Pasca Ditetapkan Paslon Bupati-Wakil, PM-MH Silaturahmi dengan PDM Lambar

Leni Marlina

Senin, 23 September 2024 - 20:02 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Calon bupati dan wakil bupati Lampung Barat, Parosil Mabsus dan Mad Hasnurin menyampaikan pencalonan kepada warga Muhammadiyah, Senin (23/9). (Iwan/Nk)

Calon bupati dan wakil bupati Lampung Barat, Parosil Mabsus dan Mad Hasnurin menyampaikan pencalonan kepada warga Muhammadiyah, Senin (23/9). (Iwan/Nk)

Liwa (Netizenku.com): Pasca ditetapkan sebagai pasangan calon bupati dan wakil bupati Lampung Barat oleh KPU serta pengundian nomor urut, Parosil Mabsus dan Mad Hasnurin (PM-MH), melakukan silaturahmi dengan Pimpinan Daerah Muhammadiyah (PDM) Lampung Barat.

Pada kesempatan tersebut, Ketua PDM Lampung Barat, Marten Wizep, menyampaikan terimakasih atas silaturahmi pasangan calon bupati dan wakil bupati terhadap warga Muhammadiyah, serta menyampaikan secara langsung terkait maju kembali sebagai pasangan calon.

“Alhamdulillah, kunjungan Pakcik Parosil dan Pun Mad Hasnurin, merupakan penghargaan terhadap kami warga Muhammadiyah Lampung Barat, kami doakan dalam mengikuti proses Pilkada akan diberikan kemudahan serta kemenangan,” kata Marten.

Baca Juga  Parosil Apresiasi Pilratin Berjalan Sukses

Dia juga menyampaikan kerjasama antara PDM Lampung Barat dengan Pakcik (Parosil) serta Pun (Mad Hasnurin) pada periode kepemimpinan pertama sangat baik, untuk kami mendukung untuk kembali memimpin Lampung Barat lima tahun ke depan.

“Warga Muhammadiyah yang tersebar di 15 kecamatan yang jumlahnya cukup besar, merupakan orang-orang yang berkomitmen dan menghormati pimpinan, mudah-mudahan kerjasama yang telah sangat baik selama ini akan berlanjut ke pemimpinan Pakcik dan Pun pada periode kedua,” kata dia.

Sementara Parosil Mabsus menyampaikan, pasca ditetapkan sebagai pasangan calon, serta pengundian nomor urut, PDM Lampung Barat, merupakan ormas pertama dia bersama Mad Hasnurin, melakukan silaturahmi.

Baca Juga  Pastikan Program Gemar PM Berjalan Maksimal, Parosil Sambangi Pasar

“Memang saya sudah memantapkan waktu untuk silaturahmi dengan saudara ku warga Muhammadiyah setelah ditetapkan sebagai pasangan calon, maka ini merupakan safari politik saya pertama bersama Pak Mad Hasnurin setelah resmi menjadi peserta Pilkada 2024,” kata Parosil.

Selama ini kata Parosil, Muhammadiyah merupakan ormas yang paling utama memajukan dunia pendidikan, hal tersebut selaras dengan program unggulan lima tahun lalu dan akan dilanjutkan lima tahun kedepan.

“Muhammadiyah merupakan organisasi yang memiliki lembaga pendidikan swasta terbesar, konsen saya juga sama, maka program seragam gratis akan dilanjutkan bahkan akan ditambah dengan tas sekolah,” kata dia.

Baca Juga  LIPA Kemenkes Lakukan Proses Akreditasi RSUDAU Lambar

Program unggulan lain, kata Pakcik pada kegiatan yang juga dihadiri anggota FPDIP DPRD Lampung Barat Edi Novial, akan membangun Mall Pelayanan Publik (MPP) yang akan memudahkan masyarakat mengurus Adminduk serta perizinan, dan pengelolaan sampah.

“Dengan adanya MPP nanti masyarakat akan lebih mudah mengurus semua Adminduk dan perizinan. Terkait penanganan sampah, akan saya programkan dengan spektakuler, sehingga penangananya nanti akan tuntas,” tandas Parosil. (Iwan)

Berita Terkait

Jelang Pilkada, Nukman Pimpin Rakor DESK
Nukman Hadiri RDP Bersama Komisi II DPR RI di Gedung Nusantara
Pj Bupati Lambar Ajak Jajaran Terlibat Aktif Sukseskan Pilkada 2024
Mukhlis Basri Desak Kemenhub Tambah Panjang Landasan Bandara Taufik Kiemas
Partai Pengusung Paslon Bupati Lambar Kerja Keras Ciptakan Kemenangan Telak
Mukhlis Basri Suarakan Keluhan Masyarakat Lampung di Senayan
Pj Bupati Lambar Lepas Kaban BPKD-Inspektur Masuk Masa Purnabakti
Tujuan Tak Maksimal, Debat Publik Paslon Bupati-Wakil Bupati Lambar Sepi

Berita Terkait

Rabu, 20 November 2024 - 13:39 WIB

Belasan Personel Polres Pringsewu Terima Penghargaan Khusus

Senin, 18 November 2024 - 19:24 WIB

Sinergi PWI-Polres Pringsewu Wujudkan Keterbukaan Informasi Kredibel dan Akuntabel

Senin, 18 November 2024 - 16:39 WIB

Polres Pringsewu Ajak Masyarakat Tolak Politik Uang di Pilkada Serentak 2024

Jumat, 15 November 2024 - 19:18 WIB

Terobosan Bidang Kesehatan Stem Cell dan Kanker, Pemkab Pringsewu Jalin Kerjasama dengan SCCR Indonesia

Jumat, 15 November 2024 - 13:06 WIB

Aksi Sosial Jajaran PWI Pringsewu Berbagi 150 Nasi Bungkus di RSUD

Kamis, 14 November 2024 - 16:36 WIB

Polres Pringsewu Akan Tindak Tegas Politik Uang dan Politik Identitas

Kamis, 14 November 2024 - 16:31 WIB

Pekon Panggungrejo Ikuti Penilaian Kampung Pancasila Tingkat Nasional

Rabu, 13 November 2024 - 18:22 WIB

Polres Pringsewu Amankan Kampanye Pilkada 2024

Berita Terbaru

Penjabat bupati Lampung Barat, Nukman memimpin rakor DESK Pilkada di aula Pesagi, Kamis (21/11).

Lampung Barat

Jelang Pilkada, Nukman Pimpin Rakor DESK

Kamis, 21 Nov 2024 - 17:11 WIB

Tanggamus

Direktur PT FBA Seret 2 Tersangka Baru Kasus Korupsi

Kamis, 21 Nov 2024 - 16:47 WIB

Bandarlampung

Teguh Endaryanto Nakhodai PERHEPI Bandar Lampung

Kamis, 21 Nov 2024 - 16:45 WIB

Tanggamus

Kejari Tanggamus Musnahkan Barang Bukti yang Telah Inkracht

Kamis, 21 Nov 2024 - 15:41 WIB