pimpin Lat Pra Ops Mantap Praja Krakatau 2024

Selasa, 23 Juli 2024 - 20:36 WIB

Operasi Patuh Krakatau 2024, Polres Lampung Tengah Gelar Sidang di Tempat

Kamis, 18 Juli 2024 - 15:06 WIB

Rusmandi Buka Visitasi Evaluasi Pelaksanaan Statistik Sektoral Lamteng

Berita Terbaru

Tulang Bawang Barat

Novianti-Ana Hadiri Pengajian Rutin PC Muslimat NU di Islamic Centre Tubaba

Sabtu, 7 Sep 2024 - 19:27 WIB

Lampung Tengah

Peduli Sesama, Polres Lamteng Berikan Bansos untuk Warga Membutuhkan

Jumat, 6 Sep 2024 - 13:13 WIB