15 Kab/Kota se-Lampung Terapkan PPKM Level 3 dan 4

Redaksi

Selasa, 27 Juli 2021 - 13:04 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Peta Rasio Kerentanan Penduduk Provinsi Lampung terhadap Covid-19. Sumber: Ditjen Dukcapil Kemendagri.

Peta Rasio Kerentanan Penduduk Provinsi Lampung terhadap Covid-19. Sumber: Ditjen Dukcapil Kemendagri.

Bandarlampung (Netizenku.com): Pemerintah pusat menerapkan Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) Level 3 dan 4 di Provinsi Lampung, 26 Juli hingga 2 Agustus 2021. Dari 15 kabupaten/kota se-Lampung, terdapat 14 kabupaten/kota yang menerapkan PPKM Level 3 dan satu daerah PPKM Level 4 yakni Kota Bandarlampung.

PPKM Level 3 di 14 kabupaten/kota diatur dalam Instruksi Gubernur Lampung Nomor 11 Tahun 2021 tertanggal 26 Juli 2021 tentang PPKM Pada Kriteria Level 3 Serta Mengoptimalkan Posko Penanganan Covid-19 di Tingkat Desa dan Kelurahan Untuk Pengendalian Penyebaran Covid-19 di Provinsi Lampung.

PPKM Level 4 di Kota Bandarlampung diatur dalam Instruksi Gubernur Lampung Nomor 10 Tahun 2021 tentang PPKM Pada Kriteria Level 4 Covid-19 di Provinsi Lampung.

Baca Juga  PPKM Darurat, Pemkot Targetkan 2.333 Tes Per Hari

Dalam instruksi disebutkan gubernur berwenang mengalihkan alokasi kebutuhan vaksin dari kabupaten/kota yang berlebihan alokasi vaksin kepada kabupaten/kota yang kekurangan alokasi vaksin.

Bupati dan Wali Kota diminta melarang setiap bentuk aktivitas yang dapat menimbulkan kerumunan dan didukung penuh oleh TNI/Polri dan Kejaksaan dalam mengoordinasikan dan mengawasi pelaksanaan PPKM.

“Penguatan 3T (Testing, Tracing, Treatment) perlu terus diterapkan,” kata Arinal Djunaidi dalam surat instruksinya.

Gubernur menargetkan banyaknya testing bagi warga yang bergejala dan kontak erat di 14 kabupaten/kota yang menerapkan PPKM Level 3 yaitu:

Kota Metro (369) test perhari, Kabupaten Lampung Barat (659), Kabupaten Lampung Selatan (2.208), Kabupaten Lampung Tengah (2.789), Kabupaten Lampung Timur (2.274), Kabupaten Lampung Utara (1.332), Kabupaten Mesuji (433), Kabupaten Pesawaran (971), Kabupaten Pesisir Barat (337), Kabupaten Pringsewu (871), Kabupaten Tanggamus (1.307), Kabupaten Tulang Bawang (990), Kabupaten Tulangbawang Barat (594), dan Kabupaten Way Kanan (983) test perhari.

Baca Juga  Lestarikan Hutan, KTH Sukawera Apresiasi ANTARA Lampung

Untuk wilayah PPKM Level 4, Kota Bandarlampung ditargetkan testing 2.333 orang perhari bagi yang bergejala dan kontak erat.

Gubernur menginstruksikan agar tracing dilakukan sampai mencapai lebih dari 15 kontak erat perkasus konfirmasi.

“Setelah diidentifikasi, kontak erat harus segera diperiksa dan karantina perlu dijalankan. Jika hasil pemeriksaan positif maka perlu dilakukan isolasi. Jika hasil pemeriksaan negatif maka perlu dilanjutkan karantina,” ujar Arinal dalam instruksinya.

Baca Juga  Surat Terbuka Kepada Gubernur Lampung Soal Pengendalian Covid-19

Pada hari kelima karantina, perlu dilakukan pemeriksaan kembali untuk melihat apakah virus terdeteksi setelah/selama masa inkubasi.

Jika negatif maka pasien dianggap selesai karantina dan treatment perlu dilakukan dengan komprehensif sesuai dengan berat gejala.

“Hanya pasien bergejala sedang, berat, dan kritis yang perlu dirawat di rumah sakit. Isolasi perlu dilakukan dengan ketat untuk mencegah penularan,” kata Gubernur.

Selain pengaturan PPKM, Gubernur juga meminta Pemerintah Kabupaten/Kota hingga tingkat desa dan kelurahan mengintensifkan disiplin protokol kesehatan dan upaya penanganan kesehatan dengan membagikan masker. (Josua)

Berita Terkait

DPP PROJO Berikan Dukungan Penuh kepada Pasangan Mirza-Jihan untuk Pilgub Lampung 2024
Mirza Komitmen Terhadap Perkembangan Olahraga Billiard, Ayo Ikuti Turnamennya
Hari Pelanggan Nasional, PLN Nyalakan Listrik Gratis di Pesisir Barat dan Mesuji
Triwulan II 2024, Inflasi di Provinsi Lampung Konsisten Terjaga
Kemiskinan di Lampung PR Besar Gubernur Terpilih
Dua Cagub Jalani Tes Kesehatan, Ini Tahapan Berikutnya!
KPU Ingatkan Petahana Harus Cuti, Apa Kabar Bunda Eva?
Arinal Masih Ketua Golkar Lampung, Seno Bagaskoro: PDIP Bukan Partai ‘Domplengan’

Berita Terkait

Jumat, 6 September 2024 - 13:13 WIB

Peduli Sesama, Polres Lamteng Berikan Bansos untuk Warga Membutuhkan

Senin, 2 September 2024 - 15:54 WIB

Staf Ahli Bidang Pemerintahan, Hukum dan Politik Hadiri HUT ke-66 Dusun Sriwaluyo II

Kamis, 22 Agustus 2024 - 20:35 WIB

OJK-Polda Lampung Edukasi Bhabinkamtibmas Bahaya Aktifitas Keuangan Ilegal

Jumat, 16 Agustus 2024 - 17:59 WIB

Musa Ahmad Kukuhkan 40 Anggota Paskibraka Lampung Tengah

Jumat, 16 Agustus 2024 - 17:38 WIB

Sambut Hari Jadi Polwan ke-76, Polres Lampung Tengah Gelar Bhakti Kesehatan

Kamis, 15 Agustus 2024 - 15:17 WIB

Kapolres Lampung Tengah Pimpin Lat Pra Ops Mantap Praja Krakatau 2024

Selasa, 23 Juli 2024 - 20:36 WIB

Operasi Patuh Krakatau 2024, Polres Lampung Tengah Gelar Sidang di Tempat

Kamis, 18 Juli 2024 - 15:06 WIB

Rusmandi Buka Visitasi Evaluasi Pelaksanaan Statistik Sektoral Lamteng

Berita Terbaru

Tulang Bawang Barat

Novianti-Ana Hadiri Pengajian Rutin PC Muslimat NU di Islamic Centre Tubaba

Sabtu, 7 Sep 2024 - 19:27 WIB

Lampung Tengah

Peduli Sesama, Polres Lamteng Berikan Bansos untuk Warga Membutuhkan

Jumat, 6 Sep 2024 - 13:13 WIB