HUT Ke-75 PGRI, Herman HN Imbau Guru Jaga Kekompakan

Redaksi

Selasa, 24 November 2020 - 18:02 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Wali Kota Bandarlampung Herman HN turut memperingati HUT Ke-75 PGRI dan Hari Guru Nasional Tahun 2020 Tingkat Kota Bandarlampung di SMPN 23, Selasa (24/11). Foto: Netizenku.com

Wali Kota Bandarlampung Herman HN turut memperingati HUT Ke-75 PGRI dan Hari Guru Nasional Tahun 2020 Tingkat Kota Bandarlampung di SMPN 23, Selasa (24/11). Foto: Netizenku.com

Bandarlampung (Netizenku.com): Memperingati HUT Ke-75 Persatuan Guru Republik Indonesia (PGRI) dan Hari Guru Nasional Tahun 2020 Tingkat Kota Bandarlampung, Wali Kota setempat Herman HN mengimbau guru, pendidik, dan tenaga kependidikan agar selalu menjaga kekompakan dalam meningkatkan mutu pendidikan.

\”Semoga guru di Bandarlampung kompak bekerja sama bagaimana pendidikan anak-anak di Bandarlampung harus lebih meningkat lagi. Termasuk iman takwanya lebih baik lagi ke depan,\” kata Herman HN usai upacara peringatan yang dipusatkan di SMP Negeri 23 Bandarlampung, Selasa (24/11).

Selama menjabat sebagai Wali Kota Bandarlampung dua periode, Herman HN mengatakan pendidikan di Kota Tapis Berseri mengalami peningkatan baik dari segi kualitas maupun infrastruktur.

\”Pendidikan di Bandarlampung sudah cukup baik, bagus, dulu sebelum saya duduk sebagai Wali Kota, sekarang sudah naik. Semua sarana prasarana seperti gedung sekolah saya perbaiki semua,\” ujar dia.

Baca Juga  Education Tour 2019 Diikuti 550 Pelajar

Ketua PGRI Kota Bandarlampung Yuni Hermanto mengapresiasi bantuan Wali Kota Herman HN dalam memperingati HUT Ke-75 PGRI dan Hari Guru Nasional Tahun 2020.

\”Sebagai wujud PGRI Perduli anak yatim dan duafa, panitia telah menghimpun bantuan sosial yang berasal dari Wali Kota Bandarlampung, para donatur, guru, pendidik, dan tenaga kependidikan se-Bandarlampung,\” kata Yuni.

Bantuan sosial yang telah terkumpul di antaranya; beras 8.442 Kg, minyak goreng 546 liter, mie instan 40 kardus, gula 200 Kg.

Bantuan sosial tersebut akan disalurkan ke 40 panti asuhan, petugas kebersihan, anak yatim piatu, dan kaum duafa di Bandarlampung.

\”Terimakasih kepada Bapak Wali Kota Herman HN atas bantuan dan dukungannya,\” ujar dia.

Bantuan sosial diserahkan ke rumah yatim piatu dimana setiap kecamatan diberi jatah 2 untuk 40 rumah yatim. Kemudian untuk kaum duafa berjumlah 200 orang, penyapu jalan 100 orang.

Baca Juga  Dunia Laut Underpass Unila Mulai Digarap

\”Dan yang masih tersisa akan kami bagikan kepada penjaga sekolah yang memang betul-betul tidak mampu. Umumnya penjaga sekolah ini kan berdagang, tapi selama Covid-19 kantin tidak buka, jadi mereka terdampak juga,\” katanya.

Peringatan HUT Ke-75 PGRI dan Hari Guru Nasional dengan tema \”Kreatifitas dan Dedikasi Guru Menuju Indonesia Maju\” bertujuan untuk mengenang, menghormati, dan meneladani jasa dan perjuangan para guru, baik sebagai pendidik, pejuang pendidikan dalam menanamkan jiwa dan semangat kebangsaan yang bermartabat.

\”Peran guru sangat penting sebagai manusia yang berkarakter, kreatif, inovatif, dan berdedikasi menuju pendidikan yang bermutu dan bermartabat. PGRI terus berjuang memajukan pendidikan dan sebagai wadah perjuangan para guru, pendidik, dan tenaga kependidikan,\” ujar Yuni.

