Sepekan Isolasi Mandiri, Warga Lambar Belum Terima Bantuan Pemerintah

Redaksi

Senin, 25 Januari 2021 - 15:21 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Liwa (Netizenku.com): Gembar-gembor Pemkab Lampung Barat memberikan bantuan kepada masyarakat yang positif terpapar Covid-19, nyatanya hanya isapan jempol, pasalnya sampai satu pekan lebih ada warga yang dinyatakan positif belum menerima bantuan.

Saat dikonfirmasi, awalnya keluarga tersebut tidak mau memberikan keterangan terkait hal bantuan, karena merasa tidak enak dengan masyarakat di lingkungan tempat tinggalnya yang sudah 10 hari selalu menyalurkan bantuan untuk kebutuhan hidup sehari-hari.

\”Mohon maaf bang, terkait bantuan dari Pemkab sampai saat ini dalam bentuk apapun kami belum pernah menerima, tapi alhamdulillah warga lingkungan sini setiap hari memberikan bantuan untuk kebutuhan hidup kami,\” kata dia yang meminta namanya tidak di publikasikan.

Apalagi kata sumber yang sudah menjalani isolasi mandiri satu pekan lebih tersebut, dirinya selama ini untuk hidup hanya mengandalkan dari hasil buruh tani dan jualan keliling. Karena sesuai dengan imbauan pemerintah untuk tidak menjalankan aktivitas di luar rumah.

\”Kami ini keluarga tidak mampu, saya hanya buruh tani dan istri jualan keliling, bagaimana proses mengurus bantuan dari pemerintah kami tidak tahu, dan setelah dinyatakan positif kami tidak menjalankan aktivitas sesuai imbauan pemerintah,\” ujar dia.

Baca Juga  Lambar Pecahkan Rekor Renang Porprov IX

Terkait hal tersebut, ketika dikonfirmasi dengan kepala lingkungan di mana warga yang terpapar virus Covid-19 tersebut, mengaku sejak warganya dinyatakan positif dirinya langsung menyampaikan kepada pihak-pihak terkait, termasuk syarat-syarat yang diminta sudah dilengkapi.

\”Benar, sejak ada warga kita yang dinyatakan positif, kami langsung laporan kepada pihak-pihak terkait, termasuk melengkapi semua syaratnya, seperti administrasi kependudukan. Tetapi saya juga heran sampai saat ini belum ada bantuan yang mereka terima,\” kata dia.

Baca Juga  Pastikan Ujian Lancar, Sekda Tinjau Tes CPNS Langsung

Karena keluarga tersebut dari golongan kurang mampu, kata Kaling yang minta namanya dirahasiakan untuk menutupi identitas warga yang terpapar, mengajak seluruh warga lingkungan untuk memberikan bantuan untuk membantu memenuhi kebutuhan hidup sehari-hari.

\”Alhamdulillah, kalau untuk kebutuhan hidup mereka masyarakat kami sudah bergotong-royong memberikan bantuan, dan kami juga sudah menyampaikan supaya selama isolasi mandiri untuk tetap menjalankan protokol kesehatan, serta tidak beraktivitas ke luar rumah, dan warga sekitar akan tetap memberikan sumbangan secara sukarela,\” tandasnya. (Iwan/len)

Berita Terkait

Dua Tokoh Ambil Formulir Pendaftaran Calon Kepala Daerah di PDI Perjuangan
Warga Tembelang Temukan Jejak Harimau Sumatera Kelilingi Kandang Sapi
PS Siliwangi-TP Sriwijaya Dukung Mukhlis Basri Maju Pilgub Lampung
48 Siswa SMA Negeri 1 Liwa Lolos SNBP
Tribal Bandarlampung Jelajahi Jalur Trajang Lambar, Ini Rutenya
Edi Novial-Mad Hasnurin, Sepakat Nyawa Manusia Lebih Berharga dari Harimau
Teror Harimau di Suoh, MB Minta Penanganan Cepat
Bambang Kusmanto Kantongi Suara Terbanyak Dapil Lambar 1

Berita Terkait

Jumat, 19 April 2024 - 12:30 WIB

Cuaca Lampung Diprediksi Berawan-Hujan Ringan, Aman untuk Penyeberangan

Kamis, 18 April 2024 - 21:58 WIB

Umar Ahmad dan Sinyalemen Dukungan PDI Perjuangan

Kamis, 18 April 2024 - 19:49 WIB

DPD PDI Perjuangan Santai Tanggapi Rumor Umar Ahmad-Edi Irawan

Kamis, 18 April 2024 - 13:38 WIB

Lampung Memperkaya Kalender Pariwisata dengan 90 Kegiatan Tahun 2024

Kamis, 18 April 2024 - 12:42 WIB

6 Trayek Baru Angkutan Perintis Lampung Diajukan

Rabu, 17 April 2024 - 20:26 WIB

Musim Selancar, Disparekraf Lampung Klaim Telah Lakukan Koordinasi

Rabu, 17 April 2024 - 19:47 WIB

Arinal Apresiasi Komitmen ASN Lampung Pasca Libur Lebaran

Rabu, 3 April 2024 - 07:36 WIB

Perpusda Lampung Merabah Desa 

Berita Terbaru

Tulang Bawang Barat

Tubaba Beri Bantuan Jamban Sehat di Tumijajar

Jumat, 19 Apr 2024 - 10:33 WIB

Mantan Bupati Kabupaten Tubaba, Umar Ahmad. Foto: Ist.

Lampung

Umar Ahmad dan Sinyalemen Dukungan PDI Perjuangan

Kamis, 18 Apr 2024 - 21:58 WIB

Direktur Eksekutif YKWS, Febrilia Ekawati. Foto: Arsip.

Bandarlampung

YKWS: Banjir di Balam Bukan Semerta Bencana Alam

Kamis, 18 Apr 2024 - 21:32 WIB