Lampung Barat (Netizenku.com): Sanggar Seni Setiwang Lampung Barat (Lambar) di bawah binaan Partinia Saka Parosil Mabsus kembali menorehkan prestasi yang membanggakan.
Dari 15 kabupaten/kota di Lampung yang mengikuti Karnaval Budaya Lampung dalam rangka Festival Krakatau Tahun 2018, kontingen Lambar meraih predikat juara I. Sementara pada Tapis Carnival (Busana Etnic) Lambar mendapat predikat terbaik ke-III.
Kasi Atraksi dan Daya Tarik Wisata didampingi Kabid Pariwisata Marzuk menjelaskan, kontingen Lambar berkekuatan 50 orang mengangkat tema besar \”Siger\” yang merupakan mahkota tradisional masyarakat Lampung.
\”Alhamdulillah mahkota utama masyarakat Lampung berupa Siger mampu memukau ribuan masyarakat yang datang menyaksikan secara langsung dan mendapat penilaian terbaik dari dewan juri,\” kata Endang, Senin (27/8).
Menurut Endang, walaupun kontingen yang dikirim Lambar pada event tahunan tersebut tidak dalam jumlah besar, tetapi mampu menyedot perhatian utama masyarakat, ini terlihat dari antusias warga baik saat sedang berjalannya parade maupun setelah acara selesai.
\”Saat parade berlangsung aplaus dari penonton yang hadir baik berupa tepuk tangan maupun decak kagum sangat terasa, dan ketika acara selesai banyak warga yang meminta peserta dari Lambar untuk berfoto,\” jelas Endang.
Sementara kata dia, untuk katagori Tapis Carnival Lambar menampilkan karya terbaik Dedi Edwin yang merupakan designer asli Lambar yang selama ini sudah menghasilkan karya-karya terbaiknya.
\”Semua pakaian yang digunakan dalam Tapis Carnival merupakan karya putra asli Lambar Dedi Edwin, dan Alhamdulillah Lambar mendapat predikat terbaik ke-III di bawah Way Kanan dan Lampung Selatan yang masing-masing mendapat predikat I dan II,\” jelas Endang.
Terpisah, pembina Sanggar Seni Setiwang Lambar, Partinia Saka Parosil Mabsus, mengucapkan selamat dan terimakasih atas prestasi dan perjuangan kontingen Lambar pada dua event terkait pada Festival Krakatau 2018.
\”Alhamdulillah kontingen Lambar telah memberikan yang terbaik dengan berbagai prestasi yang sangat membanggakan, semoga sejumlah prestasi yang telah diraih akan lebih memotivasi untuk terus berkarya dalam upaya menuju \”Lampung Barat Hebat\”,\” kata Partinia.
Menurut ketua TP PKK Lambar ini, dirinya selalu menekankan pada Sanggar Setiwang untuk terus menggali potensi budaya Lambar yang sangat kaya dan beragam, serta wajib menampilkan karya-karya terbaik yang dihasilkan oleh putri-putri asli Lambar.
\”Budaya Lambar sangat banyak dan beragam itu menjadi indah dan menarik apabila diangkat dengan konsep yang baik. Dan yang harus ditampilkan merupakan karya dari putra-putri asli Lambar yang banyak memiliki bakat dan terbukti dari prestasi yang telah di capai,\” tukasnya. (Iwan)