Parosil Ajak Masyarakat Manfaatkan Stadion untuk Gaya Hidup Sehat

iwan

Selasa, 9 September 2025 - 16:15 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Momentum peringatan Hari Olahraga Nasional (Haornas) ke-42 dimanfaatkan Bupati Lampung Barat, Parosil Mabsus, untuk mendorong semangat masyarakat agar lebih aktif berolahraga.

Lampung Barat (Netizenku.com): Bertempat di Stadion Bumi Sekala Bekhak, Kawasan Sekuting Terpadu, Kecamatan Balik Bukit, Parosil mengajak seluruh lapisan masyarakat memaksimalkan fasilitas olahraga yang telah disiapkan pemerintah daerah.

Bupati yang juga menjabat Ketua Umum Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Lampung Barat itu meninjau langsung kondisi stadion bersama Wakil Bupati Mad Hasnurin dan Ketua Harian KONI Bambang Kusmanto, Selasa (9/9/2025) pagi. Peninjauan tersebut sekaligus menjadi bentuk komitmen Pemkab dalam meningkatkan kesadaran masyarakat akan pentingnya olahraga.

Baca Juga  Dari Dapur MBG ke Meja Anak: Siapa yang Kenyang Sebenarnya?

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

“Alhamdulillah kondisi dan kebersihan stadion masih terjaga dengan baik. Tinggal bagaimana ke depan kita manfaatkan lebih maksimal. Bukan hanya untuk peningkatan prestasi olahraga, tapi juga sebagai sarana menciptakan masyarakat Lampung Barat yang sehat dan bugar,” ujar Parosil.

Menurutnya, stadion tidak hanya difungsikan untuk cabang olahraga seperti sepak bola dan atletik, tetapi juga bisa dijadikan ruang publik terbuka untuk olahraga ringan, seperti jogging, jalan sehat, hingga senam bersama.

Baca Juga  Pemkab Lambar Serahkan Tiga Besar Hasil Seleksi JPTP

“Stadion ini terbuka untuk umum. Silakan masyarakat datang dan manfaatkan fasilitas yang ada. Tapi saya harap tetap dijaga, jangan dirusak, jangan dikotori. Ini milik kita bersama,” tegasnya.

Parosil juga berencana memindahkan kegiatan senam pagi rutin ASN yang biasa digelar setiap Jumat ke area stadion, agar menjadi contoh langsung penerapan gaya hidup sehat dari kalangan pemerintah.

Selain itu, ia meminta agar ruangan-ruangan di dalam stadion dimanfaatkan sebagai sekretariat cabang olahraga (cabor) yang rutin berlatih, seperti PSSI dan PASI.

“Ruangan-ruangan jangan dibiarkan kosong. Bisa dimanfaatkan PSSI dan PASI sebagai sekretariat. Dengan adanya aktivitas harian di stadion, ekonomi masyarakat sekitar juga akan ikut bergerak. Stadion hidup, ekonomi pun hidup,” jelasnya.

Baca Juga  Bus DAMRI Akhirnya Masuk Lumbok Seminung, Wisata dan Aktivitas Warga Jadi Makin Gampang

Parosil menegaskan, semangat Haornas tidak cukup diwujudkan melalui upacara atau seremonial semata. Lebih dari itu, semangat olahraga harus ditransformasikan ke dalam ruang-ruang olahraga yang inklusif dan bisa diakses oleh semua kalangan.

“Mari kita jadikan olahraga sebagai gaya hidup. Dengan tubuh sehat, semangat kerja juga akan meningkat, dan pembangunan Lampung Barat bisa kita pacu bersama,” tutup Parosil. (*)

Berita Terkait

Dari Dapur MBG ke Meja Anak: Siapa yang Kenyang Sebenarnya?
Wabup Lambar Sidak ASN: Masih Ada yang Bandel, Absen Tanpa Jejak
Kolaborasi dengan PTN, Jalan Cerdas Parosil Mabsus Membangun Daerah
Bus DAMRI Akhirnya Masuk Lumbok Seminung, Wisata dan Aktivitas Warga Jadi Makin Gampang
Sat Intelkam Polres Lampung Barat Gelar Doa Bersama Peringati HUT Intelijen Polri ke-80
Tak Sekadar Imbauan, Arahan Parosil Mabsus Tumbuh di Polibag ASN
Fraksi ADEM DPRD Lambar Setujui Ranperda Cadangan Pangan Jadi Perda
ASN Lampung Barat di Persimpangan 2026

Berita Terkait

Senin, 26 Januari 2026 - 15:55 WIB

Pengangkatan Petugas MBG Jadi Pegawai Negara, DPRD Lampung Soroti Nasib Guru Honorer

Sabtu, 24 Januari 2026 - 15:34 WIB

PKB Tetapkan Chusnunia sebagai Ketua DPW Lampung 2026–2031

Jumat, 23 Januari 2026 - 16:52 WIB

Pemprov Lampung Siapkan PKN Tingkat II 2026

Jumat, 23 Januari 2026 - 13:06 WIB

Kominfo dan PPPA Lampung Perkuat Sinergi PUSPAGA

Jumat, 23 Januari 2026 - 11:35 WIB

DPRD Lampung Dukung Rencana Pabrik Rokok HS di Lampung Timur

Kamis, 22 Januari 2026 - 18:59 WIB

HGU SGC Dicabut, Triga Lampung, Negara Harus Pastikan Tak Ada Kelebihan Lahan

Kamis, 22 Januari 2026 - 17:52 WIB

Yozi Rizal Minta Pemerintah Pusat Transparan soal Pencabutan HGU Anak Usaha SGC di Lampung

Kamis, 22 Januari 2026 - 17:41 WIB

Rokok Ilegal Marak, DPRD Lampung Dorong Penindakan Menyeluruh

Berita Terbaru

Lampung Selatan

Imigrasi Kalianda Gelar Syukuran Hari Bakti ke-76

Senin, 26 Jan 2026 - 18:48 WIB