Pengurus Wilayah Muhammadiyah (PWM) Lampung menggelar Darul Arqom dalam rangka mencetak kader tangguh, progresif, dan siap membawa perubahan nyata di masyarakat.
Lampung Barat (Netizenku.com): Kegiatan yang diikuti kader dari Lampung Utara, Way Kanan, Tulang Bawang Barat, dan Mesuji ini dibuka oleh Sekretaris PWM Lampung, Ma’ruf Abidin. Ia berharap seluruh peserta mengikuti kegiatan yang direncanakan berlangsung selama empat hari tersebut dengan sungguh-sungguh.
“Kegiatan yang dilaksanakan Majelis Pembinaan Kader dan Sumber Daya Insani (MPKSDI) PWM Lampung sangat penting dalam pembentukan kader Muhammadiyah yang berkarakter. Karena itu, ikuti semua materi yang disampaikan narasumber,” ujarnya.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO RESUME CONTENT
Ma’ruf menegaskan, dengan tantangan yang semakin tinggi, Muhammadiyah sebagai organisasi besar harus menyiapkan kader muda calon pemimpin yang berintegritas, intelektual, dan berkomitmen terhadap nilai-nilai dakwah.
“Kader Muhammadiyah harus siap menjawab tantangan zaman. Untuk menciptakan generasi berintegritas, intelek, dan berkomitmen terhadap dakwah, salah satunya disiapkan melalui Darul Arqom,” tambahnya.
Menurutnya, Lampung Barat dipilih sebagai lokasi Darul Arqom zona tiga agar warga Muhammadiyah setempat lebih sadar akan kelebihan wilayahnya. Sementara itu, peserta dari daerah lain dapat mengenal potensi Lampung Barat yang bisa dikembangkan di wilayah masing-masing.
“Ada pesan khusus yang ingin disampaikan kepada peserta, bahwa bersyukur bisa dimulai dari mengenal potensi daerah sendiri. Muhammadiyah adalah gerakan, dan dalam gerakan perlu ruang temu kader agar bisa saling bertukar ide serta merancang program bersama,” tandasnya. (*)