Peringatan ini diharapkan mampu meningkatkan kesadaran dan kepedulian masyarakat akan pentingnya kedudukan dan peran strategis guru dan tenaga kependidikan dalam membangun karakter bangsa, mendorong terwujudnya guru yang profesional dan sejahtera.

Baca Juga  PGRI Bandarlampung Bagikan 1.300 Paket Sembako di Hari Guru

Dalam rangka memperingati HUT Ke-75 PGRI dan Hari Guru Nasional Tahun 2020 serangkaian kegiatan telah dan akan digelar hingga pada perayaan puncak 28 November mendatang.

Di antaranya melaksanakan kegiatan webinar PGRI pada 17 November yang diikuti 500 peserta, pembagian bantuan sosial untuk anak yatim dan kaum duafa pada 24 November secara simbolis.

Upacara HUT Ke-75 PGRI dan Hari Guru Nasional pada 25 November secara virtual di SMPN 1 Bandarlampung.

Sosialisasi Pemilih Pemuda Pemula Pilkada kerja sama PGRI, Dewan Pendidikan, dan KPU Bandarlampung pada 26 November di Universitas Muhammadiyah Lampung, dan Upacara Puncak HUT Ke-75 PGRI dan Hari Guru Nasional tingkat pusat pada 28 November secara virtual. (Josua)

Berita Terkait

Rahmat Mirzani Djausal: Politik Uang adalah Musuh Utama Demokrasi yang Harus Kita Lawan Bersama
Teguh Endaryanto Nakhodai PERHEPI Bandar Lampung
PWRI Lampung Gelar Pelatihan Jurnalistik Bangun Profesionalisme Wartawan
Pj. Gubernur Lampung Samsudin Tinjau Kesiapan Buffer Stock, Pastikan Kebutuhan Masyarakat Saat Terjadi Bencana
Pemprov Lampung Ikuti Rapat Koordinasi Pengendalian Inflasi dan Antisipasi Bencana Hidrometeorologi
IPM Lampung Timur dan Kota Metro ‘Lampu Kuning’
Bawaslu Lampung Terima Kunjungan Kerja Pj. Gubernur Terkait Kesiapan Pengawasan Pilkada Serentak 2024
Lampung Urutan 28 dari 34 Provinsi dalam Kualitas Pelayanan Publik

Berita Terkait

Rabu, 20 November 2024 - 13:39 WIB

Belasan Personel Polres Pringsewu Terima Penghargaan Khusus

Senin, 18 November 2024 - 19:24 WIB

Sinergi PWI-Polres Pringsewu Wujudkan Keterbukaan Informasi Kredibel dan Akuntabel

Senin, 18 November 2024 - 16:39 WIB

Polres Pringsewu Ajak Masyarakat Tolak Politik Uang di Pilkada Serentak 2024

Jumat, 15 November 2024 - 19:18 WIB

Terobosan Bidang Kesehatan Stem Cell dan Kanker, Pemkab Pringsewu Jalin Kerjasama dengan SCCR Indonesia

Jumat, 15 November 2024 - 13:06 WIB

Aksi Sosial Jajaran PWI Pringsewu Berbagi 150 Nasi Bungkus di RSUD

Kamis, 14 November 2024 - 16:36 WIB

Polres Pringsewu Akan Tindak Tegas Politik Uang dan Politik Identitas

Kamis, 14 November 2024 - 16:31 WIB

Pekon Panggungrejo Ikuti Penilaian Kampung Pancasila Tingkat Nasional

Rabu, 13 November 2024 - 18:22 WIB

Polres Pringsewu Amankan Kampanye Pilkada 2024

Berita Terbaru

Penjabat bupati Lampung Barat, Nukman memimpin rakor DESK Pilkada di aula Pesagi, Kamis (21/11).

Lampung Barat

Jelang Pilkada, Nukman Pimpin Rakor DESK

Kamis, 21 Nov 2024 - 17:11 WIB

Tanggamus

Direktur PT FBA Seret 2 Tersangka Baru Kasus Korupsi

Kamis, 21 Nov 2024 - 16:47 WIB

Bandarlampung

Teguh Endaryanto Nakhodai PERHEPI Bandar Lampung

Kamis, 21 Nov 2024 - 16:45 WIB

Tanggamus

Kejari Tanggamus Musnahkan Barang Bukti yang Telah Inkracht

Kamis, 21 Nov 2024 - 15:41 WIB