Ketua ISPI Lambar Apresiasi Prestasi SMA Negeri 1 Kebun Tebu

Leni Marlina

Kamis, 16 Mei 2024 - 19:11 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Liwa (Netizenku.com): Ketua Ikatan Sarjana Pendidikan Indonesia (ISPI) Lampung Barat, Parosil Mabsus, mengapresiasi prestasi SMA Negeri 1 Kebun Tebu, yang secara konsisten meningkatkan jumlah siswa yang masuk Perguruan Tinggi Negeri (PTN) melalui jalur prestasi, Kamis (16/5/2024).

Parosil, yang ikut berjuang melahirkan SMA Negeri I Kebun Tebu delapan belas tahun lalu, dan pernah menjadi ketua komite selama 11 tahun, pada acara wisuda purna siswa angkatan XVI TP 2023-2024, berharap sekolah tersebut menjadi kebanggaan Lampung Barat, serta sebagai sekolah pilihan masyarakat

“Sebagai orang tua, tentu ingin menyekolahkan anak-anak kita di sekolah terbaik, dan SMA Negeri I Kebun Tebu telah melangkah cepat, dengan bukti berbagai prestasi baik bidang akademik maupun non akademik,” kata Parosil yang juga bupati Lampung Barat 2017-2022.

Baca Juga  Awal TA 2021, Tersiar Kabar Parosil Akan \"Cuci Gudang\"

Pada kesempatan yang juga dihadiri Ketua DPRD Edi Novial, Kacab Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Provinsi Lampung Wilayah III Jonisdar Ali, para kepala SMA se-Lampung Barat, mengatakan ke depan apabila kembali menjadi bupati akan mengajak stakeholder dalam menyusun program di bidang pendidikan.

“Anak-anak yang lulus sekarang, merupakan penerima manfaat program saya berupa seragam gratis pertama tahun 2018 saat kelas 7 (SMP), ada juga beasiswa kedokteran dan seni budaya, apabila kedepan kembali terpilih sebagai bupati, saya akan mengajak MKKS untuk merancang program apa yang dibutuhkan untuk memajukan dunia pendidikan Lampung Barat,” kata dia.

Baca Juga  Wahyudi Heru Iskandar Jabat Camat Baru BNS

Sementara, Kepala SMA Negeri I Kebun Tebu, Supriyanto, menyampaikan TP 2023-2024, jumlah siswa yang lulus 197 orang (100 %) dan telah diterima PTN dari jalur prestasi sebanyak 19 orang. Dia berharap yang lain akan diterima PTN dari jalur tes.

“Alhamdulillah seluruh siswa lulus, dan ada 19 orang yang telah diterima PTN melalu jalur SNBP, pada kesempatan yang kita beri tema “Dari SMA Kebun Tebu, Untuk Lampung Barat Hebat, Demi Lampung Berjaya Menuju Indonesia Maju” kemajuan yang dicapai selama berkat dukungan orang tua siswa,” kata dia.

Baca Juga  Nilai SAKIP Tertinggi di Lampung, Lambar Terus Belajar

Dikatakan Supriyanto, bagi yang tidak melanjutkan ke jenjang pendidikan tinggi, jangan berkecil hati, karena proses belajar bukan hanya dari bangku kuliah, tetapi belajar dengan lingkungan dan alam akan membentuk karakter tangguh, yang mampu menggapai cita-cita.

“Semoga kalian bisa melanjutkan kuliah, tetapi bagi yang belum berkesempatan, yakinlah bahwa sukses bukan hanya milik mereka, tetapi milik orang yang mau belajar secara informal, di lingkungan dan masyarakat, semoga kelak kalian semua menggapai cita-cita dan kesuksesan,” tandasnya. (Iwan)

Berita Terkait

Jelang Pilkada, Nukman Pimpin Rakor DESK
Nukman Hadiri RDP Bersama Komisi II DPR RI di Gedung Nusantara
Pj Bupati Lambar Ajak Jajaran Terlibat Aktif Sukseskan Pilkada 2024
Mukhlis Basri Desak Kemenhub Tambah Panjang Landasan Bandara Taufik Kiemas
Partai Pengusung Paslon Bupati Lambar Kerja Keras Ciptakan Kemenangan Telak
Mukhlis Basri Suarakan Keluhan Masyarakat Lampung di Senayan
Pj Bupati Lambar Lepas Kaban BPKD-Inspektur Masuk Masa Purnabakti
Tujuan Tak Maksimal, Debat Publik Paslon Bupati-Wakil Bupati Lambar Sepi

Berita Terkait

Rabu, 20 November 2024 - 13:39 WIB

Belasan Personel Polres Pringsewu Terima Penghargaan Khusus

Senin, 18 November 2024 - 19:24 WIB

Sinergi PWI-Polres Pringsewu Wujudkan Keterbukaan Informasi Kredibel dan Akuntabel

Senin, 18 November 2024 - 16:39 WIB

Polres Pringsewu Ajak Masyarakat Tolak Politik Uang di Pilkada Serentak 2024

Jumat, 15 November 2024 - 19:18 WIB

Terobosan Bidang Kesehatan Stem Cell dan Kanker, Pemkab Pringsewu Jalin Kerjasama dengan SCCR Indonesia

Jumat, 15 November 2024 - 13:06 WIB

Aksi Sosial Jajaran PWI Pringsewu Berbagi 150 Nasi Bungkus di RSUD

Kamis, 14 November 2024 - 16:36 WIB

Polres Pringsewu Akan Tindak Tegas Politik Uang dan Politik Identitas

Kamis, 14 November 2024 - 16:31 WIB

Pekon Panggungrejo Ikuti Penilaian Kampung Pancasila Tingkat Nasional

Rabu, 13 November 2024 - 18:22 WIB

Polres Pringsewu Amankan Kampanye Pilkada 2024

Berita Terbaru

Penjabat bupati Lampung Barat, Nukman memimpin rakor DESK Pilkada di aula Pesagi, Kamis (21/11).

Lampung Barat

Jelang Pilkada, Nukman Pimpin Rakor DESK

Kamis, 21 Nov 2024 - 17:11 WIB

Tanggamus

Direktur PT FBA Seret 2 Tersangka Baru Kasus Korupsi

Kamis, 21 Nov 2024 - 16:47 WIB

Bandarlampung

Teguh Endaryanto Nakhodai PERHEPI Bandar Lampung

Kamis, 21 Nov 2024 - 16:45 WIB

Tanggamus

Kejari Tanggamus Musnahkan Barang Bukti yang Telah Inkracht

Kamis, 21 Nov 2024 - 15:41 WIB