Tiyuh Mulya Jaya Realisasikan DD TA 2024 Total 1.2 Miliar

Leni Marlina

Selasa, 24 Desember 2024 - 11:12 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Kepalo Tiyuh Mulya Jaya, Kujang Supriyadi, SH. (Dok Pribadi/Nk)

Kepalo Tiyuh Mulya Jaya, Kujang Supriyadi, SH. (Dok Pribadi/Nk)

Tulangbawang Barat (Netizenku.com): Pemerintah Tiyuh Mulya Jaya, Kecamatan Tulangbawang Tengah, Kabupaten Tulangbawang Barat (Tubaba), merealisasikan program pembangunan menggunakan Dana Desa (DD) tahun anggaran 2024 dengan total anggaran mencapai Rp1,2 miliar.

Anggaran tersebut direalisasikan melalui dua tahap, yakni tahap pertama sebesar Rp722.836.200, dan tahap kedua sebesar Rp481.890.800.

Kepalo Tiyuh Mulya Jaya, Kujang Supriyadi, SH, menyampaikan bahwa program ini dirancang untuk kepentingan masyarakat dan pemerintahan tiyuh sesuai hasil Musyawarah Tiyuh (Musti) serta ketentuan pemerintah pusat.

Baca Juga  30 Balon Katiyuh se-Tubaba Lolos Verifikasi, Satu Orang Absen

“Penyerapan anggaran dilakukan secara transparan dan tepat sasaran, dan realisasinya sesuai dengan program pembangunan hasil musyawarah Tiyuh,” kata dia, Selasa (24/12/2024).

Menurut Supriyadi, penyerapan anggaran Dana Desa (DD) selama tahun 2024, terserap mencapai Rp1.182.661.500, yang dialokasikan untuk berbagai kegiatan yaitu pembangunan fisik dengan rincian program yakni untuk pembangunan Jalan Usaha Tani sebesar Rp98.400.000, pembangunan jalan Lapen sebesar Rp160.070.000, pembuatan Pagar TK Al Muttaqin sebesar Rp64.824.000, dan pembangunan jembatan sebesar Rp39.475.000

Sedangkan pada program Kegiatan non-fisik, lanjut dia, terealisasi untuk kegiatan belanja rutin kantor sebesar Rp284.353.500, pelaksanaan program bidang pendidikan sebesar Rp39.300.000, bidang kesehatan sebesar Rp87.140.000, bidang kemasyarakatan sebesar Rp92.999.000, bidang komunikasi dan informatika sebesar Rp22 juta rupiah, ketahanan pangan sebesar Rp108.900.000, belanja BLT untuk masyarakat sebesar Rp115.200.000, dan penyertaan modal tiyuh sebesar Rp70 juta.

Baca Juga  28 Personel Polres Tubaba Naik Pangkat dan 1 PDTH

“Dalam anggaran dana desa 2024 terdapat Sisa Lebih Pembiayaan Anggaran (SILPA) yang tercatat sebesar Rp22.065.500,” ulasnya.

Kujang Supriyadi, mengimbau masyarakat untuk aktif berpartisipasi dalam swadaya masyarakat serta menjaga dan merawat infrastruktur yang telah dibangun melalui program tersebut.

Ia juga berharap agar Pemkab Tubaba pada tahun anggaran 2025 dapat memberikan alokasi dana untuk peningkatan pengerasan Lapem jalan lingkungan dan perawatan jalan kabupaten yang saat ini kondisinya sudah rusak.

Baca Juga  Politeknik Tunas Garuda Diharap Membuat Pendidikan di Tubaba Semakin Baik

“Kami berharap, untuk pembangunan infrastruktur yang menjadi kewenangan Pemkab Tubaba di Tiyuh Mulya Jaya pada tahun 2025 mendatang dapat menjadi prioritas, mengingat kondisi jalan yang sudah harus dilakukan perbaikan,” pungkasnya. (Leni/Arie)

Berita Terkait

Tubaba Terima WTP dari BPK RI Sepuluh Kali Berturut-turut
Kepala Pusdiklatda Lampung Tutup KML Angkatan IV 2024
Realisasi DD, Tiyuh Panaragan Jaya Utama Mengedepankan Transparansi dan Akuntabilitas
Pemerintah Tiyuh Murni Jaya Realisasikan Penyerapan DD 2024 untuk Pembangunan
5000 KPM Mulai Terima Mantra Pemkab Tubaba
Kwarcab Pramuka Tubaba Gelar KML Angkatan IV
Pj Bupati-TPID Tubaba Pastikan Stabilitas Harga Bahan Pokok Jelang Nataru
Ribuan Warga Tubaba Gelar Sholawat dan Tasyakuran Terpilihnya Mirza-Jihan

Berita Terkait

Selasa, 24 Desember 2024 - 23:47 WIB

Pj. Gubernur Lampung Tinjau Pelayanan Posyandu dan Program Penanggulangan Stunting di Kabupaten Lampung Utara

Sabtu, 1 Juni 2024 - 20:37 WIB

Telkomsel Lite-Indihome Kotabumi Hadirkan Armada Band di Cooltura 2024

Jumat, 31 Mei 2024 - 11:34 WIB

Telkomsel Cooltura Hadir di Kotabumi Bertabur Hadiah dan Hiburan Menarik

Rabu, 22 Mei 2024 - 19:05 WIB

Relawan Sahabat Putih Biru dan Milenial Siap Menangkan RMD

Senin, 8 Januari 2024 - 16:57 WIB

Dua Unit Pembangkit EBT di Lampung Resmi Beroperasi Hari Ini

Rabu, 30 Agustus 2023 - 08:13 WIB

Dendi Ramadhona Terima Penghargaan Tanda Lencana Melati Kwarnas

Selasa, 31 Mei 2022 - 16:43 WIB

Pemprov Lampung Komit Tingkatkan Pembangunan Bidang Keagamaan dan Kerukunan Umat

Minggu, 10 April 2022 - 16:36 WIB

Mardani Warning Warga Lampura Soal Narkoba

Berita Terbaru