PDBI Lampung Barat Gelar Pelatihan Pelatih Drumband

iwan

Sabtu, 15 November 2025 - 16:59 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Pelatihan Pelatih Drumband Persatuan Drum Band Indonesia (PDBI) Lampung Barat resmi dimulai, Sabtu (15/11/2025). Kegiatan yang berlangsung selama empat hari di Lamban Pancasila ini diikuti 62 peserta dari 34 sekolah tingkat TK, SD, SMP hingga SMA se-Lampung Barat.

Lampung Barat (Netizenku.com): Ketua Umum PDBI Lampung Barat, Tati Sulastri menegaskan kualitas sebuah tim drumband tidak hanya ditentukan oleh megahnya peralatan atau banyaknya pemain. Menurut dia, faktor paling menentukan justru berada di tangan pelatih.

“Pelatih adalah ujung tombak. Mereka yang mengarahkan teknik, strategi latihan, manajemen kelompok, bahkan pembentukan karakter peserta didik. Karena itu peningkatan kapasitas pelatih harus dilakukan secara terencana dan berkelanjutan,” ujar Tati.

Baca Juga  Tujuh Pejabat Baru, Ujian Sesungguhnya Baru Dimulai

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Ia menjelaskan, pelatihan ini dirancang untuk meningkatkan kompetensi teknis pelatih, memberikan pemahaman metode latihan yang efektif dan menyenangkan, serta membentuk pelatih yang mampu menjadi commander sekaligus pengelola organisasi drumband. Selain itu, kegiatan ini juga bertujuan memperkuat jejaring antarpelatih agar tercipta ekosistem pembinaan drumband yang solid di Lampung Barat.

Tak hanya fokus pada kemampuan teknis, peserta juga mendapatkan materi seperti teknik instrumen, penyusunan program latihan, teknik mayoret, tata gerak, pembentukan formasi, hingga manajemen tim. PDBI turut menyisipkan materi soft skills, seperti kepemimpinan, komunikasi efektif, manajemen konflik, dan etika profesi pelatih.

Baca Juga  Kolaborasi dengan PTN, Jalan Cerdas Parosil Mabsus Membangun Daerah

Tati berharap seluruh peserta mengikuti pelatihan dengan sungguh-sungguh, aktif berdiskusi, mempraktikkan setiap materi, dan mampu mengimplementasikan ilmu yang diperoleh di sekolah masing-masing. “Jadilah teladan bagi peserta didik dalam sikap dan profesionalisme,” tegasnya.

Pelatihan ini dibuka secara resmi oleh Wakil Ketua I KONI Lampung Barat, Iwan Setiawan. Ia mengapresiasi langkah PDBI Lampung Barat yang dinilai konsisten meningkatkan kualitas pelatih. “Drumband bukan hanya seni baris-berbaris, tetapi wadah pembentukan disiplin dan karakter generasi muda. Kami bangga PDBI terus bergerak membangun SDM yang unggul,” ujar Iwan.

Baca Juga  Tak Sekadar Imbauan, Arahan Parosil Mabsus Tumbuh di Polibag ASN

Ia berharap kegiatan ini melahirkan pelatih profesional yang mampu membawa nama Lampung Barat berprestasi di tingkat provinsi maupun nasional. “Drumband merupakan salah satu cabang olahraga yang dipertandingkan pada PON dan Porprov Lampung. Mudah-mudahan dengan kegiatan ini lahir pelatih profesional yang mampu membentuk tim terbaik dan berprestasi,” harapnya.

Dengan terselenggaranya pelatihan yang menghadirkan instruktur profesional dari PDBI Lampung, PDBI Lampung Barat menegaskan komitmennya untuk terus memperkuat pembinaan drumband agar lebih terarah, berkelanjutan, dan mampu memberikan dampak positif bagi dunia pendidikan serta generasi muda daerah. (*)

Berita Terkait

Dari Dapur MBG ke Meja Anak: Siapa yang Kenyang Sebenarnya?
Wabup Lambar Sidak ASN: Masih Ada yang Bandel, Absen Tanpa Jejak
Kolaborasi dengan PTN, Jalan Cerdas Parosil Mabsus Membangun Daerah
Bus DAMRI Akhirnya Masuk Lumbok Seminung, Wisata dan Aktivitas Warga Jadi Makin Gampang
Sat Intelkam Polres Lampung Barat Gelar Doa Bersama Peringati HUT Intelijen Polri ke-80
Tak Sekadar Imbauan, Arahan Parosil Mabsus Tumbuh di Polibag ASN
Fraksi ADEM DPRD Lambar Setujui Ranperda Cadangan Pangan Jadi Perda
ASN Lampung Barat di Persimpangan 2026

Berita Terkait

Kamis, 22 Januari 2026 - 19:21 WIB

Sepuluh Personel Polres Pringsewu Terima Satya Lencana Pengabdian dari Presiden RI

Kamis, 22 Januari 2026 - 19:17 WIB

Wabup Umi Laila Pimpin Rakercab XI Gerakan Pramuka Pringsewu 2026

Rabu, 21 Januari 2026 - 19:12 WIB

Wabup Pringsewu Resmi Buka Festival Solosong Dangdut KOMDAP Se-Provinsi Lampung 2026

Rabu, 21 Januari 2026 - 18:05 WIB

Pelaku Penusukan Pedagang di Pasar Sarinongko Sempat Beli Pisau Seharga 5 Ribu

Rabu, 21 Januari 2026 - 18:02 WIB

Modus Jual Beli Motor di Facebook, Residivis Ditangkap Polsek Pringsewu Kota

Selasa, 20 Januari 2026 - 16:02 WIB

Ditolak Mendekati Istri Korban, Pria Tusuk Pedagang di Pasar Sarinongko Pringsewu

Senin, 19 Januari 2026 - 18:06 WIB

Korban Pingsan, Polres Pringsewu Kembalikan Dua Ekor Sapi Hasil Curian

Senin, 19 Januari 2026 - 18:00 WIB

Polisi Ungkap Komplotan Langganan Pencuri Sapi di Pringsewu

Berita Terbaru

Lampung

PKB Tetapkan Chusnunia sebagai Ketua DPW Lampung 2026–2031

Sabtu, 24 Jan 2026 - 15:34 WIB

Lampung Selatan

Lampung Selatan Raih Predikat “Sangat Baik” ITKP 2025

Sabtu, 24 Jan 2026 - 10:35 WIB

Lampung

Pemprov Lampung Siapkan PKN Tingkat II 2026

Jumat, 23 Jan 2026 - 16:52 WIB

Lampung

Kominfo dan PPPA Lampung Perkuat Sinergi PUSPAGA

Jumat, 23 Jan 2026 - 13:06 WIB

Lampung

DPRD Lampung Dukung Rencana Pabrik Rokok HS di Lampung Timur

Jumat, 23 Jan 2026 - 11:35 WIB