KPU Bandarlampung Simulasi Pungut Hitung Suara 21 November

Redaksi

Rabu, 18 November 2020 - 18:09 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Anggota KPU Bandarlampung Divis Teknis dan Humas, Fery Triatmojo. Foto: Netizenku.com

Anggota KPU Bandarlampung Divis Teknis dan Humas, Fery Triatmojo. Foto: Netizenku.com

Bandarlampung (Netizenku.com): KPU Kota Bandarlampung akan menggelar simulasi pemungutan dan penghitungan suara pada Sabtu (21/11) mendatang di Kantor KPU setempat.

Ketua Divisi Teknis dan Humas KPU Bandarlampung, Fery Triatmojo, mengatakan seluruh kegiatan simulasi mulai dari penamaan TPS, jumlah pemilih, dan nama calon ditentukan oleh KPU RI, termasuk perlengkapan logistik yang akan digunakan.

\”Desain calon, surat suara, dan formulir dari KPU RI. Jadi bukan 3 calon seperti yang di kota, dan bukan nama salah satu TPS yang ada di kota,\” kata Fery saat dihubungi, Rabu (18/11).

Baca Juga  Permohonan Ike Edwin-Zam Zanariah Ditolak Seluruhnya

Pihak KPU Kota mempersiapkan pemilih di TPS, kemudian penyelenggara KPPS.

\”Petugasnya nanti dari PPK, petugas PPK kita persiapkan menjadi petugas simulator KPPS saat Bimtek Sirekap pada Jumat (20/11) malam,\” ujar dia.

Sementara jumlah mata pilih yang akan mengikuti simulasi sebanyak 302 orang sesuai jumlah DPT per-TPS di Bandarlampung, 275-302 orang.

Baca Juga  Lapor Sumbangan Dana Kampanye Lewat 31 Oktober, Paslon Didiskualifikasi

TPS simulasi juga akan didesain sama persis dengan TPS pada saat hari H sesuai ketentuan dengan ukuran 8×10 meter plus bilik khusus.

\”Bilik khusus untuk pemilih yang suhu tubuhnya di atas 37,3 derajat Celcius, nanti keluar dari pintu yang berbeda, itu akan kita simulasikan,\” katanya.

Simulasi ini, lanjut Fery, untuk menguji kesiapan KPU dalam mengimplementasikan aplikasi Sirekap dan penerapan Protokol Kesehatan Covid-19 di TPS, dan memprediksi pelaksanan pemungutan suara 9 Desember.

Baca Juga  Tokoh PDIP: Kita Pancasila, Pancasila Kita Semua..

\”TPS simulasi akan dibuka sama dengan TPS pada hari H pukul 07.00-13.00 WIB dengan mengundang masyarakat sekitar sesuai DPT dan penyelenggara di tingkat PPK dan PPS. Simulasi di tanggal 21 November itu targetnya uji coba Sirekap dan simulasi protokol kesehatan di TPS,\” tutup dia. (Josua)

Berita Terkait

Rahmat Mirzani Djausal dan Jihan Nurlela Gelar Acara Meriah untuk Masyarakat
Rahmat Mirzani Djausal: Politik Uang adalah Musuh Utama Demokrasi yang Harus Kita Lawan Bersama
Konser Kampanye Mirza-Jihan dan Bunda Eva Berlangsung Meriah Meski Diguyur Hujan
Pelepasan Ekspor Perdana Biostimulan ke Jepang, Rahmat Mirzani Dorong Swasembada Pupuk untuk Petani Lampung
Kampanye Akbar Mirza Jihan di PKOR Way Halim Meriah dengan Kehadiran Artis dan Tokoh Lampung
Kampanye Akbar Mirza Jihan di PKOR Way Halim Meriah dengan Kehadiran Artis dan Tokoh Lampung
“Riang 2 Gembira” Dibanjiri Warga Tanggamus
Relawan Bela Budaya Gelorakan Dukungan untuk Mirza-Jihan di Lampung Timur

Berita Terkait

Kamis, 21 November 2024 - 16:47 WIB

Direktur PT FBA Seret 2 Tersangka Baru Kasus Korupsi

Kamis, 21 November 2024 - 15:41 WIB

Kejari Tanggamus Musnahkan Barang Bukti yang Telah Inkracht

Senin, 18 November 2024 - 11:57 WIB

KPU Tanggamus Helat Simulasi Pemungutan dan Penghitungan Suara Pilkada

Sabtu, 16 November 2024 - 17:49 WIB

Cabup Saleh Asnawi Kukuhkan 2.800 Tim Jalan Lurus Perubahan di Tiga Kecamatan

Sabtu, 16 November 2024 - 17:11 WIB

Kasatreskrim: Transaksi Judol Togel di Wonosobo Capai Rp25 Jutaan/Bulan

Sabtu, 16 November 2024 - 16:43 WIB

Gerak Cepat, Polres Tanggamus Berantas Judi Online

Jumat, 15 November 2024 - 17:07 WIB

Ribuan Tim Pemenangan Jalan Lurus Perubahan Kotaagung Dikukuhkan

Kamis, 14 November 2024 - 21:28 WIB

Paslon 02 Kian Mantap Raih Kemenangan di Pilkada Tanggamus

Berita Terbaru

Tulang Bawang Barat

Kwarcab Gerakan Pramuka Tubaba Gelar KPDK

Jumat, 22 Nov 2024 - 20:13 WIB

Pringsewu

Kapolres Pringsewu Turut Andil pada Agenda PWI Berbagi

Jumat, 22 Nov 2024 - 16:11 WIB

Pringsewu

Marindo Pimpin Persatuan Insinyur Indonesia Kabupaten Pringsewu

Jumat, 22 Nov 2024 - 15:36 WIB