Pringsewu Kirim Dua Wakil di Lomba Desa dan Kelurahan Tingkat Provinsi 2025

Suryani

Kamis, 19 Juni 2025 - 20:21 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Pekon Waringinsari Timur, Kecamatan Adiluwih, dan Kelurahan Pringsewu Timur, Kecamatan Pringsewu, terpilih mewakili Kabupaten Pringsewu dalam Lomba Desa dan Kelurahan Tingkat Provinsi Lampung Tahun 2025.

Pringsewu (Netizenku.com): Keduanya ditetapkan setelah melalui proses penilaian dan evaluasi yang dilakukan oleh Pemerintah Kabupaten Pringsewu bersama Tim Penilai Lomba Pekon/Kelurahan tingkat kabupaten.

Bupati Pringsewu, Riyanto Pamungkas, saat menerima kunjungan klarifikasi lapangan dari Tim Penilai Lomba Desa dan Kelurahan Provinsi Lampung, Kamis (19/6/2025), berharap keikutsertaan ini mampu mendorong peningkatan kompetensi pekon dan kelurahan dalam memberdayakan berbagai sektor yang ada.

Baca Juga  Sepuluh Personel Polres Pringsewu Terima Satya Lencana Pengabdian dari Presiden RI

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

“Selain sebagai ajang meningkatkan kreativitas, lomba ini juga menumbuhkan rasa memiliki dan kepedulian terhadap kemajuan pekon dan kelurahan,” ujar Riyanto. Kegiatan tersebut juga dihadiri Ketua TP-PKK Kabupaten Pringsewu, Rahayu Riyanto Pamungkas, beserta jajaran pemkab, DPRD, forkopimda, serta unsur kecamatan dan pekon/kelurahan setempat.

Baca Juga  Ditolak Mendekati Istri Korban, Pria Tusuk Pedagang di Pasar Sarinongko Pringsewu

Secara terpisah, Lurah Pringsewu Timur, Rifqi Nurdiansyah, mengungkapkan rasa bangganya karena kelurahan yang dipimpinnya terpilih mewakili Pringsewu di ajang provinsi.

“Keberhasilan ini adalah hasil kerja keras, dedikasi, dan sinergitas seluruh elemen masyarakat,” ujarnya.

Menurut Rifqi, lomba kelurahan bukan sekadar kompetisi, melainkan momentum strategis untuk mengevaluasi dan meningkatkan kualitas tata kelola pemerintahan, partisipasi masyarakat, serta inovasi pembangunan.

Baca Juga  Wakapolres dan Kasat Reskrim Polres Pringsewu Berganti, Ini Pejabat Barunya

Pihaknya juga berharap melalui lomba ini dapat memperoleh masukan serta bimbingan konstruktif dari tim penilai guna mendukung pengembangan kelurahan ke depan. (Reza)

Berita Terkait

Pemkab Pringsewu Dorong Hilirisasi Singkong Lewat Workshop Mocaf Berbasis Klaster Berkelanjutan
Bupati Pringsewu Tekankan Kepemimpinan Berbasis Amanah pada Seminar Kepala OPD
Bupati Pringsewu Dorong Karang Taruna Jadi Motor Penggerak Ekonomi Kreatif
Bupati Pringsewu Hadiri Pisah Sambut Kepala Kejaksaan Negeri
Hari Keempat, Tim Gabungan Perluas Area Pencarian Mbah Kaliman di Pringsewu
Sepuluh Personel Polres Pringsewu Terima Satya Lencana Pengabdian dari Presiden RI
Wabup Umi Laila Pimpin Rakercab XI Gerakan Pramuka Pringsewu 2026
Wabup Pringsewu Resmi Buka Festival Solosong Dangdut KOMDAP Se-Provinsi Lampung 2026

Berita Terkait

Senin, 26 Januari 2026 - 18:50 WIB

Prestasi Nasional, Lampung Selatan Raih Kategori “The Exciter” SDGs 2025

Sabtu, 24 Januari 2026 - 10:35 WIB

Lampung Selatan Raih Predikat “Sangat Baik” ITKP 2025

Minggu, 18 Januari 2026 - 13:36 WIB

Tindak Lanjut Pengawasan Tuntas, Pemkab Lamsel Tuai Apresiasi

Kamis, 15 Januari 2026 - 21:42 WIB

Bupati Egi Resmikan Jalan Kota Baru–Sinar Rejeki

Kamis, 8 Januari 2026 - 08:58 WIB

Kapolres Lamsel Terima Satyalancana Wira Karya dari Presiden RI

Selasa, 6 Januari 2026 - 20:26 WIB

Unik, Pelantikan Pejabat Eselon II Lampung Selatan Digelar di Ruang Terbuka

Selasa, 6 Januari 2026 - 20:19 WIB

Polres Lampung Selatan Siap Amankan Konferkab IX PWI

Senin, 5 Januari 2026 - 13:01 WIB

Pemkab Lamsel Tegaskan TPG ASN ke-13 Cair Januari 2026

Berita Terbaru

Lampung

DPRD Lampung Pastikan Tak Ada Irigasi Baru Tahun 2026

Selasa, 27 Jan 2026 - 15:03 WIB

Lampung

Inflasi Lampung Terkendali, Pemprov Waspadai Harga Pangan

Selasa, 27 Jan 2026 - 14:19 WIB