Pemkab Tubaba Beri Pelatihan Pengelolaan Perpustakaan

Redaksi

Rabu, 18 April 2018 - 14:07 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Tulangbawang Barat (Netizenku.com): Dinas Perpustaan Kabupaten Tulangbawang Barat (Tubaba) menggelar pelatihan petugas pengelola Perpustakaan Sekolah Dasar di balai Tiyuh Pulung Kencana, Kecamatan Tulangbawang Tengah, Rabu (18/4).

Kegiatan tersebut sebagai ujian agar tenaga pengelola perpustakaan mampu menjalankan pekerjaan atau pelayanannya secara baik dan benar.

Bupati Tubaba, Umar Ahmad mengatakan, pustakawan merupakan ujung tombak dalam pengelolaan dan penyediaan layanan informasi di perpustakaan, pengelolaan perpustakaan tidak hanya menghimpun serta mengelola bahan pustaka atau buku-buku tetapi memiliki ruang lingkup yang luas menyangkut seluruh aspek kehidupan.

\”Pengelolaan perpustakaan harus memenuhi beberapa kriteria yaitu, ketrampilan, ketelitian, kerapian dan kecerdasan, sehingga semua informasi dapat diakses dengan mudah, dengan kondisi sekarang semua sudah memasuki era digital, tentu tugas pustakawan semakin berat dan juga tidak mudah,\” kata Umar, yang diwakili Asisten III Perana Putera.

Baca Juga  Tubaba Gelar Workshop Wujudkan Kota Cerdas

Jika melihat perkembangan perpustakaan dewasa ini, lanjut dia, patutlah kita mensyukurinya. Bahwa perpustakaan sebagai pusat sumber baca masyarakat telah mengalami kemajuan yang menggembirakan. Demikian juga upaya membudayakan minat baca pada masyarakat telah dilakukan di berbagai tempat, baik di pusat maupun di daerah serta seluruh masyarakat.

\”Diharapkan kegiatan ini benar-benar mampu melahirkan pengelola perpustakaan yang profesional dan berkualitas sehingga dapat memberikan layanan yang optimal untuk pemustaka serta memberikan kontribusi nyata terhadap dunia pendidikan khususnya di Kabupaten Bumi Ragem Sai MangI Wawai,\” paparnya.

Menurutnya, salah satu jalan yang ditempuh dalam rangka meningkatkan kualitas pendidikan adalah meningkatkan minat baca di kalangan para pelajar, upaya ini tentunya akan lebih efektif jika dimulai sejak dini, pemberdayaan perpustakaan sekolah memiliki peran yang besar dalam membina, membiasakan dan memfasilitasi agar minat baca tumbuh dan berkembang dari waktu ke waktu seiring dengan perkembangan teknologi dewasa ini dimana berbagai bahan pustaka dan dokumen serta informasi dapat dengan mudah diperoleh melalui internet walaupun keakuratan dan validitas datanya terkadang tidak bisa dipertanggungjawabkan, hal ini menjadi tantangan yang berat bagi pengelola perpustakaan.

Baca Juga  Tubaba Sosialisasikan Hasil Kesepakatan Segmen Batas Daerah

\”Untuk itu perpustakaan harus didesain sedemikian rupa agar para pemustaka mendapat layangan yang baik, sehingga perpustakaan tersebut menjadi arena yang bersahabat bagi para pengunjung, yang arahnya budaya minat baca bisa terbangun di lingkungan sekolah khususnya Sekolah Dasar,\” pintanya.

Umar berpesan, para peserta pelatihan ini dapat mengikuti seluruh materi yang diberikan para narasumber dengan penuh keseriusan, dan bahkan sebaiknya para peserta dapat selalu pro-aktif dalam menggali ilmu dan pengetahuan yang diberikan oleh para narasumber. \”Sementara, kepada para narasumber pun saya berharap agar dapat memberikan ilmu yang dimiliki kepada para peserta dan juga dapat memberikan pemahaman, sehingga para peserta dapat menyerap materi dengan maksimal,\” harapnya.

