54 Relawan Deklarasikan Dukungan untuk RMD

Luki Pratama

Minggu, 23 Juni 2024 - 16:32 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

54 organ relawan deklarasikan RMD. Foto: Humas.

54 organ relawan deklarasikan RMD. Foto: Humas.

Lampung Timur (Netizenku.com): Sebanyak 54 organisasi relawan pendukung Rahmat Mirzani Djausal (RMD) berkumpul di Kecamatan Pekalongan, Lampung Timur, untuk melakukan deklarasi pemenangan RMD sebagai Gubernur Lampung pada Pemilihan Gubernur (Pilgub) Lampung tahun 2024.

Acara ini diinisiasi oleh Gerakan Cinta Prabowo (GCP) Provinsi Lampung dan didukung penuh oleh Ketua Umum Pimpinan Pusat GCP, Iwan Kurniawan.

“Sebagai relawan yang tegak lurus kepada Bapak Prabowo Subianto, kami mendukung penuh RMD untuk menjadi Gubernur Lampung periode 2024–2029,” kata Iwan Kurniawan melalui pernyataan persnya, Minggu (23/6).

Baca Juga  Pemkot Kejar Utang, Pemprov Siap Penuhi Panggilan Dewan

Hal ini dilakukan lantaran RMD secara langsung dinyatakan oleh Prabowo sebagai gubernur pilihannya untuk masyarakat Lampung.

Untuk itu, pihaknya sepenuh hati mengajak para relawan dan seluruh masyarakat Lampung untuk bersama-sama memilih RMD pada Pilgub Lampung yang akan dilaksanakan pada tanggal 27 November 2024.

Deklarasi dukungan yang diselenggarakan di Sekretariat Gerakan Cinta Prabowo Korwil Provinsi Lampung ini dihadiri langsung oleh Rahmat Mirzani Djausal dan lebih dari 500 peserta dari 24 kecamatan di Kabupaten Lampung Timur.

Baca Juga  FGD AMSI, Guru Besar Unila Rekomendasi Literasi Digital di Sekolah

Selain dihadiri oleh 54 organ relawan se-Provinsi Lampung, acara tersebut juga melibatkan beberapa komunitas, tokoh pemuda, dan tokoh masyarakat se-Lampung Timur.

Dalam pidato politiknya, calon gubernur Lampung, RMD, menyatakan Provinsi Lampung pada Pilpres 2024 merupakan salah satu lumbung suara bagi Prabowo Subianto dengan kemenangan sekitar 70%.

Kemenangan tersebut diiringi oleh harapan besar masyarakat Lampung agar program Prabowo sebagai Presiden RI ke depan dapat segera terwujud di Provinsi Lampung.

Baca Juga  Riana Sari Arinal  Halalbihalal Virtual bersama Ketua TP PKK dan Dharma Wanita Persatuan se-Lampung

Pilihan Prabowo kepada dirinya untuk menjadi Gubernur Lampung adalah untuk menjawab harapan besar masyarakat Lampung agar provinsi ini dapat lebih maju dan sejahtera.

“Saya tentu mengucapkan terima kasih kepada seluruh organ relawan dan masyarakat Lampung Timur atas acara deklarasi ini. Saya berjanji akan memegang teguh amanat masyarakat Lampung untuk membawa Provinsi Lampung menjadi jauh lebih baik daripada hari ini,” tutup RMD dalam pidatonya. (Luki)

Berita Terkait

Ekonomi Lampung Berpacu di Sisa Waktu
AWG Biro Lampung Kibarkan Bendera Indonesia Palestina di Selat Sunda
IPM Provinsi Lampung 2024 Sebesar 73,13 Tumbuh Terjaga 0,65-0,69 Poin
Ombudsman Vonis Pelayanan Publik Lampung Kualitas Sedang
Belasan Pj Kepala Daerah akan Diganti, Menyasar ke Lampung?
Oking Ganda Miharja: Wakil Tuhan Kok Korupsi
Prabowo = Arinal?
Arinal Menolak Jadi Raja Tega

Berita Terkait

Rabu, 20 November 2024 - 13:39 WIB

Belasan Personel Polres Pringsewu Terima Penghargaan Khusus

Senin, 18 November 2024 - 19:24 WIB

Sinergi PWI-Polres Pringsewu Wujudkan Keterbukaan Informasi Kredibel dan Akuntabel

Senin, 18 November 2024 - 16:39 WIB

Polres Pringsewu Ajak Masyarakat Tolak Politik Uang di Pilkada Serentak 2024

Jumat, 15 November 2024 - 19:18 WIB

Terobosan Bidang Kesehatan Stem Cell dan Kanker, Pemkab Pringsewu Jalin Kerjasama dengan SCCR Indonesia

Jumat, 15 November 2024 - 13:06 WIB

Aksi Sosial Jajaran PWI Pringsewu Berbagi 150 Nasi Bungkus di RSUD

Kamis, 14 November 2024 - 16:36 WIB

Polres Pringsewu Akan Tindak Tegas Politik Uang dan Politik Identitas

Kamis, 14 November 2024 - 16:31 WIB

Pekon Panggungrejo Ikuti Penilaian Kampung Pancasila Tingkat Nasional

Rabu, 13 November 2024 - 18:22 WIB

Polres Pringsewu Amankan Kampanye Pilkada 2024

Berita Terbaru

Penjabat bupati Lampung Barat, Nukman memimpin rakor DESK Pilkada di aula Pesagi, Kamis (21/11).

Lampung Barat

Jelang Pilkada, Nukman Pimpin Rakor DESK

Kamis, 21 Nov 2024 - 17:11 WIB

Tanggamus

Direktur PT FBA Seret 2 Tersangka Baru Kasus Korupsi

Kamis, 21 Nov 2024 - 16:47 WIB

Bandarlampung

Teguh Endaryanto Nakhodai PERHEPI Bandar Lampung

Kamis, 21 Nov 2024 - 16:45 WIB

Tanggamus

Kejari Tanggamus Musnahkan Barang Bukti yang Telah Inkracht

Kamis, 21 Nov 2024 - 15:41 WIB