Lamtim Kampanyekan Imunisasi Meales Rubella

Redaksi

Rabu, 1 Agustus 2018 - 21:34 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Lampung Timur (Netizenku.com): Kampanye imunisasi MR (Meales Rubella) dilakukan serentak di seluruh daerah termasuk di Lampung Timur. Untuk Lampung Timur sendiri, pelaksanaan kampanye MR (Meales Rubella) dipusatkan di SMPN 1 Purbolinggo, Kecamatan Purbolinggo, dan dibuka langsung oleh Wakil Bupati Lampung Timur, Zaiful Bokhari, Rabu (1/8).

Plt Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Lampung Timur, Syamsurijal, dalam sambutannya menjelaskan bahwa kegiatan ini merupakan salah satu upaya Pemerintah Kabupaten Lampung Timur untuk memutus transmisi penularan Virus Campak dan Rubella demi tercapainya eliminasi Campak dan Pengendalian Rubella/Congenital Rubella Syndrome (CSR) pada tahun 2020.

Baca Juga  Pembangunan Perlu Perencanaan yang Baik

Kampanye imunisasi Meales Rubella sendiri merupakan suatu kegiatan secara massal sebagai bentuk upaya dalam memutus transmisi penularan virus campak dan rubella pada anak usia sembilan bulan sampai lima belas tahun, tanpa mempertimbangkan status imunisasi sebelumnya.

\”Untuk pelaksanaan kampanye MR (Meales Rubella) sendiri akan dilaksanakan pada bulan Agustus dan September dengan sasaran kampanye Vaksin MR di Kabupaten Lampung Timur sebanyak 263.238 anak pada rentang usia 9 bulan sampai di bawah 15 tahun, dengan menyasar 264 desa, 3.232 pos imunisasi, 6.534 orang kader, 1.174 orang Vaccinator serta 392 orang supervisor, dengan dana kampanye yang bersumber dari APBN dan APBD,\” ungkapnya.

Baca Juga  Pemandangan Fraksi DPRD Lamtim Soroti Besaran Silpa

Sementara dalam sambutannya, Wakil Bupati Lampung Timur, Zaiful Bokhari mengatakan, bahwa hari ini pihaknya berharap pada seluruh organisasi profesi yang ada di Lampung Timur untuk sama-sama mendukung kegiatan pelaksanaan imunisasi secara masal di Lampung Timur ini.

\”Imunisasi ini dilaksanakan tidak hanya di sekolah-sekolah yang ada di Lampung Timur, namun juga menyasar Puskesmas, Puskesdes, serta pondok pesantren, sehingga pelaksanaan kampanye ini betul-betul bisa menyentuh warga masyarakat yang ada di Kabupaten Lampung Timur,\” jelasnya.

Baca Juga  Lamtim Optimalisasi Partisipasi Pemilih di Pemilu 2019

Untuk diketahui, pada pelaksanaan kampanye MR (Meales Rubella) kali ini Wakil Bupati Lamtim Zaiful didampingi Ketua Tim Penggerak PKK Kabupaten Lampung Timur, Putri Ernawati Zaiful Bokhari, Staf Ahli Bidang Ekonomi, Keuangan dan Pembangunan, David Ariswandi, Direktur Rumah Sakit Umum Daerah Sukadana, Dr. Nanang, Kepala Dinas Pertanian dan Pangan, M Yusuf H, Kepala Dinas Lingkungan Hidup, Pemukiman dan Pertanahan, Datang Cahaya Hartawan, Kepala Dinas Sosial, Mahmud Yunus, Kepala Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Lampung Timur, Mulyanda, Camat Purbolinggo, Sahrun, Danramil Purbolinggo Kapten Asril, serta Wakapolres Kompol Suparman. (Nainggolan)

Berita Terkait

Rahmat Mirzani Djausal dan Jihan Nurlela Gelar Acara Meriah untuk Masyarakat
Kelompok MAMITE Masih Jadi Momok Inflasi di Lampung
Warung Sehat Inovasi Kimia Farma dan BUMDes Lamtim
Arinal: Sinergi Pemerintah-Masyarakat Alpukat Siger Giri Mulyo Berbuah Manis
SIEJ Simpul Lampung-Balai TNWK Gelar Diskusi Perlindungan Gajah Sumatera
Dewan Dakwah Siap Bangun Perkampungan Keluarga Yatim
OJK Gelar Inklusi Keuangan Syariah di Lampung Timur
Hari Bakti PUPR ke-77, Gubernur Lakukan Penanaman Pohon dan Tinjau Bendungan Marga Tiga
Tag :

Berita Terkait

Kamis, 21 November 2024 - 16:47 WIB

Direktur PT FBA Seret 2 Tersangka Baru Kasus Korupsi

Senin, 18 November 2024 - 11:57 WIB

KPU Tanggamus Helat Simulasi Pemungutan dan Penghitungan Suara Pilkada

Sabtu, 16 November 2024 - 17:49 WIB

Cabup Saleh Asnawi Kukuhkan 2.800 Tim Jalan Lurus Perubahan di Tiga Kecamatan

Sabtu, 16 November 2024 - 17:11 WIB

Kasatreskrim: Transaksi Judol Togel di Wonosobo Capai Rp25 Jutaan/Bulan

Sabtu, 16 November 2024 - 16:43 WIB

Gerak Cepat, Polres Tanggamus Berantas Judi Online

Jumat, 15 November 2024 - 17:07 WIB

Ribuan Tim Pemenangan Jalan Lurus Perubahan Kotaagung Dikukuhkan

Kamis, 14 November 2024 - 21:28 WIB

Paslon 02 Kian Mantap Raih Kemenangan di Pilkada Tanggamus

Kamis, 14 November 2024 - 21:15 WIB

DPRD Tanggamus Paripurna Sumpah Janji PAW Heru Antori

Berita Terbaru

Penjabat bupati Lampung Barat, Nukman memimpin rakor DESK Pilkada di aula Pesagi, Kamis (21/11).

Lampung Barat

Jelang Pilkada, Nukman Pimpin Rakor DESK

Kamis, 21 Nov 2024 - 17:11 WIB

Tanggamus

Direktur PT FBA Seret 2 Tersangka Baru Kasus Korupsi

Kamis, 21 Nov 2024 - 16:47 WIB

Bandarlampung

Teguh Endaryanto Nakhodai PERHEPI Bandar Lampung

Kamis, 21 Nov 2024 - 16:45 WIB