Baca Juga  Firsada: APBD 928 Miliar Belum Cover Kebutuhan Pembangunan Tubaba

Kegiatan tersebut dihadiri Kadis Perpustakaan, Kadis Pendidikan, Dinas Perpustakaan Provinsi Lampung, para pejabat eselon, Uspika Kecamatan, tamu undangan dan peserta pelatihan.(Taufik)

Berita Terkait

Haderiansyah Hadiri HUT ke-17 IPeKB Tingkat Provinsi Lampung
Dosen Kebidanan Poltekkes Tanjungkarang Pengabdian Masyarakat di Tubaba
Pj Bupati Tubaba Lantik 7 Pejabat Pimpinan Tinggi Pratama di Lingkungannya
Komunitas Fans Radio Hit dan Elegant Dukung Pasangan NONA Maju Pilkada 2024
M Firsada Hadiri Tahlil dan Istighotsah Kubro Tubaba
Pj Bupati Tubaba Seminar Nasional Pengelolaan Bank Sampah
Pj Bupati Tubaba Tinjau Proyek Perbaikan Jalan Provinsi
Sepekan, Tubaba Raih Berbagai Prestasi Tingkat Nasional

Berita Terkait

Jumat, 26 Juli 2024 - 15:03 WIB

Pemprov Lampung Lelang Ulang Empat JPTP

Jumat, 26 Juli 2024 - 14:36 WIB

Olahraga Adalah Kunci Pj Gubernur Samsudin Bugar Layani Masyarakat

Jumat, 26 Juli 2024 - 09:48 WIB

Meski Warga NU Nyalon di Pilkada, Tak Semerta NU Lampung Berpolitik

Kamis, 25 Juli 2024 - 16:23 WIB

Baru Pertengahan Semester, PMHP DKP Lampung Capai Target Retribusi 97 Persen

Kamis, 25 Juli 2024 - 11:54 WIB

Disdikbud Lampung Siap Implementasikan Penghapusan Jurusan IPA dan IPS di SMA

Kamis, 25 Juli 2024 - 11:16 WIB

Hingga Triwulan Kedua, PMHP DKP Lampung Sertifikasi 3 Produk Perikanan 

Rabu, 24 Juli 2024 - 18:19 WIB

Pj Gubernur Lampung Ajak Generasi Muda Bangga Berbahasa Lampung

Rabu, 24 Juli 2024 - 17:59 WIB

Bahasa Lampung Terancam Punah, Pj Gubernur Lampung Paparkan Program Pelestariannya

Berita Terbaru

Tulang Bawang Barat

Haderiansyah Hadiri HUT ke-17 IPeKB Tingkat Provinsi Lampung

Jumat, 26 Jul 2024 - 21:09 WIB

Tiga dosen Fakultas Kebidanan Poltekkes Tanjungkarang, berfoto bersama dengan Sekretaris Dinkes Tubaba, Kader Posyandu, dan guru PAUD di Kecamatan Tulangbawang Udik. (Arie/NK)

Tulang Bawang Barat

Dosen Kebidanan Poltekkes Tanjungkarang Pengabdian Masyarakat di Tubaba

Jumat, 26 Jul 2024 - 19:42 WIB

Ratusan siswa YP Unila antusias ikuti kegiatan Telkomsel, program edukasi bertemakan Grow Digital Education By.U yang diperuntukkan bagi siswa khususnya kelas XI dan XII. (Ist/NK)

Bandarlampung

Telkomsel Hadirkan Program Edukasi Grow Digital Education By.U

Jumat, 26 Jul 2024 - 17:13 WIB

Pj Gubernur Lampung ketika selesai menyeka keringat seusai bermain tenis lapangan. (Foto: Luki)

Lampung

Pemprov Lampung Lelang Ulang Empat JPTP

Jumat, 26 Jul 2024 - 15:03 WIB