AMP Tuding Pemkab Pesawaran Gagal Turunkan Stunting

Leni Marlina

Senin, 2 September 2024 - 16:15 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Ketua AMP, Safrudin Tanjung. (Ist/NK)

Ketua AMP, Safrudin Tanjung. (Ist/NK)

Pesawaran (Netizenku.com): Aliansi Masyarakat Pesawaran (AMP), tuding Pemerintah Kabupaten Pesawaran gagal dalam upaya menurunkan permasalahan angka stunting di wilayah Kabupaten Andan Jejama.

Selain program tersebut hanya dijadikan sebagai bahan pencitraan guna kepentingan politik, ada dugaan kuat anggarannya dijadikan bancakan oleh oknum-oknum dinas yang terlibat di dalamnya.

Program yang dimotori oleh Nanda Indira, selaku Ketua Tim Percepatan Penurunan Stunting (TPPS ), yang notabenenya adalah Istri Bupati Pesawaran Dendi Ramadhona, yang saat ini juga sebagai Bakal Calon Bupati Pesawaran tahun 2024 itu, menyisakan kepedihan yang mendalam, lantaran selama berbulan-bulan insentif para kader TPPS yang ada di desa ini, belum juga dibayarkan.

Baca Juga  Pasien SA Asal Pesawaran Dinyatakan Sembuh dari Covid-19

“Suksesnya gerakan TTPS tersebut tidak terlepas dari berkat kerja keras para kader PKK yang ada di bawah. Karena mereka ini merupakan garda terdepan dalam program tersebut. Tapi parahnya hak mereka hingga saat ini belum juga dibayarkan,” sesal Ketua AMP Safrudin Tanjung, di kantornya.

Mirisnya lagi salah satu upaya pemerintah untuk menurunkan angka stunting adalah penyediaan air bersih kepada masyarakat, melalui berbagai program salah satunya perbaikan lingkungan dan sanitasi berbasis masyarakat.

Namun yang terjadi saat ini, meskipun sudah menghabiskan anggaran miliaran rupiah, namun proyek tersebut mangkrak tidak terselesaikan.

Baca Juga  Pasca Kenaikan BBM, Polres Pesawaran Bagikan Paket Sembako untuk Sopir

“Kita lihat manfaatnya tidak sama sekali bisa dirasakan oleh masyarakat, lantaran air bersih yang dijanjikan melalui proyek Sistem Penyediaan Air Minum (SPAM) itu, hingga saat ini air bersih yang dinanti-nanti masyakat tersebut tak kunjung mengalir. Malah yang kita lihat di sini ada kesan pihak-pihak yang terlibat, seperti Dinas PUPR dan PDAM justru malah saling lempar tanggung jawab,” ungkapnya.

Yang anehnya lagi, menurut Tanjung, hal yang tidak masuk akal, meskipun Pemerintah Kabupaten Pesawaran terkesan gagal dalam penanganan kasus stunting. Ini justru sebaliknya malah mendapatkan penghargaan dari pemerintah pusat atas pencapaian penurunan angka stunting terbesar.

Baca Juga  Dendi Ramadhona Terima Bendera Kirab Pemilu 2024 dari KPU Pringsewu

“Inikan aneh, gagal malah mendapatkan penghargaan,” sesal Tanjung.

Maka untuk itu, karena ini menyangkut uang negara, tegas Tanjung, pihaknya akan segera melaporkan persoalan tersebut ke pihak Aparat Penegak Hukum.

“Yang jelas ini banyak pihak yang terlibat, baik itu dari pihak dinas sendiri, maupun oknum-oknum yang bermain, maka dari itu saya akan laporkan kasus ini ke APH, dengan harapan segera ditindak lanjuti,” tegas Tanjung. (Soheh)

Berita Terkait

Nanda-Antonius Kalah, Pejabat Pesawaran Kocar-kacir Ajukan Pindah Tugas
Menang Telak Paslon Aries Sandi-Supriyanto Unggul di 10 Kecamatan
M Nasir Dampingi Koordinator Agrinas Tinjau Lahan Cetak Sawah
Hasil Survey Rakata, Pasangan ASRI Unggul Telak dari Nanda-Antonius
Ketua Tim Paslon Nomor Urut 2 Optimis Menangkan Pilkada Pesawaran
Aries Sandi Didampingi Istri Nyoblos di TPS 6 Desa Penengahan
DPRD Pesawaran Gelar Paripurna Persetujuan RAPBD 2025
Dua Calon Kada Pesawaran Tutup Kampanye Akbar dengan Kondusif

Berita Terkait

Sabtu, 21 Desember 2024 - 15:07 WIB

Pembangunan Masjid Al Hijrah Kotabaru Siap Dilanjutkan

Jumat, 13 Desember 2024 - 19:48 WIB

Pj. Gubernur Lampung Buka Kompetisi Drone Wonderful Lampung 2024

Minggu, 8 Desember 2024 - 16:53 WIB

Komunitas TurunTangan Lampung Selenggarakan Program Kaleidoskop Dunia

Kamis, 28 November 2024 - 14:23 WIB

Telkomsel Perluas Jangkauan Jaringan 4G/LTE di Pulau Legundi dengan Teknologi Rural Star

Sabtu, 28 September 2024 - 20:07 WIB

PT ASDP Indonesia Ferry Bakauheni Bantu Bangun MI Al-Ikhlas Pasca Terbakar

Jumat, 27 September 2024 - 19:06 WIB

Calon Bupati Petahana Lamsel, Kampanye di Desa Maja Kalianda

Kamis, 26 September 2024 - 14:40 WIB

Winarni, Perempuan Tangguh Inspiratif dari Desa Waygalih

Kamis, 26 September 2024 - 14:36 WIB

Nanang Ermanto: Tidak Mau Janji Muluk Tapi Utamakan Kesejahteraan Rakyat

Berita Terbaru

Foto: Istimewa

Lampung Selatan

Pembangunan Masjid Al Hijrah Kotabaru Siap Dilanjutkan

Sabtu, 21 Des 2024 - 15:07 WIB