Lampung Timur (Netizenku.com): Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) Lampung Timur (Lamtim), mengusulkan Zaiful Bokhari sebagai calon bupati dan Siswanto sebagai calon wakil bupati karena dianggap paling aktif pada saat tahap proses penjaringan.
Ketua DPC PDIP Lamtim, Ali Johan, mengatakan sebelumnya sudah melakukan tahapan, mulai dari penjaringan pendaftaran di kantor DPC kabupaten kota di Indonesia yang akan mengikuti Pilkada.
Menurutnya, secara organisasi tugas Dewan Pimpinan Cabang diperintahkan oleh partai melakukan penjaringan dan menyeleksi berkas para calon yang mendaftar di PDIP dan sudah dilakukan, serta berita acara juga sudah dikirimkan kepada Dewan Pimpinan Pusat partai, melalui Dewan Pimpinan Daerah Provinsi Lampung.
\”Dari hasil tahap verifikasi file dan penyampaian visi-misi yang telah dilakukan nama Dawam dan Zaiful yang masih bertahan. Namun, dari hasil survei internal PDI Perjuangan, Zaiful memperoleh nilai tertinggi di antara calon yang lain. Kemudian pak Zaiful juga merupakan calon yang paling aktif pada saat tahap proses penjaringan. Maka pada pertemuan organisasi dengan jajaran DPD PDIP Lampung di Bandarlampung beberapa waktu yang lalu nama calon bupati yang akan diajukan ke DPP mengerucut menjadi hanya Zaiful Bokhari. Sedang untuk calon wakil bupati adalah Siswanto,\” ungkapnya.
Masih dikatakannya, untuk pertimbangan lainnya, bahwa Zaiful merupakan petahana yang telah memiliki pengalaman dalam memimpin.
\”Kita tahu bahwa beliau sudah menjabat sebagai wakil bupati dan saat ini jadi bupati. Yang jelas itu nama yang kita ajukan, namun untuk kepastian persetujuan yang akan direkomendasi untuk calon bupati masih menunggu keputusan dari DPP PDIP. Kita sama-sama menunggu saja keputusan rekomendasi dari ketua umum, kalau rekomendasinya sudah turun maka akan kami publikasikan,\” ungkapnya. (Nainggolan/leni)