Layanan CloudX Telkomsel Dukung Proses PJJ Kampus dan Sekolah di Lampung

Redaksi

Senin, 10 Agustus 2020 - 07:54 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Bandarlampung (Netizenku.com): Telkomsel terus bergerak maju untuk mendampingi masyarakat di setiap fase kehidupan, termasuk dalam menjalani adaptasi kebiasaan baru (AKB) di masa pandemi ini. Kini, sebagai dukungan penerapan proses pembelajaran jarak jauh (PJJ) di wilayah Provinsi Lampung, Telkomsel berkolaborasi dengan lima perguruan tinggi dan tujuh sekolah tingkat menengah atas yang ada di Lampung, dengan menghadirkan keunggulan akses layanan CloudX Conference untuk memberikan kenyamanan bagi para tenaga pengajar menjalankan proses PJJ. Langkah strategis ini juga merupakan dari kelanjutan komitmen Telkomsel untuk membangun upaya kolaboratif dengan para pemangku kepentingan, terutama di sektor pendidikan, dalam menghadapi masa penuh tantangan saat ini.

“Kolaborasi ini merupakan bentuk nyata kontribusi Telkomsel dalam mengakselerasi pemanfataan teknologi digital, guna mendukung aktivitas di segala sektor. Dengan pemanfaatan teknologi yang tepat, diharapkan akan meningkatkan produktivitas serta meneruskan perluasan inisiatif agar dapat membantu sektor pendidikan di Indonesia dan seluruh insan di dalamnya, untuk beradaptasi dan melewati masa-masa sulit seperti sekarang ini, dengan membangun literasi digital melalui pembelajaran virtual secara menyeluruh dan berkelanjutan,” ujar Direktur Sales Telkomsel, Ririn Widaryani.

Baca Juga  Eva Dwiana Beri Penghargaan kepada Tim Satgas Covid-19 dan Nakes

Kelima kampus dan tujuh sekolah di Lampung yang berkolaborasi bersama Telkomsel antara lain Universitas Lampung, Politeknik Negeri Lampung, Institut Teknologi Sumatera, Politeknik Kesehatan Tanjung Karang, Institut Agama Islam Negeri Metro, SMAN 1 dan SMAN 3 Bandarlampung, MTSN 1 Bandarlampung, SMA YP UNILA, SMA Al Kautsar Bandarlampung, SMK Budi Karya, serta Sekolah SUPM Negeri Kota Agung.

Dengan kolaborasi ini, tersedia kemudahan fitur video conference melalui layanan CloudX Conference yang dapat dimanfaatkan dan dapat diakses hingga 100 peserta didik, dalam menunjang proses PJJ selama masa transisi beradaptasi dengan kebiasaan baru. Selain itu, Telkomsel juga memberikan pelatihan khusus terkait pemanfaatan platform layanan CloudX Conference kepada puluhan guru dan dosen institusi pendidikan terkait.

Baca Juga  Masih Maraknya Kasus Perdagangan Orang, Pemprov Kembali Bentuk Tim Gugus Tugas

Untuk menambah kemudahan dalam menjalankan proses PJJ, Telkomsel juga menghadirkan paket kuota data khusus untuk para tenaga pengajar, yakni Society Package, yang dapat dinikmati para guru dan dosen untuk menjalankan aktivitas digitalnya dengan biaya paket yang lebih terjangkau.

Sejak awal masa pandemi Covid-19 hingga saat ini diberlakukannya penerapan PJJ di sejumlah wilayah di Indonesia, Telkomsel secara konsisten terus berupaya untuk dapat menghadirkan ragam produk dan layanan yang dapat dimanfaatkan dalam mendukung aktivitas masyarakat dari rumah. Untuk sektor pendidikan, Telkomsel telah bekerja sama dengan para penyedia platform layanan e-learning, ratusan perguruan tinggi di Indonesia, pemangku kepentingan di pemerintah seperti Kemenag RI dan Kemendikbud, dengan menghadirkan kemudahan akses layanan e-learning, situs kampus dan situs pembejaran online yang dikelola Kemendikbud.

Baca Juga  Tingkatkan Mutu Pelayanan, RSUDAM Gelar In House Training PMPK

“Telkomsel berharap solusi kolaborasi ini dapat memberikan dampak positif yang nyata bagi seluruh elemen di perguruan tinggi dan sekolah di Lampung untuk senantiasa terhubung dan menjalani kegiatan PJJ. Telkomsel pun mengajak pemangku kepentingan lainnya untuk bersama-sama memperkuat upaya kolaboratif ini sebagai bagian dari cara perusahaan dalam memaknai usia ke-25 dengan terus bergerak maju bersama Indonesia. Semoga, kita semua selalu dalam keadaan sehat dan bersama-sama dapat beradaptasi dengan kebiasaan baru ini dengan baik,” tutup Ririn. (Leni)

Berita Terkait

DPP PROJO Berikan Dukungan Penuh kepada Pasangan Mirza-Jihan untuk Pilgub Lampung 2024
Mirza Komitmen Terhadap Perkembangan Olahraga Billiard, Ayo Ikuti Turnamennya
Hari Pelanggan Nasional, PLN Nyalakan Listrik Gratis di Pesisir Barat dan Mesuji
Triwulan II 2024, Inflasi di Provinsi Lampung Konsisten Terjaga
Kemiskinan di Lampung PR Besar Gubernur Terpilih
Dua Cagub Jalani Tes Kesehatan, Ini Tahapan Berikutnya!
KPU Ingatkan Petahana Harus Cuti, Apa Kabar Bunda Eva?
Arinal Masih Ketua Golkar Lampung, Seno Bagaskoro: PDIP Bukan Partai ‘Domplengan’

Berita Terkait

Jumat, 6 September 2024 - 13:13 WIB

Peduli Sesama, Polres Lamteng Berikan Bansos untuk Warga Membutuhkan

Senin, 2 September 2024 - 15:54 WIB

Staf Ahli Bidang Pemerintahan, Hukum dan Politik Hadiri HUT ke-66 Dusun Sriwaluyo II

Kamis, 22 Agustus 2024 - 20:35 WIB

OJK-Polda Lampung Edukasi Bhabinkamtibmas Bahaya Aktifitas Keuangan Ilegal

Jumat, 16 Agustus 2024 - 17:59 WIB

Musa Ahmad Kukuhkan 40 Anggota Paskibraka Lampung Tengah

Jumat, 16 Agustus 2024 - 17:38 WIB

Sambut Hari Jadi Polwan ke-76, Polres Lampung Tengah Gelar Bhakti Kesehatan

Kamis, 15 Agustus 2024 - 15:17 WIB

Kapolres Lampung Tengah Pimpin Lat Pra Ops Mantap Praja Krakatau 2024

Selasa, 23 Juli 2024 - 20:36 WIB

Operasi Patuh Krakatau 2024, Polres Lampung Tengah Gelar Sidang di Tempat

Kamis, 18 Juli 2024 - 15:06 WIB

Rusmandi Buka Visitasi Evaluasi Pelaksanaan Statistik Sektoral Lamteng

Berita Terbaru

Tulang Bawang Barat

Novianti-Ana Hadiri Pengajian Rutin PC Muslimat NU di Islamic Centre Tubaba

Sabtu, 7 Sep 2024 - 19:27 WIB

Lampung Tengah

Peduli Sesama, Polres Lamteng Berikan Bansos untuk Warga Membutuhkan

Jumat, 6 Sep 2024 - 13:13 WIB